Suara.com - Raffi Ahmad menjadi perbincangan hangat di laman X usai akun Instagram miliknya menjadi sarana kampanye beberapa pejabat yang akan mengikuti Pilkada 2024 mendatang. Dikenal memiliki jabatan di pemerintahan, publik justru penasaran dengan gaji Raffi Ahmad.
Laman @ARSIPAJA mengunggah beberapa screenshot momen Raffi Ahmad mengunggah video kampanye untuk beberapa pejabat yang ikut dalam Pilkada 2024.
"Utusan khusus Presiden bidang kampanye Pilkada" tulis @ARSIPAJA.
Dalam screenshot tersebut nampak video beberapa kader Gerindra dan PAN yang akan maju dalam Pilkada 2024 mendatang. Terlihat dirinya mendukung Andra Soni-Dimyati di Pilkada Banten 2024 dalam video yang diunggah.
Tidak hanya itu, nampak juga, Raffi Ahmad mendukung Ahmad Luthfi dan Taj Yasin dalam Pilkada Jateng 2024. Dirinya pun nampak mengunggah video ketika mendukung calon gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi dan calon bupati Bandung Barat, Ritchie Ismail alias Jeje Govinda.
Dikenal memiliki followers terbanyak di Indonesia, cuitan mengenai akun Instagram Raffi Ahmad yang dijadikan sarana kampanye ini lalu menuai berbagai komentar di laman X.
"Raffi ini digaji berapa ya? Pastinya pakai duit pajak rakyat, gak mungkin lah kantongnya Pak Wowo sendiri" balas netizen.
"Pinter juga ya, daripada modalin sendiri untuk kampanye Pilkada, mending bikin utusan khusus yang dibayar negara untuk kampanye" komentar akun lainnya.
"Udah kaya aja masih terus-terusan ya, emang makin lama, makin ta'kabur" ungkap netizen.
Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Pilkada Sumut Jadi Harapan Terakhir Jokowi Pertahankan Dinasti
"Kok bisa ya sekarang digaji rakyat malah ngurusin kampanye" tulis akun lainnya menyindir Raffi Ahmad.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 2 Januari 2026: Klaim Player 112-115 dan 15.000 Gems
-
Lebih dari 30 Persen Warga Indonesia Curhat ke AI saat Sedih, Fenomena Baru di Era Digital
-
Bos Instagram Soroti Ledakan Konten AI dan Tantangan Membedakan Media Asli
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 2 Januari 2026: Ada SG2, Bundle HRK, dan Happy 2026
-
Penundaan GTA 6 bak Pedang Bermata Dua: Berefek ke Gamer dan Developer
-
5 Pilihan HP Murah dan Awet Dipakai Lama, Harganya Mulai Rp1 Jutaan
-
Detail Penting Galaxy S26 Terungkap, Ponsel Lipat Samsung Ikut Kebagian Upgrade Besar
-
7 Rekomendasi Smartwatch Murah dengan Fitur Lengkap untuk Pria dan Wanita
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 Januari 2026, Klaim 2.026 Gems dan Pemain Eksklusif
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 1 Januari 2026, Klaim M1014 Demolitionist dan The Hungry Pumpkin