Suara.com - Oppo Pad 3 resmi meluncur di China pada November 2024. Kabar gembira, Oppo Pad 3 bersiap masuk ke Indonesia mengingat perangkat telah lolos sertifikasi resmi.
Pantauan Suara.com, perusahaan telah mendaftarkan tablet dengan nomor model OPD2406 di laman SDPPI milik Komdigi. Tablet tersebut mengantongi nomor sertifikat '107429/DJID/2025' pada 31 Januari 2025.
Berdasarkan penelusuran pada laman resmi Oppo, nomor model OPD2406 merupakan Oppo Pad 3. Perangkat ini juga terdaftar di situs Oppo Singapura dan Oppo Malaysia.
Oppo Pad 3 menawarkan layar adaptif luas, memori lega, dan chipset lumayan mumpuni. Perusahaan nampak mendaftarkan tablet Oppo Pad 3 bersama HP lipat Oppo Find N5 di SDPPI.
Soal jeroan, Oppo Pad 3 mengandalkan MediaTek Dimensity 8350 dengan opsi RAM 8 GB dan 12 GB di China. Meski begitu, tablet yang terdaftar di Oppo Singapura hanya mempunyai satu model RAM yaitu 8 GB.
Dikutip dari laman resmi perusahaan, Oppo Pad 3 series terdiri dari Oppo Pad 3, Oppo Pad 3 Matte Display Edition, dan Oppo Pad 3 Pro. Tablet yang lolos sertifikasi di SDPPI adalah Oppo Pad 3 versi standar.
Perangkat mengusung layar IPS LCD 11,61 inci beresolusi 2.8K dengan refresh rate hingga 144 Hz. Perusahaan menawarkan fitur refresh rate adaptif dengan opsi 30/48/50/60/90/120/144 Hz.
Saat meluncur di pasar global, Oppo Pad 3 mempunyai model penyimpanan 128 GB, 256 GB, dan 512 GB. Belum diketahui varian penyimpanan mana yang akan masuk ke Indonesia. Soal optik, Oppo Pad 3 membawa kamera belakang 8 MP dan sensor selfie 8 MP.
Tablet mengemas baterai 9.520 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat SuperVOOC 67 W. Oppo Pad 3 cukup tipis mengingat ketebalannya hanya 6,29 mm dengan berat 533 gram. Harga Oppo Pad 3 (8GB/128GB) dibanderol mulai dari 2.099 yuan atau Rp 4,8 juta di China.
Baca Juga: Setelah Shayne Pattynama, Calvin Verdonk Ikut Menghilang
Versi lain yaitu Oppo Pad 3 Matte Display Edition masuk ke Singapura dengan harga $799 SGD atau Rp 9,6 juta. Sebagai pengingat, Oppo Pad 2 masuk ke Indonesia dengan harga Rp 9.999.000. Oppo Pad 3 kemungkinan mempunyai harga tak berbeda jauh dibanding generasi pendahulu.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
-
35 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Januari: Ada Icon 113-117 dan Ratusan Rank Up
-
5 Pilihan HP 3 Jutaan Terbaik, Performa Selevel Infinix Note Edge 5G
-
Sony dan TCL Resmi Jajaki Aliansi Strategis, Siap Bentuk Raksasa Baru Hiburan Rumah Global
-
Terpopuler: HP Snapdragon 7 Gen 2 Termurah, Smartphone OPPO Kamera Bening Rp1 Jutaan
-
58 Kode Redeem FF Hari Ini 20 Januari 2026, Cek Jadwal Rilis Bundle Sukuna dan Fitur Mic Terbaru
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari 2026, Bocoran UTOTY Mbappe dan Maldini 111
-
Acer Indonesia Kumpulkan 3 Ton e-Waste dan Lanjutkan dengan Penanaman 2.000 Pohon
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 20 Januari 2026, Ada Gojo Ascension dan Kacamata Nanami
-
Anti Ngelag dan Tahan Seharian, Oppo Siapkan A6t Series Jadi Andalan Anak Muda