Suara.com - Sosok pengamat politik Rocky Gerung kerap menjadi sorotan publik karena ketajamannya dalam mengkritik pemerintah.
Selain itu, gaya dan logat khasnya saat berbicara pun membuat orang lain mengikutinya sebagai parodi.
Baru-baru ini, seorang konten creator TikTok bernama Rizki Firman menjadi viral karena membuat video parodi dirinya menjadi Rocky Gerung.
Tak hanya menggunakan logat khas ala Rocky, Rizki juga turut serta mengkritik pemerintah terkait kebijakan terkini.
Dalam videonya itu, Rizki seakan-akan menjadi Rocky Gerung yang berjalan-jalan di Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur (Kaltim).
Ia pun turut mengkritik bahwa IKN adalah kota nihil yang diprediksi akan mangkrak karena tidak ada manfaatnya.
"Sekarang saya sedang ada di IKN, ini kota nihil dari awal saya sudah prediksi ini bakal mangkrak," ujar Rizki memparodikan Rocky Gerung, dikutip dari akun TikToknya, @rizki_mfirman, Minggu (23/02/2025).
"Saya lihat di google maps ini, google maps juga bingung ini kota atau prank nasional? jadi nihil iu dimaksudkan, nihil penghuninya, nihil infrastrukturnya, nihil manfaatnya," tambah Rizki mengikuti logat Rocky.
Dalam videonya itu, Rizki juga menyinggung sosok wakil presiden hingga kasus yang baru ramai seperti kelangkaan gas elpiji 3 kilogram.
Baca Juga: AHY Yakin Anggaran IKN Segera Cair: Presiden Telah Memastikan
"Jadi saya sarankan daripada anggaran yang sudah terpakai ini jadi nihil,mending dijadiin aja ini kantor dari fufufafa itu atau bisa jadi pangkalan gas 3 kilogram," tutur Rizki.
Netizen pun ikut dibuat tertawa karena tingkah Rizki yang mengikuti Rocky hingga ikut mengkritik IKN.
"ati2 bang...rahangnya kram," ujar netizen.
"Saya kira Rocky Gerung Ndak punya anak , e ternyata punya , di mana ibunya y," tulis netizen.
"keren bang, jangan cuma gimmicknya yg diikuti, tapi juga cara berpikirnya om rocky, hoki bgt lu bang bisa ngobrol sama beliau kemaren," tambah netizen.
"Dia yg ngomong, gw yg capek," tutur netizen.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
Terkini
-
7 HP NFC Murah Harga Rp1 Jutaan, Baterai Awet Performa Ngebut
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 Rekomendasi HP Tipis Layar Bezel Less RAM 8GB: Harga Rp3 jutaan
-
Honor of Kings Pamerkan Skin Game Baru Bertema Budaya Wayang Indonesia
-
10 Plugin TheoTown Terbaik untuk Pemula: Bangun Kota Impian Jadi Lebih Mudah!
-
Solusi Produktivitas Ideal untuk Langkah Awal Karier, Huawei MatePad 11.5 New Standard Edition
-
5 Tablet Murah Lenovo untuk Produktivitas dan Hiburan, Mulai Rp1 Jutaan
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Pokemon TCG Evolusi Mega Impian ex Hadirkan Kartu Emas Mega Dragonite ex
-
7 Rekomendasi HP Compact Murah: Ringkas, Kencang, dan Fitur Lengkap