Suara.com - Komika Mongol Stres mendapat kesempatan untuk hadir di acara Perayaan Tahun Baru Imlek Nasional 2576 Kongzili yang digelar pada Minggu (9/2/2025). Dalam acara tersebut, turut hadir Wakil Presiden (Wapres) Indonesia Gibran Rakabuming.
Dalam cuplikan video yang diunggah ulang oleh akun X @RomitsuT, Mongol Stres menyinggung perihal hilangnya moral generasi muda di Indonesia. Oleh karena itu, Mongol Stres menyentil pemerintah di hadapan Gibran Rakabuming dengan meminta dihadirkan kembali pelajaran Pendidikan Moral Pancasila (PMP).
"Tadi Pak Wapres ngomong tentang kita harus menjaga nilai toleransi, saya setuju 100 persen pak. Bahkan dimana-mana saya juga minta tolong kepada pemerintah, ayo pemerintah kembalikan lagi pelajaran pendidikan moral Pancasila. Karena biar bagaimanapun saat ini generasi kita kehilangan moral dalam hidup," ucap Mongol.
Ia kemudian membandingkan pengalamannya dulu saat masih menjadi anak-anak dengan generasi sekarang.
"Dulu saya kalau ada tamu, oma cuma dengan batuk 'ekhem' kita minggat dari ruang tamu. Sekarang kita batuk, anak nanya, 'sakit ya pih?'. Dulu kita ke sekolah nggak bikin PR, diomelin guru, kita nggak pernah ngeluh. Sekarang murid dicubit dilapor polisi. Akhirnya apa yang terjadi? Generasi muda kehilangan yang namanya etika moral dan hukum," tambah Mongol.
Aksi Mongol Stres menuai atensi publik dan menilai jika contoh nyata dari catatnya moral adalah Gibran Rakabuming. Sebagaimana diketahui, pencalonan Gibran Rakabuming sebagai Wapres Indonesia sejak awal dinilai catat moral karena etika yang dilanggar.
"Saat komika Mongol Stres sentil pemerintah lewat Gibran Rakabuming agar pelajaran PMP (Pendidikan Moral Pancasila) diterapkan lagi karena saat ini generasi muda kehilangan moral dan etikanya. Ngapain jauh-jauh Mongol, contohnya kan ada tuh yang duduk di depanmu yang nggak punya moral dan etika," cuit pemilik akun.
Postingan tersebut kemudian mendapatkan beragam respons dari pengguna X lainnya.
"Coba kasih contoh komenan fufufafa, Ngol," komentar @saif********
Baca Juga: Gibran Minta Publik Laporkan Jika Ada Kendala, Netizen Beri Balasan Menohok: Lu Masalahnya..
"Kalau sekarang, ada anak muda yang ingin maju Cawapres karena umurnya belum nyampe, aturannya diubah. Anak haram konstitusi," tambah @amru***********
"Yang 'duduk di depan' juga kayaknya udah nggak mempan kalau cuma disentil begitu," sahut @man****
"Tumben si Mongil bener bicara moral, tapi cuma direspon ketawa doang," sambung @arie********_
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
-
Aksi Jual Asing Marak, Saham BBCA Sudah 'Diskon' Hampir 10 Persen
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
Terkini
-
Adu Spek Redmi Note 15 5G vs Realme C85 5G: Pilih HP Murah Rp3 Jutaan yang Mana?
-
Video Gameplay Resmi Forza Horizon 6 Beredar, Siap Debut pada Mei 2026
-
5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
-
5 Rekomendasi Tablet Huawei Terbaik 2026 Sesuai Budget Kamu
-
Dimensity 7100 Setara Snapdragon Berapa? Jadi Chipset Kencang HP Midrange Murah
-
Daftar Harga Redmi Note 15 Series, Mulai Rp2 Jutaan dengan Spek Makin Gahar
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
5 Perbedaan Redmi dan Redmi Note Series, Ketahui sebelum Beli
-
Oppo Find N6 Siap Debut, Jadi HP Lipat Pertama 2026?
-
Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: ONIC Tersingkir, Alter Ego Main Jam Berapa?