Suara.com - ViBiCloud, perusahaan penyedia jasa layanan Teknologi Informasi berbasis komputasi awan (cloud computing) resmi ditunjuk sebagai Managed Service Partner (MSP) Alibaba Cloud untuk Indonesia.
Sebagai MSP Alibaba Cloud, ViBiCloud berperan sebagai mitra yang membantu bisnis memanfaatkan potensi penuh platform cloud Alibaba Cloud.
Selain menjual layanan cloud, ViBiCloud juga memberikan solusi terkelola yang komprehensif.
ViBiCloud sebagai MSP memiliki kesempatan untuk meningkatkan portofolio layanan dan menjadi pemain utama di pasar layanan cloud yang terkelola.
Disisi lain, Alibaba Cloud mendapatkan mitra lokal yang kuat dalam membantu mereka menjangkau pasar yang lebih luas dan memberikan dukungan yang lebih baik kepada pelanggan.
Adapun manfaat yang pelanggan dapatkan yakni akses ke keahlian dan pengalaman ViBiCloud dalam implementasi dan pengelolaan Alibaba Cloud, dukungan teknis 24/7, optimasi biaya cloud.
Selain itu, keamanan dan kepatuhan yang terjamin, dan kemampuan untuk fokus pada bisnis inti bukan hanya pada infrastruktur IT.
"Pencapaian status MSP Partner dengan Alibaba Cloud merupakan manifestasi strategis ViBiCloud dalam mengukuhkan posisinya di industri teknologi cloud," kata Ramon Hadypratomo, Co-Founder & CTO of ViBiCloud dalam keterangan resminya, Rabu (19/3/2025).
Keberhasilan ini, dia menambahkan, tidak hanya menegaskan keunggulan kompetensi keunggulan, tetapi juga mencerminkan komitmen perusahaa dalam menghadirkan solusi cloud yang inovatif dan ekonomis.
Baca Juga: Apa Itu Cloud Gaming? Bagaimana Cara Kerjanya?
"Bergabunglah dengan kami dalam revolusi digital ini, bersama kita membuka spektrum peluang tak terbatas bagi perusahaan Indonesia untuk mentransformasi tantangan bisnis menjadi keunggulan kompetitif melalui adopsi teknologi cloud yang strategis serta mewujudkan visi pertumbuhan berkelanjutan ekonomi digital Indonesia," bebernya.
ViBiCloud dan Alibaba Cloud memiliki peran penting dalam kolaborasi ini.
ViBiCloud bertanggung jawab atas konsultasi, implementasi, migrasi, pengelolaan, dan dukungan teknis kepada pelanggan.
Sedangkan Alibaba Cloud berperan sebagai penyedia platform cloud dan infrastruktur yang handal dan aman.
"ViBiCloud, sebagai bagian dari ekosistem Alibaba Cloud, akan meningkatkan kualitas layanan dan dukungan kami kepada pelanggan," ujar Sean Yuan, Country Manager for Indonesia, Alibaba Cloud Intelligence.
Perusahaan meyakini, kolaborasi ini akan memberikan nilai tambah yang signifikan bagi bisnis di Indonesia.
Berita Terkait
-
Tingkatkan Kepuasan Pelanggan lewat AI, Smartfren Gandeng Goovgle Cloud
-
GoTo Gandeng Duo Raksasa China buat Investasi dan Talenta Digital, Prabowo Jadi Saksi
-
Mirip Dynamic Island, Xiaomi Hadirkan Fluid Cloud di HyperOS 2.0
-
Google, Nvidia, AWS, dan Wowrack Bahas Teknologi Masa Depan
-
Apple Menantang Peneliti Keamanan, Hadiah hingga $1 Juta untuk Uji Sistem Cloud Baru
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
10 Rekomendasi HP Tangguh untuk Driver Ojol: RAM Besar, Harga 1 Jutaan
-
Bukan Cuma Reno 15, Oppo Bocorkan "Si Bungsu" Reno 15c yang Fokus Desain Trendi, Kapan Rilis?
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 18 November 2025: Dapatkan Skin, Bundle, Diamond, dan Emote Gratis!
-
19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 18 November 2025, Klaim Hadiah Gratis Sekarang!
-
Indonesia AI Day: Indosat Percepat Lahirnya Talenta AI dari Perguruan Tinggi
-
BCA Rilis Aplikasi myBCA versi Smartwatch, Bisa Apa Saja?
-
Harga Spotify Premium di Indonesia Makin Mahal Gegara AI, Cek Daftar Harga Barunya
-
15 Kode Redeem FC Mobile 17 November: Dapatkan Ribuan Gems dan Anniversary Pack
-
Garena Rilis Game Baru Choppy Cuts, Ada Karakter Free Fire
-
Cara Mematikan Autocorrect di iPhone dengan Mudah