Suara.com - Dari 1 April 2024 hingga 31 Maret 2025, Kaspersky mendeteksi lebih dari 19 juta upaya pengunduhan file berbahaya yang disamarkan sebagai game populer Gen Z.
Berikut datar game yang paling banyak dieksploitasi penjahat siber, meliputi GTA, Minecraft, dan Call of Duty.
Para hacker secara aktif mengikuti tren game untuk mencapai target mereka.
Untuk membantu pemain tetap aman, Kaspersky meluncurkan "Case 404", merupakan game keamanan dunia maya interaktif yang mengajarkan Gen Z cara mengenali ancaman dan melindungi dunia digital sambil melakukan hobi mereka, yakni bermain.
Gen Z bermain lebih banyak daripada generasi lainnya dan bukan hanya lebih banyak, tetapi juga berbeda.
Mereka melampaui Generasi Milenial dan Gen X dalam pengeluaran terkait game, dan, alih-alih terpaku pada beberapa game favorit, Gen Z beralih di antara berbagai judul, mengejar tren viral dan pengalaman baru.
Namun spontanitas dan keterbukaan yang sama ini juga membuat mereka rentan, dengan penjahat dunia maya mengeksploitasi kebiasaan dan kepercayaan para pemain ini di seluruh platform.
Misalnya, selama periode yang dilaporkan, lebih dari 400.000 pengguna di seluruh dunia terkena dampaknya.
Sebagai bagian dari laporan baru tersebut, para ahli Kaspersky melakukan analisis mendalam menggunakan 20 judul gim paling populer di kalangan Gen Z, mulai dari GTA, NBA, dan FIFA hingga The Sims dan Genshin Impact, sebagai kata kunci pencarian.
Baca Juga: 8 Aplikasi Game Penghasil Saldo DANA Tercepat, Langsung Cair
Studi tersebut mencakup periode dari Q2 2024 hingga Q1 2025, dengan Maret 2025 menjadi bulan puncak, yang mencatat sebanyak 1.842.370 percobaan serangan.
Meskipun GTA V telah dirilis lebih dari satu dekade lalu, waralaba Grand Theft Auto tetap menjadi salah satu yang paling banyak dieksploitasi, berkat kemampuan modding dunia terbuka dan komunitas daring yang berkembang pesat.
Secara total, Kaspersky mendeteksi 4.456.499 upaya serangan yang melibatkan file yang disamarkan sebagai konten terkait waralaba GTA.
Dengan perilisan GTA VI yang sangat dinanti-nantikan yang diharapkan pada tahun 2026, para ahli memperkirakan potensi lonjakan serangan tersebut, karena penjahat dunia maya dapat memanfaatkan sensasi tersebut dengan mendistribusikan installer palsu, penawaran akses awal, atau undangan beta.
Minecraft berada di peringkat kedua, dengan 4.112.493 upaya serangan, didorong oleh ekosistem moddingnya yang luas dan popularitasnya yang bertahan lama di kalangan pemain Gen Z.
Call of Duty dan The Sims menyusul dengan masing-masing 2.635.330 dan 2.416.443 upaya serangan.
Berita Terkait
-
7 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 30 Juni: Klaim Pemain 108-109 Gratis di Event
-
35 Kode Redeem FF Max Terbaru 30 Juni: Klaim Diamond dan Skin Cobra
-
5 Kode Redeem FC Mobile 1 Juli 2025: Cara Klaim Pemain Bintang 109 dan Jutaan Koin Gratis!
-
7 Game Penghasil Uang Tanpa Iklan yang Seru dan Terbukti Membayar
-
45 Kode Redeem FF Terbaru 30 Juni: Ada Emote Keren dan Bundle Menarik
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Caviar Rilis iPhone 17 Pro Bitcoin Edition Berlapis Emas, Harga Tembus Rp 1,1 Miliar
-
Capcom Batalkan Resident Evil Requiem Mode Multiplayer, Ada Alasan Khusus
-
Warga Malaysia Bikin Geger di Apartemen Paris Gara-gara Durian, Netizen: Coba Goreng Ikan Asin
-
Spesifikasi Oppo Reno 15 Versi China: Pakai Dimensity 8450 dan Kamera 200 MP
-
Cara Menyembunyikan Aplikasi di iPhone, Lindungi Data Pribadi
-
Ponsel Misterius Realme Gunakan Dimensity 7400 Ada di Geekbench
-
5 Tablet dengan Kamera Depan 11 MP ke Atas, Selfie dan Video Call Jadi Lebih Jernih
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Poco F8 Pro dan F8 Ultra Rilis 26 November dari Bali, Kembaran Redmi K90
-
Sisternet Jadi Sorotan di W20 Summit Afrika Selatan, Indonesia Angkat Pemberdayaan Perempuan Digital