Suara.com - Persaingan smartphone premium bakal semakin sengit memasuki Q4 2025. iQOO menyiapkan HP baru dengan chipset anyar Dimensity 9500 dan RAM 16 GB.
Sebagai catatan, Dimensity 9500 bakal berhadapan melawan Snapdragon 8 Elite Gen 5.
iQOO Neo 11 Pro baru-baru ini terlihat di Geekbench dengan nomor model V2520A.
Itu merupakan smartphone ketiga pada ekosistem Vivo yang mengandalkan chipset anyar MediaTek.
Dua ponsel lain yaitu Vivo X300 dan X300 Pro. Hasil pengujian iQOO Neo 11 Pro pada Geekbench 6.5 menunjukkan performa yang mengesankan.
Perangkat ini meraih skor single-core 3.320 dan multi-core 9.898, berkat RAM 16 GB, sistem operasi Android 16, SoC kencang. S
Selain itu, HP flagship tersebut turut mendukung pengisian daya cepat 100 W.
Performa ponsel didukung oleh chip Dimensity 9500 yang memiliki konfigurasi CPU 1+3+4. Chipset ini terdiri dari satu inti super berkecepatan 4.21 GHz, tiga inti performa 3.50 GHz, dan empat inti efisiensi 2.70 GHz.
MediaTek memadukan chip ini dengan GPU Mali-G1 Ultra MC12 yang menawarkan peningkatan signifikan dalam kemampuan ray tracing dan efisiensi daya.
Baca Juga: 5 Rekomendasi HP Murah RAM Besar di Bawah 2 Juta, Pilihan Terbaik September 2025
Dibandingkan dengan pendahulu, Dimensity 9400, D9500 diklaim menghadirkan efisiensi grafis 40 persen lebih baik, menjadikannya pilihan ideal untuk gaming dan multimedia.
Mengutip Gadget360, seri iQOO Neo akan terdiri dari Neo 11 dan Neo 11 Pro. Masing-masing bakal memakai chipset Snapdragon 8 Elite dan Dimensity 9500.
Smartphone diprediksi membawa layar OLED datar 6,8 inci beresolusi 2K dan pemindai sidik jari ultrasonik di dalam layar.
Perusahaan telah mengumumkan bila Dimensity 9500 siap debut pada 22 September 2025.
Chip unggulan MediaTek menggunakan proses manufaktur 2 nm TSMC, yang saat ini merupakan salah satu teknologi semikonduktor tercanggih.
SoC anyar kemungkinan dilengkapi GPU Mali-G1 Ultra MC12, dengan efisiensi 40 persen lebih tinggi dan ray tracing yang ditingkatkan, memungkinkan game ray tracing melampaui 100fps.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Candaan Bocor saat Live, Admin Medsos Wali Kota Surabaya Minta Maaf dan Mengundurkan Diri
-
23 Kode Redeem FC Mobile 2 November: Dapatkan Player Pack UCL, Rank Up Point, dan XP Trainer
-
23 Kode Redeem FF 2 November: Segera Klaim Skin SG2, Bundle, Diamond, dan Gloo Wall Gratis
-
5 Tablet Android dengan SIM Card yang Murah dan Praktis, Mulai Rp 1 Jutaan
-
5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
-
Cara Blur WhatsApp Web dengan Mudah, Anti Intip Saat di Kantor
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
MediaTek Dimensity 6400 Setara Chipset Apa? Bersaing dengan Snapdragon Berapa?
-
Intip Harga HP Infinix per November 2025, Spek Terbaik Mulai Rp1 Jutaan
-
18 Kode Redeem FC Mobile 2 November 2025, Klaim Pemain Gratis OVR 113 Terbatas