Suara.com - Telkomsel bersama Samsung hadirkan paket BundlingMAX Samsung Galaxy A06 5G.
Hal ini memungkinkan pelanggan menikmati jaringan broadband Hyper 5G tercepat dan terluas milik Telkomsel di device 5G termurah Samsung.
Pelanggan baru maupun lama dari Telkomsel Prabayar yang membeli paket bundling ini akan mendapatkan kuota 3 GB per bulan.
Kuota ini dapat dinikmati 12 bulan beserta dengan langganan WeTV dan Catchplay selama 30 hari dengan pembelian kuota all-net, yakni paket kuota yang dapat digunakan di semua jaringan Telkomsel di seluruh kota di Indonesia.
Setelah membeli smartphone Samsung Galaxy A06 5G dengan sticker bundling
Telkomsel, berikut cara mudah untuk mendapatkan bonus paket data, WeTV dan Catchplay:
- Pelanggan membeli paket all-net Telkomsel apapun di channel pembelian terdekat
- Pelanggan melakukan klaim kuota 3GB untuk bulan pertama di tsel.id/redeema065g atau di *363*23#
- Pelanggan akan menerima SMS berhasil untuk kuota 3 GB dan bonus WeTV dan Catchplay.
- Pelanggan hanya akan dapat mengonsumsi kuota 3 GB di Samsung Galaxy A06 5G yang memiliki sticker bundling Telkomsel.
Jika masa berlaku kuota all-net habis, pelanggan dapat membeli paket all-net kembali agar bisa melanjutkan konsumsi kuota 3GB tersebut.
Pelanggan dapat melakukan pembelian paket all-net dan melakukan klaim kuota kembali untuk bulan kedua, tiga, hingga ke-12.
Benefit kuota 3 GB hanya dapat diklaim satu kali dalam satu bulan, dan berlaku untuk satu nomor.
Baca Juga: Telkom dan Telkomsel Mulai Pakai Teknologi AI Meta
Direktur Marketing Telkomsel, Derrick Heng, mengatakan, melalui paket BundlingMAX bersama Samsung Galaxy A06 5G, Telkomsel terus menghadirkan inovasi layanan yang memberikan nilai tambah bagi pelanggan, serta membuka lebih banyak peluang melalui konektivitas digital terdepan.
"Dengan akses ke jaringan Hyper 5G Telkomsel yang luas dan cepat, kami berharap pelanggan dapat menikmati pengalaman digital terbaik dengan promo Telkomsel yang terjangkau," katanya dalam keterangan resminya, Kamis (27/3/2025).
Head of Category Management Samsung Electronics Indonesia, Selvia Gofar, menambahkan, Samsung selalu berupaya menghadirkan perangkat yang mendukung gaya hidup digital pelanggan.
"Kolaborasi kami dengan Telkomsel dalam paket BundlingMAX Samsung Galaxy A06 5G memadukan ponsel 5G paling terjangkau kami dengan konektivitas jaringan Hyper 5G Telkomsel, memungkinkan pelanggan menikmati hiburan lancar disertai perlindungan hardware dengan rating IP54, juga perlindungan khusus untuk data personal dan pencegahan malware berbahaya," jelasnya.
Kedepannya, Telkomsel akan terus memberikan ragam penawaran terbaik lainnya untuk memaksimalkan pengalaman konektivitas Hyper 5G pelanggan.
Sebagai informasi, semua pelanggan Telkomsel PraBayar dan Telkomsel Halo dapat mengaktifkan paket WeTV.
Berita Terkait
-
Cara Bayar Tagihan Indihome Pakai OVO Tahun 2025
-
Bawa Sertifikasi Kelas Militer, Samsung Galaxy XCover 8 Pro Muncul di Geekbench
-
Produksi iPhone dan iPad Layar Lipat Kemungkinan Dimulai 2026, Begini Fiturnya
-
Perbandingan Spesifikasi Infinix Note 50 Pro 4G vs Samsung Galaxy A16 4G, Duel HP 4G Terbaru
-
Cara Pakai Galaxy Log di Samsung S25 Series, Bikin Video Makin Sinematik!
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
7 HP Murah dengan Baterai 6000 mAh, Harganya Cuma Rp 1 Jutaan
-
Benarkah Ada Bocoran Soal TKA Meski Diacak Komputer?
-
Sahroni Curhat Kolor dan Foto Keluarga Dijarah, Senggol soal Pajak: Tuh Orang Boro-boro Bayar!
-
Xiaomi Siapkan Redmi Monster dengan Baterai 9.000 mAh dan Fast Charging 100W
-
Kirin 8020 Setara Chipset Apa? Saingan dengan Snapdragon Berapa?
-
Viral Ahmad Sahroni Muncul Cerita Perjuangannya Ngumpet saat Rumah Dijarah, Netizen: Cari Simpati?
-
Spesifikasi Pesawat Angkut Terbesar TNI AU: Airbus A400M
-
vivo X300 Ultra Bakal Meluncur Global, Siap Tantang HP Flagship dari Samsung, Oppo, dan Xiaomi
-
17 Kode Redeem FC Mobile 3 November 2025 Update Baru, Manfaatkan Rank Up untuk Naik Level Pemain
-
32 Kode Redeem Free Fire Awal Bulan 3 November 2025, Darkheart Bundle Siap Klaim