Suara.com - MediaTek resmi memperkenalkan platform IoT edge-AI, yakni Genio 720 dan Genio 520. Keduanya dihadirkan dengan memberikan performa tinggi untuk aplikasi AI Generatif.
Seri terbaru MediaTek Genio ini mendukung berbagai penerapan, antara lain model AI generatif terbaru, antarmuka mesin-manusia (human machine interface/HMI), fitur multimedia, dan konektivitas perangkat IoT rumah pintar, ritel, industri, dan komersial.
Performa lokal luar biasa dari MediaTek Genio 720 dan Genio 520 ini memungkinkan hingga 10 TOPS dengan Unit Pemrosesan Neural (NPU) generasi ke-8 MediaTek yang terintegrasi, menawarkan akselerasi perangkat keras penuh untuk model transformer dan convolutional neural network (CNN).
Selain itu, MediaTek Genio 720 dan Genio 520 menawarkan performa memori yang ditingkatkan dengan dukungan hingga 16GB memori LPDDR5 untuk mendukung large language model (LLM) yang dioptimalkan seperti Llama, Gemini, Phi, dan DeepSeek, serta mempercepat tugas AI generatif.
Dengan didukung oleh ekosistem AI global MediaTek, pengembang dapat memanfaatkan model bahasa global terkemuka dan kerangka kerja umum untuk menerapkan aplikasi AI generatif multimodal secara efisien dan menghadirkan produknya ke pasar lebih cepat.
"Genio 720 dan Genio 520 akan membuka era baru inovasi IoT dengan kemampuan AI generatif yang kuat, tapi efisien di perangkat, menawarkan pengalaman pengguna yang mulus sekaligus memastikan privasi data," kata CK Wang, General Manager dari IoT Business Group di MediaTek.
"Dengan kolaborasi kami terhadap NVIDIA TAO dan model AI yang banyak digunakan untuk aplikasi Edge AI, pengembang dapat menskalakan desain ke berbagai produk dan bentuk, dari layar ritel pintar hingga aplikasi HMI di sektor industri." lanjutnya.
Dibangun pada node proses 6nm, MediaTek Genio 720 dan Genio 520 mengintegrasikan CPU octa-core dengan dua prosesor Arm Cortex-A78 dan enam prosesor Cortex-A55 yang mengoptimalkan kinerja dan hemat energi.
Platform IoT superhemat ini dirancang optimal untuk penggunaan daya rendah, sehingga cocok untuk perangkat selular yang memerlukan wadah tanpa kipas dan pengoperasian dengan daya baterai.
Baca Juga: MWC 2025: MediaTek Pamerkan Teknologi Konektivitas Terkini Menuju 6G hingga Generative AI
Dengan beragam fitur multimedia, Genio 720 dan Genio 520 dirancang ideal untuk peranti tampilan komersial, perangkat ritel pintar, aplikasi HMI, dan aplikasi multi-jendela atau interaktif lainnya.
Desain perangkat keras dan perangkat lunak yang terpadu pada platform IoT ini akan memudahkan pengembang menulis satu kali kode aplikasi saja, tapi bisa dijalankan di beragam perangkat, termasuk memberi kesempatan kustomisasi sesuai kebutuhan aplikasi spesifik.
Genio 720/520 juga mendukung OSM (Open Standard Module) dengan desain referensi yang memastikan integritas daya dan sinyal, yang sangat memperpendek siklus pengembangan pengguna dalam OSM.
Mitra MediaTek berencana untuk meluncurkan solusi OSM berbasis Genio 720/520 pada paruh kedua tahun ini, sehingga rilis ke pasar bisa lebih cepat untuk banyak aplikasi.
Ragam fitur tambahan dari Genio 720 dan Genio 520, antara lain:
- Dukungan untuk satu layar ultrawide 4K/5K atau layer ganda 2.5K
- Decode dan encode video 4K H.264/H.265 hemat daya
- Hingga ISP ganda 16+16/32MP@30fps
- Dukungan hingga 6x kamera FHD30 dengan saluran virtual MIPI
- Solusi MediaTek Wi-Fi 6/6E pra-terintegrasi
- Dukungan Wi-Fi 7 dan 5G Redcap melalui modul eksternal
- Opsi OS Android, Yocto Linux, dan Ubuntu
- Mendukung seperangkat antarmuka I/O berkecepatan tinggi yang fleksibel untuk ekspansi tingkat sistem
- Mendukung rangkaian antarmuka tampilan yang kaya untuk aplikasi yang memerlukan beberapa layar
- Dirancang agar bisa beroperasi dalam rentang suhu yang luas, cocok di lingkungan komersial dan industri.
MediaTek akan mencoba menghadirkan platform MediaTek Genio 720 dan MediaTek Genio 520 mulai kuartal Q2/2025.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 24 Januari 2026, Banjir Item Jujutsu Kaisen Gratis
-
Adu Chipset Dimensity 8450 vs Snapdragon 8 Gen 3: 'Jantungnya' HP Flagship, Mana Paling Gacor?
-
Oppo Reno 15 vs iPhone 15: Duel HP Kelas Menengah Premium, Siapa Juaranya?
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 24 Januari 2026, Hadiah TOTY Siap Diklaim Gratis
-
Jangan Buru-buru Ganti Baterai! Ternyata Ini 5 Alasan Utama HP Sering Mati Mendadak
-
5 Tablet dengan Stylus Pen di Bawah Rp2 Juta untuk Anak Menggambar: Layar Nyaman Spek Mumpuni
-
7 HP Murah di Bawah Rp1 Juta Terbaik: Spek Tinggi dengan Baterai Badak
-
Grab Boyong UMKM Medan ke Panggung World Economic Forum 2026
-
Bocoran Harga Vivo V70 Series, Siap Masuk ke India dan Indonesia
-
AXIS Luncurkan Fitur Convert Pulsa: Ubah Rp1.000 Jadi Kuota Data!