Suara.com - HP flagship Xiaomi sudah terlihat di dua lembaga resmi milik Indonesia. Itu menandakan bahwa Xiaomi 15 siap masuk ke Tanah Air dalam waktu dekat.
Pantauan Suara.com, nomor model '24129PN74G' sudah lolos sertifikasi di laman resmi SDPPI milik Komdigi. Platform sertifikasi Postel mengungkap bahwa nomor model 24129PN74G merupakan Xiaomi 15.
Smartphone premium ini mengantongi nomor sertifikat '106865/SDPPI/2025' pada 8 Januari 2025. Pada kuartal keempat 2024, nomor model 24129PN74G atau Xiaomi 15 juga muncul di laman P3DN Kemenperin.
Smartphone saat itu berhasil mengantongi nilai TKDN 37,54 persen. Sebagai informasi, ponsel harus lolos sertifikasi TKDN dan SDPPI sebelum meluncur secara komersial di Indonesia.
Mengingat Xiaomi 15 sudah mengantongi sertifikasi dua lembaga resmi, peluncuran HP flagship ini semakin dekat. Perusahaan kemungkinan besar merilis Xiaomi 15 ke Indonesia pada kuartal pertama 2025. Hal tersebut cukup masuk akal agar mereka tidak kehilangan momentum.
Perlu diketahui, sejumlah HP flagship seperti Vivo X200, Vivo X200 Pro, Oppo Find X8, Oppo Find X8 Pro, iQOO 13, dan Huawei Pura 70 Ultra sudah masuk ke Indonesia. Samsung Galaxy S25 series juga telah lolos sertifikasi dan bersiap dipasarkan ke Tanah Air dalam waktu dekat.
Laman SDPPI mengungkap bila Xiaomi 15 lolos sertifikasi bersama nomor model M2438E1 dan M2459B1. Itu masing-masing merupakan smartwatch dan TWS anyar. Sayang, spesifikasi perangkat wearable anyar Xiaomi masih belum diketahui.
Xiaomi 15 mengandalkan chipset Snapdragon 8 Elite (3 nm) dengan opsi RAM 12 GB dan 16 GB. Smartphone ini membawa layar LTPO OLED 6,36 inci beresolusi 1200 x 2670 piksel dengan refresh rate 120 Hz.
Fitur panelnya mencakup Dolby Vision, HDR10 Plus, dukungan 1 miliar warna, dan kecerahan puncak 3.200 nits. Xiaomi 15 hadir dengan peningkatan signifikan pada sektor fotografi.
Baca Juga: Oppo Siapkan Banyak HP Flagship pada 2025, Ada Ponsel Lipat Anyar
Dilengkapi sensor utama OmniVision Light Fusion 900 50 MP yang dipadukan lensa telefoto 50 MP dengan kemampuan zoom optik 3x dan lensa ultrawide 115 derajat, smartphone ini diklaim siap menghasilkan foto berkualitas tinggi dalam berbagai kondisi. Untuk kebutuhan selfie, Xiaomi 15 menyematkan kamera depan 32 MP yang ditempatkan pada notch berbentuk punch-hole.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Arc Raiders Tembus 12 Juta Pemain, Developer Bagikan Item Game Gratis
-
33 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari: Sikat Paket 113-115 dan 15.000 Gems
-
Terpopuler: Realme Suguhkan HP Berkamera Superior, Ponsel GPS Akurat dan Tahan Banting untuk Ojol
-
68 Kode Redeem FF Terbaru 14 Januari: Ada Bundle Gojo, Parang Kento, dan Morse Gratis
-
Acer Gebrak Pasar dengan Aspire AI Copilot+ PC, Tipis tapi Bertenaga Monster!
-
Mudah, Begini Cara Berhenti Langganan Canva Terupdate 2026
-
Gameplay Resident Evil Requiem Bakal Muncul di RE Showcase Sebentar Lagi
-
Ancaman Siber Naik Level, ITSEC dan ADIGSI Bentuk Gerakan Nasional
-
Jadwal M7 Mobile Legends Swiss Stage Terbaru: ONIC Main Jam Berapa? Punya 1 Nyawa
-
Fitur Kamera Realme Neo 8 Terungkap: Dukung Zoom 120X dengan Desain Gaming