Suara.com - Membeli MacBook bekas bisa menjadi pilihan bijak untuk mendapatkan perangkat Apple dengan harga lebih terjangkau.
Tapi, agar tidak terjebak membeli barang bermasalah atau palsu, kamu wajib melakukan pengecekan mendalam sebelum memutuskan untuk deal.
Berikut ini delapan poin penting yang harus kamu periksa saat ingin membeli MacBook second agar tetap aman dan puas.
1. Pastikan Serial Number Valid di Situs Apple
Langkah pertama, minta penjual menunjukkan serial number MacBook lalu cek keaslian dan garansinya di situs checkcoverage.apple.com.
Jika serial number tidak ditemukan, besar kemungkinan itu produk palsu atau telah dimodifikasi.
2. Periksa Status iCloud dan Fitur Find My Mac
Pastikan MacBook sudah keluar dari akun iCloud pemilik sebelumnya dan fitur “Find My Mac” sudah nonaktif.
Jika masih terkunci, kamu tidak akan bisa mengakses perangkat secara penuh dan itu berpotensi jadi barang hilang atau curian.
3. Cek Jumlah Siklus dan Kesehatan Baterai
Buka menu “System Information” lalu klik bagian Power untuk melihat Cycle Count baterai.
Idealnya, siklus di bawah 300 dan kondisi baterai masih “Normal”. Hindari MacBook dengan baterai rusak atau cepat panas.
Baca Juga: Tom Lembong Dituntut 7 Tahun Penjara! Jaksa Minta Laptop dan Tablet Apple Dimusnahkan
4. Perhatikan Kondisi Fisik Secara Teliti
Periksa setiap sudut bodi MacBook, layar, engsel, dan keyboard. Lecet ringan wajar, tapi baret parah, retak layar, atau goresan di trackpad bisa jadi tanda jatuh atau penggunaan kasar.
Lihat juga apakah ada baut yang hilang, bodi renggang, atau logo Apple tidak simetris sebagai indikasi pernah dibongkar.
5. Uji Fungsi Keyboard, Trackpad, dan Kamera
Ketik beberapa paragraf untuk mengecek keyboard. Gunakan trackpad untuk navigasi dan buka FaceTime untuk uji kamera.
Pastikan semua berfungsi lancar tanpa jeda, ghost click, atau dead pixel pada kamera.
6. Tanyakan Riwayat Servis dan Komponen
Jangan ragu untuk bertanya apakah MacBook ini pernah diperbaiki. Jika pernah, cek apakah komponen pengganti resmi Apple atau tidak.
MacBook yang pernah diservis bisa tetap bagus, asalkan dikerjakan teknisi profesional dan menggunakan part asli.
Berita Terkait
-
Tom Lembong Dituntut 7 Tahun Penjara! Jaksa Minta Laptop dan Tablet Apple Dimusnahkan
-
Cara Merekam Layar MacBook Tanpa Aplikasi Tambahan: Gampang dan Ringan!
-
Apple Siapkan MacBook Air M4, Diprediksi Segera Debut
-
Harga Macbook Pro M4 Series, Laptop Terbaru Apple yang Resmi Dirilis ke Indonesia
-
Mirroring iPhone ke MacBook: Semudah Ini, Tanpa Ribet!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
6 Game Perang Tank Terbaik di Android: Simulasi Realistis hingga Sci-Fi!
-
7 Perubahan Hadir di Phone Air 2, HP Paling Tipis Apple
-
Siap Meluncur, Begini Penjelasan Gameplay dan Karakter Resident Evil Requiem
-
HP Murah Motorola Moto G17 Debut dengan Kamera Sony, Apa Saja Kelebihannya?
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 29 Januari 2026: Bocoran Mystery Shop dan Angel Ungu Rilis
-
Android Hadirkan Fitur Antimaling Canggih, HP Curian Kini Makin Sulit Dibobol
-
25 Kode Redeem FC Mobile 29 Januari 2026: Siap-siap Flashback Messi-CR7 Hari Ini
-
5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Terpopuler: 5 HP NFC Termurah Januari 2026, Kapan MPL ID Season 17 Dimulai?
-
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?