Suara.com - Wifi merupakan teknologi yang sangat dibuthkan di era serba teknologi. Agar sinyal Wifi lancar terlebih saat hujan, kamu bisa menggunakan aplikasi penguat sinyal WiFi. Lantas apa saja aplikasinya? Berikut ini informasinya.
Diketahui bahwa sinyal WiFi dibutuhkan karena WiFi adalah teknologi yang memungkinkan perangkat, seperti smartphone, laptop, atau komputer, untuk terhubung ke internet secara nirkabel (tanpa kabel) dengan menggunakan gelombang radio.
WiFi ini bekerja dengan cara menghubungkan perangkat ke router atau akses poin WiFi yang terhubung ke jaringan internet, baik itu melalui kabel fiber, kabel telepon, atau lainnya. Namun kadang sinyak WiFi naik-turun atau bermasalah, terlebih saat hujan.
Nah agar sinyal WiFi bisa lancar jaya meski saat sedang hujan, kamu bisa menggunakan aplikasi penguat sinyal WiFi. Untuk mengetahui apa saja aplikasinya, mari simak berikut ulasannya yang dilansir dari berbagai sumber.
1. WiFi Analyzer
WiFi Analyzer adalah aplikasi untuk menganalisis jaringan WiFi di sekitar kamu. Aplikasi ini memungkinkan kamu untuk melihat kekuatan sinyal WiFi dari berbagai jaringan yang ada dan memilih saluran terbaik untuk digunakan.
2. NetSpot
NetSpot adalah aplikasi untuk Windows dan macOS yang memungkinkan kamu memetakan sinyal WiFi di area tertentu. Aplikasi ini bisa mengidentifikasi titik-titik di mana sinyal WiFi lemah dan memberikan saran untuk meningkatkan jangkauan sinyal.
3. WiFi Master Key
WiFi Master Key adalah aplikasi yang memungkinkan kamu untuk mempercepat koneksi WiFi dengan cara menghubungkan kamu ke jaringan WiFi publik yang aman. Aplikasi ini juga memungkinkan kamu untuk berbagi WiFi secara aman dengan orang lain.
4. Acrylic WiFi
Acrylic WiFi adalah aplikasi untuk Windows yang digunakan untuk menganalisis dan memonitor jaringan WiFi. Aplikasi ini memberikan informasi lengkap tentang saluran yang digunakan, kekuatan sinyal, dan enkripsi yang diterapkan pada jaringan WiFi.
5. WiFi Signal Booster
WiFi Signal Booster adalah aplikasi untuk membantu meningkatkan kekuatan sinyal WiFi di perangkat Android. Meskipun tidak benar-benar meningkatkan kekuatan sinyal WiFi dari router, aplikasi ini bisa membantu mengoptimalkan koneksi WiFi.
Baca Juga: Hadapi Musim Hujan dengan Fit: Panduan Vitamin dan Suplemen dari Apoteker
6. Router Admin
Router Admin adalah aplikasi yang memungkinkan kamu mengelola pengaturan router WiFi. Aplikasi ini bisa digunakan untuk mengoptimalkan pengaturan router, seperti mengganti saluran WiFi, memperbarui firmware, atau memblokir perangkat yang tidak diinginkan.
7. Fing
Fing adalah aplikasi untuk dapat digunakan untuk memeriksa jaringan WiFi, memindai perangkat yang terhubung ke jaringan, dan memberikan informasi rinci tentang kecepatan internet dan sinyal WiFi.
8. Xiaomi Mi WiFi
Aplikasi Mi WiFi memungkinkan kamu untuk mengelola dan mengoptimalkan pengaturan jaringan WiFi, termasuk melihat sinyal dan kekuatan jaringan WiFi di sekitar kamu. Aplikasi ini berguna untuk memperkuat koneksi jika kamu menggunakan router Xiaomi.
Demikian ulasan mengenai aplikasi penguat sinyal WiFi yang bisa kamu coba yang tersedia di Android, IOS, Windows, dan MAC. Semoga informasi ini bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 Januari 2026, Klaim 2.026 Gems dan Pemain Eksklusif
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 1 Januari 2026, Klaim M1014 Demolitionist dan The Hungry Pumpkin
-
Ini Kode Promo KIOSGAMER Januari 2026 Terbaru, Dapat Diskon hingga Bonus Diamond 30 Persen!
-
28 Kode Redeem MLBB Terbaru 1 Januari 2026: Klaim Skin Epic, Diamond, dan Fragment Gratis
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!