Suara.com - Laman X dibuat geger dengan beberapa foto surat suara Pilkada Banten 2024 yang jadi bahan olok-olokan. Tidak sah, surat suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Banten Tahun 2024 ini justru dicoret-coret oleh para pemilih.
Cuitan mengenai surat suara Pilkada Banten 2024 yang jadi bahan olok-olokan ini diunggah oleh akun @txtdaritng dan menjadi viral di laman X dan menuai berbagai reaksi.
"Gila Banten keras bro" tulis cuitan dalam screenshot tersebut.
Pilkada Banten 2024 diikuti oleh dua pasangan yaitu Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi di nomor urut 1 serta Andra Soni dan Achmad Dimyati Natakusumah yang merupakan pasangan nomor urut 2.
Dalam foto yang diunggah, surat suara Pilkada Banten 2024 ini bertuliskan 'korupsi' di kolom paslon nomor urut 1. Sedangkan paslon nomor urut 2 yang adalah mertua aktris cantik Beby Tsabina bertuliskan 'Cabul'.
Tidak hanya itu, di unggahan lainnya nampak tulisan di kolom paslon nomor urut 1 'keluarga koruptor, suami korupsi'. Sedangkan paslon nomor urut 2 dituding sebagai 'pelaku pelecehan (2004)'.
Setelah menjadi viral di laman X, cuitan mengenai surat suara Pilkada Banten 2024 yang jadi bahan olok-olokan ini lalu mendapat berbagai komentar di kolom balasan unggahan tersebut.
"02 calonnya bahaya banget track record-nya, ngebuat Airin agak eligible lmao gue gak endorse buat 02, bahaya bro menurut gue" balas netizen.
"Sadar gak sih, biarpun dua-duanya kepa*** tetap aja ada 1 yang maju jadi, kek emang gak ada gunanya coret-coret gitu" komentar akun lainnya.
"Wkwkwk mertuanya Beby Tsabina" ungkap netizen.
"Kasihan banget warga Banten, simalakama. Mana wapresnya Gibran" tulis akun lainnya membalas.
Berita Terkait
-
Airin Iri Andra Soni Diendorse Prabowo, Singgung Kiprah Pemenangan Pilpres di Banten
-
Nyoblos di TPS 15 Sutera Nerada Tangsel, Airin: Allah Berikan yang Terbaik
-
Warna Surat Suara Pilkada 2024 Beda-Beda! Cek di Sini Biar Gak Bingung di TPS
-
Panduan Mencoblos di TPS Pilkada 2024, Jangan Lupa Bawa Dokumen yang Disyaratkan
-
Suaramu Berharga! Kenali Ciri Surat Suara Sah Pilkada 2024 Agar Tidak Hangus
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
Restrukturisasi Perusahaan, Pengembang Game Tomb Raider PHK Puluhan Karyawan
-
Susi Pudjiastuti Minta Wamenag Laporkan Gus Elham ke Polisi, Netizen Setuju
-
Anti Bingung, Ini Tips Membuka Presentasi PPT di PC dan Mac dengan Cepat
-
Vivo X500 Diprediksi Bawa Baterai Jumbo, Kapasitas hingga 7.000 mAh
-
Trailer Beredar, Red Dead Redemption Bakal Tersedia di iOS, Android, dan Switch 2
-
7 Rekomendasi Tablet yang Bagus untuk Canva dengan Fitur Canggih
-
Waspada! 5 Modus Penipuan WhatsApp Terbaru yang Mengincar Data Anda
-
Pasar Smartphone Indonesia Melejit 12 Persen di Q3 2024, Gen AI Jadi Magnet Utama Konsumen
-
Huawei Mate 80 Diprediksi Usung RAM 20 GB, Andalkan Chip Kirin Anyar
-
Game Horizon Terbaru untuk PC dan Mobile, Penggemar PS5 Tak Terima