Suara.com - Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto menjadi perbincangan hangat usai membeberkan strategi politik Jokowi untuk menjegal Anies Baswedan. Pernyataannya ini menuai berbagai reaksi dari publik di laman X.
Penggalan video Hasto Kristiyanto yang membeberkan strategi politik Jokowi ini diunggah oleh akun @sociotalker hingga menjadi viral di laman X.
Dalam video tersebut, Hasto Kristiyanto menyebut momen kriminalisasi Anies Baswedan terkait Formula E merupakan bagian dari rencana Jokowi. Dirinya mengaku diajak berbincang mengenai hal tersebut dengan Presiden saat itu.
Ia pun bersaksi jika Jokowi khawatir akan sosok Anies Baswedan. Hasto Kristiyanto mengaku jika kriminalisasi Anies Baswedan merupakan hasil campur tangan Jokowi.
"Siapa bilang Jokowi itu powerful? Sama seorang Anies Baswedan dia itu sangat penakut dan pengecut. Saking takutnya, dia mau melakukan segala hal yang salah dan tercela untuk menaklukan orang yang dia takuti" tulis @sociotalker dalam cuitannya.
Lebih lanjut, berdasarkan pengakuan Hasto Kristiyanto ini, akun X tersebut menyamakan Jokowi dengan akun Kaskus Fufufafa yang selama ini diduga merupakan milik sang putra, Gibran Rakabuming.
"Sama pengecutnya dengan anaknya yang cuma berani menghina orang-orang lewat Fufufafa tapi gak punya nyali buat mengaku dan minta maaf" tulisnya lebih lanjut.
Cuitan @sociotalker yang menyamakan Jokowi dengan pemilik akun Kaskus Fufufafa ini lalu menuai berbagai komentar dari netizen usai viral beberapa waktu lalu.
"Asli powerful, saat ini mungkin orang terkuat dan paling berpengaruh di Indo" balas netizen.
Baca Juga: Profil Maruarar Sirait: Menteri Perumahan Sebut Jokowi "Macan Tidur"
"Apa gak ada yang menyadari sejak 2014?" komentar akun lainnya.
"Bapak anak sama-sama baj*****, gak punya otak" ungkap netizen.
"Seorang penakut yang powerful" tulis akun lainnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 24 Januari 2026, Banjir Item Jujutsu Kaisen Gratis
-
Adu Chipset Dimensity 8450 vs Snapdragon 8 Gen 3: 'Jantungnya' HP Flagship, Mana Paling Gacor?
-
Oppo Reno 15 vs iPhone 15: Duel HP Kelas Menengah Premium, Siapa Juaranya?
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 24 Januari 2026, Hadiah TOTY Siap Diklaim Gratis
-
Jangan Buru-buru Ganti Baterai! Ternyata Ini 5 Alasan Utama HP Sering Mati Mendadak
-
5 Tablet dengan Stylus Pen di Bawah Rp2 Juta untuk Anak Menggambar: Layar Nyaman Spek Mumpuni
-
7 HP Murah di Bawah Rp1 Juta Terbaik: Spek Tinggi dengan Baterai Badak
-
Grab Boyong UMKM Medan ke Panggung World Economic Forum 2026
-
Bocoran Harga Vivo V70 Series, Siap Masuk ke India dan Indonesia
-
AXIS Luncurkan Fitur Convert Pulsa: Ubah Rp1.000 Jadi Kuota Data!