Suara.com - Video saat Anies Baswedan di-roasting oleh komika viral menjadi perbincangan netizen. Respons mantan Gubenur DKI Jakarta tersebut langsung menuai pujian dari netizen.
Sebagai informasi, Anies Baswedan menjadi bintang tamu Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) 11 Show 5, Jumat (7/2/2025). Cuplikan video saat Anies di-roasting komika terbesar viral di X.
Salah satu video yang mendapat banyak perhatian adalah ketika Rizky Prasetya me-roasting Anies. Ia mengungkap bahwa dirinya dan Anies memiliki kesamaan yaitu sama-sama pengangguran.
Rizky Prasetya bahkan menawarkan 'roasting paketan' dengan Anies Baswedan. "Jadi tolong kooperatif ya pak, portofolio kita berdua nih. Karena kalau lucu aku bisa diundang roasting ke mana-mana. Begitu pula dengan Pak Anies, kalau bapak santai, bapak bisa saya roasting di mana-mana. Jadi kita bikin roasting paketan," kata Rizky Prasetya dikutip dari YouTube Stand Up Kompas TV.
Komika dengan persona pengangguran itu hewan dengan gaya Anies. Menurutnya, tak ada pengangguran yang dikawal seperti Anies. Rizky Prasetya turut membahas alasan kekalahan Anies di Pilpres 2024 dengan cukup kocak. Komika tersebut mengungkap bahwa Anies kalah Pilpres karena mengincar target pemilih pengangguran.
"Tapi saya adalah salah satu pencoblos bapak waktu Pilpres, karena satu program: menghapus batas umur maksimal melamar pekerjaan, itu doang. Dan gara-gara itu Pak Anies kalah. Karena jelas, targetnya pengangguran. Jelas kalah sama yang targetnya anak-anak sama ibunya makan gratis. Gini pak, saya sudah Googling, jumlah pengangguran tahun 2024 ada 7 juta. Saya yakin yang nyoblos bapak cuma 5 juta. Dua juta pengangguran lain ngapain? Kesiangan, mau jalan nyebat dulu," ucap Rizky Prasetya.
Rizky memberikan punch-line berupa pengangguran bertambah satu setelah Anies kalah Pilpres. "Saya tahu niat Pak Anies baik menekan pengangguran. Tapi menang dulu! Kalah gini kan jadi tambah satu," canda Rizky Prasetya.
Pada sesi penilaian, Anies Baswedan tersenyum dan mengungkap bahwa dirinya sempat mendapat kerja sebagai Gubenur DKI Jakarta beberapa waktu lalu. "Ini masih ada cerita usaha gitu kan. Tapi minimal tahun kemarin itu ya pernah kerja jadi gubernur," ucap Anies. Video Anies yang di-roasting komika menuai beragam komentar dari netizen.
"Salut sama Anies, saya akui hanya dia pemimpin yang tahan di-roasting," tulis @d**e**6.
Baca Juga: Gibran Minta Publik Laporkan Jika Ada Kendala, Netizen Beri Balasan Menohok: Lu Masalahnya..
"Gokil, roastingnya langsung pecah," tulis @mas**d*el.
"Pak Anies luar biasa dalam mengelola emosi," puji @am**jam**ti.
"Pengangguran nambah 1, ngakak banget," balas @ka**w**ib.
Berita Terkait
-
Deddy Corbuzier Ngaku Tak Ambil Gaji Stafsus, Ternyata Segini Penghasilan YouTube-nya
-
Viral Iklan Makan Bergizi Gratis Pakai AI, Komdigi Bela: Tidak Ada Salahnya
-
Ada Foto Jokowi-Maruf, Aktivitas Stafsus Menhan Deddy Corbuzier Banjir Sindiran: Tahun Kapan Ini?
-
Viral Dokter Tirta Jadi Bintang Iklan Motorola, Netizen: Kurang Galak..
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
5 HP Layar AMOLED Curved 120 Hz, Pesaing Infinix Note Edge Cuma Modal Rp3 Jutaan
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 23 Januari 2026, Ada Sukuna Bundle dan Voice Pack
-
Ekosistem REDMI Note 15 Series Kian Lengkap dengan Buds 8 Lite dan Mijia Smart Audio Glasses
-
7 HP Android Rp3 Jutaan Terbaik Paling Banyak Diburu, Spek Dewa Cocok Buat Multitasking
-
31 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Januari 2026, Klaim Pemain TOTY 115-117 Gratis
-
Asus Perkenalkan Zenbook AI Terbaru: Desain Super Tipis, Performa Cerdas, Baterai Tahan Lama
-
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
-
5 HP Murah RAM Besar Harga Rp1 Jutaan Terbaik 2026, Performa Stabil untuk Multitasking
-
Baterai HP Cepat Habis dan Panas? Waspada Penyadapan, Ini Cara Mengecek HP Disadap atau Tidak
-
6 HP RAM 12 GB Baterai Badak Harga di Bawah Rp2 Juta, Gaming Lancar Anti Ngelag