Suara.com - Poco F7 siap-siap dikenalkan ke pasar India. Ponsel ini akan melengkapi model sebelumnya yang sudah lebih dulu dirilis, yakni Poco F7 Pro dan Poco F7 Ultra.
Dalam video teaser, Poco F7 diusung sebagai 'The F-series legacy' yang kemungkinan meluncur Juni ini, seperti dikutip dari Gizmochina, Senin (9/6/2025).
Ponsel buatan saudara Xiaomi ini pun sudah muncul di e-commerce Flipkart. Hanya saja deskripsi menyebutkan kalau statusnya masih 'coming soon' alias belum diketahui kapan tanggal pastinya.
Tapi beberapa bocoran sebelumnya menyatakan kalau Poco F7 akan dirilis sekitar 17 atau 19 Juni 2025.
Poco F7 sendiri rumornya jadi versi lain dari Redmi Turbo 4 Pro yang dikenalkan Xiaomi di China. Dari foto yang beredar, ponsel ini bakal hadir dengan keunggulan di sektor gaming.
Bocoran spesifikasi Poco F7
Menurut bocoran, Poco F7 akan hadir dengan layar OLED seluas 6.83 inci, resolusi 1.5K, refresh rate 120Hz, kecerahan 3.200 nits, dan mendukung Dolby Vision.
Sisi belakang ada kamera utama Sony LYT-600 beresolusi 50MP dengan fitur optical image stabilization (OIS) dan ultrawide 8MP. Sementara kamera depan beresolusi 20MP.
Poco F7 akan diperkuat prosesor Qualcomm Snapdragon 8s Gen 4. Varian memori yang tersedia adalah RAM hingga 16GB dan ROM hingga 512GB.
Baca Juga: 3 HP Murah Android Terlaris di Dunia Q1 2025: Samsung dan Xiaomi Memimpin
Baterainya berkapasitas 7.550mAh dengan charger 90W serta mendukung reverse wireless charging 22.5W. Namun versi global kemungkinan hadir dengan kapasitas 6.550 mAh.
Harga Poco F7 kemungkinan dibanderol 30.000 Ringgit atau sekitar Rp 5 jutaan. Namun ini masih sebatas rumor, belum ada informasi apapun dari Poco.
Sebagai perbandingan, Poco Indonesia sudah lebih dulu menghadirkan model Poco F7 Pro dan Poco F7 Ultra. Berikut masing-masing spesifikasi dan harganya.
Spesifikasi Poco F7
- Dimensi = 160.26 mm x 74.95 mm x 8.12 mm
- Berat = 206 gram
- Layar = 6.67 inci Flow AMOLED Dot Display, resolusi WQHD+ 3200x1440 piksel, kerapatan piksel 526 ppi, refresh rate 120Hz, touch sampling rate 480Hz, kecerahan 3.200 nits, DCI-P3 wide color gamut, HDR10+, Dolby Vision, Corning Gorilla Glass 7i
- Kamera belakang = utama 50MP Light Fusion 800 OIS, ultrawide 8MP
- Kamera depan = 20MP
- Prosesor = Snapdragon 8 Gen 3
- RAM = LPDDR5X 12GB
- ROM = UFS 4.1 512GB
- Baterai = 6.000mAh
- Charger = 90W
- Sistem operasi = Xiaomi HyperOS 2
- Fitur lain = Dual SIM, 5G, IP68, USB-C, in-display fingerprint, Face Unlock, NFC, dual speaker, Dolby Atmos
- Harga = Rp 7.499.000 (12/256GB)
Spesifikasi Poco F7 Ultra
- Dimensi = 160.26 mm x 74.95 mm x 8.39 mm
- Berat = 212 gram
- Layar = 6.67 inci Flow AMOLED Dot Display, resolusi WQHD+ 3200x1440 piksel, kerapatan piksel 526 ppi, refresh rate 120Hz, touch sampling rate 480Hz, kecerahan 3.200 nits, DCI-P3 wide color gamut, HDR10+, Dolby Vision, Poco Shield Glass
- Kamera belakang = utama 50MP Light Fusion 800 OIS, telefoto 50MP OIS, ultrawide 32MP
- Kamera depan = 32MP
- Prosesor = Snapdragon 8 Elite
- RAM = LPDDR5X 12GB atau 16GB
- ROM = UFS 4.1 256GB atau 512GB
- Baterai = 5.300mAh
- Charger = kabel 120W, nirkabel 50W
- Sistem operasi = Xiaomi HyperOS 2
- Fitur lain = Dual SIM, 5G, IP68, USB-C, in-display fingerprint, Face Unlock, NFC, dual speaker, Dolby Atmos
- Harga = Rp 9.999.000 (12GB/256GB), Rp 10.999.000 (16GB/512GB)
Berita Terkait
-
3 HP Murah Android Terlaris di Dunia Q1 2025: Samsung dan Xiaomi Memimpin
-
5 Rekomendasi HP Xiaomi dengan NFC: Spek Terbaik, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
7 Rekomendasi HP Rp2 Jutaan Terbaik 2025, Cocok Buat Content Creator hingga Gamer
-
5 HP Ringkas Ramah Kantong Terbaik 2025, Cocok buat Kamu yang Malas Bawa Tas
-
Xiaomi Civi 5 Pro, Ditenagai Chipset Snapdragon 8s Gen 4 dan Kamera Leica
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Terpopuler: 5 HP Layar Lengkung Murah 2026, Alter Ego Tembus Top 4 M7 Mobile Legends
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 24 Januari 2026, Banjir Item Jujutsu Kaisen Gratis
-
Adu Chipset Dimensity 8450 vs Snapdragon 8 Gen 3: 'Jantungnya' HP Flagship, Mana Paling Gacor?
-
Oppo Reno 15 vs iPhone 15: Duel HP Kelas Menengah Premium, Siapa Juaranya?
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 24 Januari 2026, Hadiah TOTY Siap Diklaim Gratis
-
Jangan Buru-buru Ganti Baterai! Ternyata Ini 5 Alasan Utama HP Sering Mati Mendadak
-
5 Tablet dengan Stylus Pen di Bawah Rp2 Juta untuk Anak Menggambar: Layar Nyaman Spek Mumpuni
-
7 HP Murah di Bawah Rp1 Juta Terbaik: Spek Tinggi dengan Baterai Badak
-
Grab Boyong UMKM Medan ke Panggung World Economic Forum 2026
-
Bocoran Harga Vivo V70 Series, Siap Masuk ke India dan Indonesia