Suara.com - Level Infinite resmi mengumumkan kolaborasi game Honor Of Kings (HoK) dengan anime BLEACH: Thousand-Year Blood War. Kolaborasi keduanya akan berlangsung mulai besok, 28 Juni hingga 31 Juli 2025.
"Mulai besok, 28 Juni sampai 31 Juli, pemain Honor of Kings dapat menikmati semesta BLEACH: Thousand-Year Blood War yang ikonik dengan latar bertema, event in-game, mode gameplay, dan skin yang menawan," kata Level Infinite Indonesia, dikutip dari siaran pers, Jumat (27/6/2025).
Kolaborasi ini menghadirkan empat skin dari anime Bleach ke hero Honor of Kings yang mencakup Musashi - Ichigo Kurosaki, Feyd - Byakuya Kuchiki, Hou Yi - Uryu Ishida, dan Bai Qi - Shihakusho.
Cara dapat skin Bleach Honor of Kings
Masing-masing skin Bleach ini bisa didapatkan dengan cara berbeda. Berikut rinciannya:
1. Musashi - Ichigo Kurosaki dan Feyd - Byakuya Kuchiki
- BLEACH: Thousand-Year Blood War Lucky Draw:
28 Juni - 16 Juli (Asia Tenggara & Korea Selatan)
28 Juni - 27 Juli (Amerika Utara, Brazil, dan Amerika Latin) - Daily Purchase Festival 28 Juni - 4 Juli
2. Hou Yi - Uryu Ishida
- Penukaran Normal Skin Fragment di Redemption Shop: Mulai 4 Juli
- Pembelian langsung di Shop:
11 Juli - 16 Juli (Asia Tenggara & Korea Selatan)
11 Juli - 27 Juli (Amerika Utara, Brazil, dan Amerika Latin)
3. Bai Qi - Shihakusho
- Penukaran Token: 28 Juni - 10 Juli
- Pembelian langsung di Shop:
11 Juli - 16 Juli (Asia Tenggara & Korea Selatan)
11 Juli - 27 Juli (Amerika Utara, Brazil, dan Amerika Latin)
Selain skin Bleach, kolaborasi ini juga menghadirkan item baru di game Honor of Kings. Mulai 28 Juni-17 Juli, pemain dapat berpartisipasi dalam Mode Kolaborasi: Support Strike yang terinspirasi dari BLEACH: Thousand-Year Blood War.
Pemain bisa mendapatkan fragmen melalui match dengan menghancurkan tower, mengalahkan minion, monster, dragon atau Hero.
Baca Juga: Bocoran Squid Game Season 3, Mulai Tayang Hari Ini 27 Juni di Netflix
"Kumpulkan cukup fragmen untuk memanggil Ichigo Kurosaki atau Byakuya Kuchiki, sehingga mereka dapat melangkah melalui portal dan menggantikan Hero kamu untuk waktu terbatas," kata Level Infinite Indonesia.
Ada pula event tambahan dari kolaborasi HoK x Bleach. Mulai 1 Juli, pemain bisa menyelesaikan rangkaian misi dalam match 5 vs 5 untuk mendapatkan Normal Skin fragments dan Dragon Crystals.
Item itu bisa dikumpulkan untuk ditukar dengan skin Hou Yi - Uryu Ishida. Selain itu ada banyak cara untuk mendapatkan fragmen dan crystal dengan login, main bersama teman dan memainkan sejumlah match.
"Integrasi dengan Honor of Kings membawa kesempatan untuk mendapatkan pengalaman memainkan karakter favorit dengan cara yang baru dan menyenangkan," pungkasnya.
Rincian Update Honor of Kings Plus
Sebelumnya Level Infinite resmi mengumumkan kalau game Honor of Kings akan mendapatkan pembaruan yang disebut Honor of Kings Plus. Update ini diklaim sebagai yang terbesar dalam game HoK.
Game Producer Honor of Kings, Dean Huang menyatakan kalau pembaruan game sudah tersedia per 24 Juni 2025. Para pemain bisa menikmati banyak peningkatan dan konten baru yang segar dan bisa diakses secara gratis.
Berita Terkait
-
Bocoran Squid Game Season 3, Mulai Tayang Hari Ini 27 Juni di Netflix
-
Siap Nonton Squid Game 3 yang Tayang Perdana Hari Ini? Harus Tahu Ini Dulu
-
23 Kode Redeem PUBG Mobile Terbaru 27 Juni: Klaim Skin M416 dan Fragment
-
Daftar Pet di Roblox Grow a Garden dan Kemampuannya, Ini Cara Mendapatkannya
-
Adu Prestasi Lee Jung Jae dan Lee Byung Hun, Pemain Utama Squid Game 3 yang Punya Agensi Artis
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
Terkini
-
Trailer Beredar, Red Dead Redemption Bakal Tersedia di iOS, Android, dan Switch 2
-
7 Rekomendasi Tablet yang Bagus untuk Canva dengan Fitur Canggih
-
Waspada! 5 Modus Penipuan WhatsApp Terbaru yang Mengincar Data Anda
-
Pasar Smartphone Indonesia Melejit 12 Persen di Q3 2024, Gen AI Jadi Magnet Utama Konsumen
-
Huawei Mate 80 Diprediksi Usung RAM 20 GB, Andalkan Chip Kirin Anyar
-
Game Horizon Terbaru untuk PC dan Mobile, Penggemar PS5 Tak Terima
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
-
Vivo Siapkan Seri X500 dengan Baterai 7.000 mAh, Rilis Tahun Depan
-
5 HP Superzoom Murah dan Kamera Jernih untuk Nonton Konser
-
5 Tablet Sim Card Terbaik untuk Desain Grafis: Kreativitas Tanpa Batas!