Suara.com - ONIC PH berhasil meraih kemenangan gemilang dalam ajang Snapdragon Pro Series (SPS) Mobile Masters Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) 2025.
Kemenangan ini diraih setelah mengalahkan 11 tim terbaik dunia dan tampil dominan dalam laga final melawan RRQ Hoshi asal Indonesia.
Pertandingan grand final ini berlangsung dengan format best-of-seven (Bo7), dan ONIC PH keluar sebagai juara dengan skor 4-1.
Kondisi ini memperkuat posisi mereka sebagai juara dunia sekaligus membawa pulang bagian terbesar dari total hadiah sebesar 200.000 Dolar AS.
Kelra, Gold Laner dari ONIC PH, mengungkapkan bahwa kemenangan ini merupakan hasil dari strategi yang solid dan permainan yang lebih baik dari tim lawan.
"RRQ adalah tim yang sangat kuat. Sangat sulit untuk mengalahkan permainan mereka yang luar biasa," ujarnya dalam keterangan resminya, Selasa (15/4/2025).
Menurutnya, hampir semua pertandingan hari ini berjalan ketat.
"Kami bisa menang karena mampu bermain lebih baik dari mereka," tambah dia.
Kemenangan ini menegaskan kemampuan ONIC PH untuk beradaptasi dan tampil maksimal meskipun menghadapi tantangan berat di final.
Baca Juga: 29 Kode Redeem MLBB Terbaru April 2025, Aktif untuk Pemain Baru
ONIC PH memulai perjalanan mereka di turnamen ini pada 7 April dengan performa yang sangat impresif.
Tim ini berhasil menyapu bersih babak grup tanpa kekalahan, yang memastikan mereka mendapat tempat langsung di babak playoff.
Pada 12 April, ONIC PH melaju ke semifinal setelah mengalahkan sesama tim asal Filipina, Team Falcons PH, dengan skor 3-1 meskipun sempat tertinggal di game pertama.
Penampilan luar biasa dari K1NGKONG, yang menggunakan hero Fanny, menjadi sorotan utama dalam pertandingan tersebut, memberikan kontribusi besar pada kemenangan mereka.
Pada babak Grand Final, ONIC PH berhadapan dengan RRQ Hoshi, yang mendapatkan dukungan penuh dari para penggemar setia mereka yang hadir di Tennis Indoor Stadium Senayan, Jakarta.
Meskipun RRQ Hoshi mendapat dukungan luar biasa dari suporter, ONIC PH tetap menunjukkan permainan yang matang dan penuh perhitungan.
Berita Terkait
-
5 Hero EXP Lane META Season 34 Terbaik, Andalan Pro Player Mobile Legends!
-
Gagal di MSC dan MWI, EWC 2024 Masih Didominasi Indonesia
-
Cara Cek Spirit Animal MLBB, 16 Karakter Hewan yang Mewakili Statistikmu
-
Uji Kehebatanmu! Cek di Link Ujian Player MLBB Epical Glory Google Form 2024 Ini
-
Link Ujian Player MLBB Google Form: Seberapa Jago Sih Kamu Main Mobile Legend?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Terkini
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
4 Pilihan Tablet Xiaomi dengan Layar Besar dan Baterai Tahan Lama Mulai Rp1 Jutaan
-
3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
-
30 Kode Redeem FC Mobile 27 Januari 2026: Ada CR7 dan Messi Flashback, Gems, dan Icon
-
India Bersiap Punya Merek HP Sendiri, Target Meluncur hingga 1,5 Tahun Lagi
-
42 Kode Redeem FF Terbaru 27 Januari 2026: Ada SG2 Ungu, AK47 Draco, dan Bundle Nobara
-
Waspada! Ini Dampak ROM Global Palsu di HP Xiaomi Usai Update HyperOS 3
-
5 Tablet Murah di Bawah Rp2 Juta, Layar Lega untuk Belajar dan Hiburan
-
Terpopuler: Aurora Light Ternyata Mantan Pemain MPL ID, 6 Pilihan HP Murah buat Edit Foto
-
Samsung Galaxy A57 5G Lolos Sertifikasi: Pakai Chip Anyar Exynos dan RAM 12 GB