Suara.com - Video dengan deskripsi 'Reading bersama Jokowi' viral menjadi perbincangan. Tak hanya itu, tulisan 'RI 1' di samping motor turut menuai atensi publik.
Mantan Presiden RI Jokowi diketahui mengikuti kegiatan touring bersama komunitas Legend Riders pada Minggu (26/01/2025). Usai Jokowi touring, beredar beberapa video mengenai penampakan motor yang ditunggangi Presiden RI ke-7.
Selain itu, terdapat postingan di platform video pendek yang membahas konten 'Reading bersama Jokowi'. "RIP English!! Kalau Reading bersama itu ya mbok di perpustakaan, bukan malah di jalanan!" tulis @MafiaWasit.
Postingan viral usai memperoleh ribuan retweet dan 17 ribu tanda suka. Cuitan @MafiaWasit sebenarnya menyinyiri akun fanspage yang mengunggah momen saat Jokowi touring. "Keseruan Bapak Jokowi Reading bersama teman-teman motor. Bapak Jokowi berasa muda lagi," tulis akun @Candra94212.
Netizen lantas menyinyiri video tersebut mengingat kata Reading (membaca) seharusnya ditulis Riding (mengendarai). "Hari Minggu ini saya menerima sowan dari komunitas motor Legend Riders. Setelah itu, kami melanjutkan dengan touring menikmati angin sejuk sore di Kota Solo," cuit Jokowi di akun X beberapa waktu lalu.
Publik juga menyoroti tulisan 'RI1' yang ada di samping motor milik Jokowi. Netizen mempertanyakan adanya keterangan 'RI1' mengingat Jokowi tak lagi menjabat sebagai Presiden RI. Ayah dari Gibran Rakabuming Raka itu nampak menaiki motor Kawasaki bermodel Chopper dengan warna hijau. Postingan viral mengenai Jokowi saat touring bersama komunitas motor menuai beragam komentar netizen.
"Reading = Membaca. Anaknya malas membaca kan?" ungkap @Du**n_*_.
"Keren banget mantan presidenku, ayah dari seorang Fufufafa bisa reading sambil berkendara," cuit @rik**r**757.
"Masih Jokowi RI1. Prabowo hanya RI1 Dummy," nyinyir @P**w**diB.
Baca Juga: Aksi Seorang Polisi Kejar Rombongan Pelajar Bawa Sajam hingga ke SPBU di Medan
"Jokowi kok nggak punya malu ya. Masih merasa RI1," pendapat @sam**l0**160.
"Siapa bilang nggak bisa baca buku di jalanan. Banyak kok yang buka lapak buku di jalan," balas @po**t**ana.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Epson Hadirkan Seri Printer EcoTank Terbaru, Dorong Produktivitas dan Efisiensi Bisnis UKM
-
25 Kode Redeem FC Mobile Aktif 14 November 2025, Klaim Puluhan Ribu Gems dan Pemain OVR 111
-
6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
-
2 Rekomendasi Smartwatch yang Dukung Pembayaran QRIS: Praktis, Tak Repot Keluarkan HP
-
Di Balik Penjaga Gerbang Digital: Peran AI Detector Dalam Membangun Kepercayaan Daring
-
25 Tahun Teknologi Plasmacluster Sharp dari Laboratorium Osaka ke Rumah Jutaan Keluarga
-
5 Pilihan Smartwatch yang Cocok untuk Wanita Tangan Kecil, Mulai Rp100 Ribuan
-
BMKG Minta Waspada Cuaca Ekstrem: Potensi Gelombang Tinggi dan Siklon Tropis
-
Jelang Perilisan, POCO F8 Pro dan Ultra Muncul di Geekbench
-
Restrukturisasi Perusahaan, Pengembang Game Tomb Raider PHK Puluhan Karyawan