Suara.com - Industri teknologi kembali mencatat perkembangan signifikan melalui sinergi dua entitas besar tanah air yakni Telkomsel dan Optik Tunggal.
PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) resmi menjalin kemitraan strategis dengan Optik Tunggal untuk menghadirkan layanan vision care terintegrasi bagi seluruh karyawan Telkomsel di Indonesia.
Melalui kerja sama ini, Optik Tunggal memperluas kontribusinya ke ranah teknologi dan telekomunikasi setelah sebelumnya sukses merambah institusi pendidikan, korporasi swasta, hingga asosiasi profesi.
Ini sekaligus menjadi penanda penting transformasi layanan kesehatan penglihatan ke dalam sistem kerja berbasis teknologi tinggi.
Layanan vision care premium dari Optik Tunggal kini resmi hadir dalam ekosistem digital Telkomsel yang dikenal akan kecepatan dan skalabilitasnya.
Penandatanganan perjanjian kerja sama ini membuka akses bagi karyawan Telkomsel untuk mendapatkan fasilitas optikal secara mudah, efisien, dan menyeluruh.
Indrawan Ditapradana, Direktur Human Capital Management Telkomsel, menyatakan bahwa kerja sama ini merupakan langkah konkret Telkomsel dalam menjaga kesejahteraan karyawan di tengah lanskap industri digital yang kompetitif dan serba cepat.
Menurutnya, penyediaan layanan berbasis teknologi tinggi seperti yang dihadirkan oleh Optik Tunggal merupakan bagian dari strategi jangka panjang Telkomsel untuk terus mengintegrasikan layanan internal dengan teknologi mutakhir.
“Kesehatan dan kenyamanan karyawan selalu menjadi prioritas kami dalam mendukung produktivitas di Telkomsel," ungkapnya, dalam keterangan resminya, Kamis (10/7/2025).
Baca Juga: Kuota Hangus Sebabkan Kerugian Rp 63 Triliun, Masyarakat Bisa Gugat Telkomsel dkk
Ia juga menambahkan bahwa integrasi layanan Optik Tunggal ke dalam sistem digital perusahaan sejalan dengan upaya digitalisasi menyeluruh yang digagas Telkomsel, terutama dalam hal layanan kesehatan karyawan.
"Kolaborasi ini memungkinkan pegawai kami untuk mendapatkan layanan optik terbaik secara mudah, aman, dan efisien,” tuturnya.
Sementara itu, Doli Rosmiaty, Direktur Operasional Optik Tunggal, menyampaikan bahwa kemitraan ini merupakan representasi pendekatan strategis baru dari Optik Tunggal untuk menjangkau sektor-sektor vital, termasuk industri digital dan teknologi, dengan tetap memegang teguh komitmen terhadap standar layanan global.
“Saat ini Telkomsel dikenal sebagai perusahaan pemimpin industri telekomunikasi digital di Indonesia, maka kami merasa bangga dapat menjadi bagian dari solusi kesehatan visual yang terintegrasi dalam ekosistem kerja digital di Telkomsel” ujar Doli.
Lebih lanjut, Doli menekankan pentingnya penyediaan layanan vision care berkualitas tinggi bagi setiap insan korporasi, guna mendukung produktivitas dan kualitas kerja yang optimal.
Optik Tunggal menjamin bahwa layanan yang diberikan kepada karyawan Telkomsel mencakup pemeriksaan mata, konsultasi optometris, hingga penyediaan lensa berkualitas dengan jaminan layanan purna jual.
Berita Terkait
-
Telkomsel Percepat Digitalisasi UKM: Ini Dia 12 Finalis DCE 2025 yang Siap Mendunia!
-
Cara Dapat Google AI Pro Gratis, Bisa Tanpa Akun Mahasiswa?
-
Huawei Siap Kalahkan Apple dengan Teknologi Canggih Ini
-
Kominfo Ngebut Digitalisasi, FiberStar Langsung Tancap Gas!
-
Kagendra Siap Wakili Indonesia di Kejuaraan Dunia Honor of Kings World Cup (KWC) 2025 di Riyadh
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
Terkini
-
4 Cara Daftar Email Gmail Tanpa Nomor HP, Mudah dan Anti Ribet
-
Bocoran iPad Mini Gen 8: Hadir Tahun Depan, Pakai Layar OLED
-
25 Kode Redeem FF Terbaru 28 November 2025, Ada Skin Premium dan Emote Moonwalk Gratis
-
5 Smartwatch untuk Anak SD yang Bisa Telepon dan Lacak Lokasi, Mulai Rp100 Ribuan!
-
15 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 November 2025, Klaim Hadiah Gratis Black Friday!
-
4 HP Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Harga di Bawah 2 Juta
-
7 Aplikasi Penguat Sinyal WiFi Gratis di HP, Jaringan Jadi Lancar dan Stabil
-
Wobble Jadi Merek Anyar Android, HP Pertamanya Pakai Dimensity 7400
-
Prediksi Konfigurasi Memori dan Harga Oppo A6x 5G, Andalkan Chip Dimensity
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB dengan Baterai Jumbo, Mulai 1 Jutaan Tak Kenal Low Batt!