Suara.com - Bibit muda pemain catur dilirik Telkomsel lewat Ilmupedia dengan menggelar Chessnation 2025.
Kompetisi catur nasional ini bertujuan untuk memajukan pendidikan non-akademik di Indonesia.
Digelar terbuka untuk semua masyarakat Indonesia, dari anak-anak hingga dewasa secara daring.
Selain itu, program ini juga didukung oleh platform pembelajaran, Kuncie.
Chessnation 2025 menjadi wadah untuk menumbuhkan sportivitas, mengasah kemampuan berpikir strategis, serta melahirkan bibit pecatur terbaik Indonesia.
Nilai-nilai ini selaras dengan misi Ilmupedia yang konsisten menciptakan ruang pembelajaran inklusif dan mengembangkan kecerdasan kognitif maupun karakter.
Hal ini sejalan dengan tagline “Pintar Itu Beragam”, yang menegaskan bahwa kecerdasan dapat diwujudkan melalui berbagai jalur, termasuk olahraga otak seperti catur.
Vice President Prepaid Consumer Marketing Telkomsel, Adhi Putranto, mengatakan, melalui Chessnation 2025, Telkomsel ingin membuka peluang bagi semua kalangan untuk mengembangkan bakat catur mereka.
"Kompetisi ini tidak hanya fokus pada keterampilan bermain catur, tetapi juga memperkaya soft skills penting seperti konsentrasi, pengambilan keputusan, dan sportivitas," ujarnya dalam keterangan resminya, Selasa (19/8/2025).
Baca Juga: Merdeka ala Telkomsel, Serba 17 Mulai dari Harga Paket hingga Besar Kuota Spesial
Diharapkan inisiatif ini dapat memperluas dampak pendidikan non-akademik dan memberikan ruang bagi pecatur dari berbagai latar belakang untuk menunjukkan talenta mereka di tingkat nasional.
Pendaftaran Chessnation 2025 dibuka secara daring hingga 23 Agustus 2025 dan diselenggarakan dalam tiga babak.
Mulai dari Babak Penyisihan, dimana seluruh peserta akan bertanding secara daring sesuai dengan tanggal yang didapatkan.
Sebanyak 40 peserta terbaik akan maju ke babak berikutnya.
Kemudian, Babak Semifinal yang mana para semifinalis akan bertanding memperebutkan empat tempat di babak final.
Terakhir Babak Final, hanya empat finalis akan memperebutkan gelar Juara 1 hingga 4 secara langsung di Jakarta pada September 2025.
Berita Terkait
-
Bandung, Siap-siap Nikmati Komunikasi dengan Jaringan 5G Tanpa Putus
-
Telkomsel Jelaskan Regulasi dan Punya Solusi soal Polemik Kuota Hangus
-
Telkomsel Targetkan UMKM dan Kreator lewat SIMPATI TikTok Targetkan 1 Juta Pedagang di 6 Kota
-
Cara Unreg Semua Layanan Telkomsel, Hindari Pulsa Tersedot Otomatis
-
Bukan Telkomsel-Indihome, Ini Operator dengan Internet Tercepat di Indonesia Tahun 2025
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Terpopuler: Cara Cek HP Disadap, Smartwatch Pengukur Detak Jantung Orang Tua
-
5 HP Vivo Lolos Sertifikasi di Indonesia: Ada iQOO 15R, V70, dan Z11x 5G
-
9 Rekomendasi TWS Sport untuk Lari Terbaik, Harga Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
7 Tablet di Bawah Rp5 Juta Ini Bikin Kerja Makin Produktif, Rasa Laptop Canggih!
-
Cara Melacak HP yang Hilang Dalam Keadaan Mati, Manfaatkan Fitur Ini
-
5 HP POCO Harga di Bawah Rp2 Juta Selain POCO C85, Kamera 50 MP Baterai Super Jumbo
-
5 HP Murah POCO Dapat Diskon Besar Januari 2026: Mulai Sejutaan, Memori 256-512 GB
-
Xiaomi Siap Panaskan Persaingan! HP Flagship Baru Dikabarkan Pakai Kipas Pendingin Aktif
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari: Ada Skin Famas HRK, Bunny, dan Emote Gratis
-
Waspada! Serangan Phishing Lewat Kode QR Meledak hingga 5 Kali Lipat di Paruh Kedua 2025