- Spotify menaikkan harga langganan Premium di Indonesia karena penambahan fitur baru berbasis AI seperti Audio Lossless dan AI Playlist.
- Fitur Lossless memungkinkan streaming musik kualitas tinggi hingga 24-bit/44.1 kHz FLAC, tersedia di berbagai perangkat dan butuh koneksi serta perangkat audio optimal.
- Paket baru Premium mencakup Lite (Rp59.900), Standar (Rp79.900), Platinum (Rp119.000), dan Student (Rp39.900), menggantikan harga lama yang lebih murah.
Suara.com - Paket Spotify Premium di Indonesia terpantau makin mahal. Kenaikan harga Spotify terjadi lantaran banyaknya fitur baru, termasuk teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI).
Salah satu fitur baru Spotify adalah audio loseless. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menikmati musik dengan kualitas terbaik di aplikasi dengan suara tidak terkompresi.
Managing Director Spotify Southeast Asia, Gustav Back menuturkan kalau fitur Audio Lossless membuat pengguna dapat mendengarkan lagu sampai 24-bit/44.1 kHz FLAC, memberikan detail suara yang lebih baik untuk hampir semua lagu yang ada di Spotify.
Lossless hadir di Spotify versi mobile, desktop, dan tablet, serta perangkat lainnya yang mendukung Spotify Connect. Untuk mengaktifkan Lossless, pengguna cukup menekan ikon profil, pilih ‘Pengaturan’, lalu ubah kualitas media menjadi Lossless.
Untuk hasil terbaik, pengguna disarankan memakai koneksi Wi-Fi serta perangkat berkabel seperti headphone atau speaker, atau melalui koneksi non-Bluetooth seperti Spotify Connect.
Selain Lossless, Spotify juga menawarkan fitur AI baru yang dinamakan AI Playlist. Ini memungkinkan pelanggan dapat mengubah ide apapun menjadi playlist dengan mudah, menambahkan transisi lebih halus antar lagu lewat fitur Mixing, hingga menikmati pilihan lagu dari AI DJ sesuai suasana hati.
“Ini merupakan langkah evolusi dari paket langganan Premium Spotify yang mencerminkan kebutuhan pengguna yang terus berkembang di platform kami," katanya, dikutip dari siaran pers, Senin (17/11/2025).
Ia mengklaim kalau Spotify telah menjadi bagian penting dalam kehidupan banyak orang. Menurutnya, perusahaan memahami bahwa kebiasaan mendengarkan musik setiap orang tidaklah sama.
"Karena itu, Spotify menghadirkan lebih banyak pilihan yang relevan sesuai kebutuhan mereka, dan mendengarkan musik berkualitas tinggi dengan Lossless adalah salah satunya,” lanjut Gustav.
Baca Juga: Dorong Pemanfaatan Teknologi AI Inklusif, Telkom dan UGM Jalin Kerja Sama Strategis
Harga Spotify Premium naik
Fitur Lossless tersedia dan dapat dinikmati oleh pengguna di Indonesia yang merupakan pelanggan Premium Platinum, salah satu paket langganan Premium terbaru yang diperkenalkan Spotify.
Gustav menyebut, paket Spotify Premium terbaru ini dirancang untuk menghadirkan pengalaman mendengarkan musik terbaik yang paling sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Berikut daftar paket Spotify Premium terbaru di Indonesia
- Premium Lite = Rp 59.900 per bulan
- Premium Standar = Rp 79.900 per bulan
- Premium Platinum = Rp 119.000 per bulan
- Premium Student = Rp 39.900 per bulan
Berikut paket Spotify Premium yang sebelumnya berlaku di Indonesia
- Premium Individual = Rp 59.900 per bulan (sebelumnya Rp 54.990)
- Premium Family = Rp 94.900 per bulan (sebelumnya Rp 86.900)
- Premium Duo = Rp 79.900 per bulan (sebelumnya Rp 71.490)
- Premium Student = Rp 29.900/bulan (sebelumnya Rp 27.500)
Berita Terkait
-
Dorong Pemanfaatan Teknologi AI Inklusif, Telkom dan UGM Jalin Kerja Sama Strategis
-
OCA AI Assistant Tingkatkan Interaksi Pelaku Usaha dengan Pelanggan
-
Jelang HUT ke-11, Kaesang Sebut PSI Masuki Era Baru dan Siapkan Strategi AI untuk Pemilu 2029
-
Podcast Hunt 2025 Berakhir Sukses, Podcast Badan Besar Didapuk Jadi Juara
-
Adu Pintar Para Raksasa AI: Gemini vs. ChatGPT-4o, Siapa Juaranya?
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 2 Januari 2026: Klaim Player 112-115 dan 15.000 Gems
-
Lebih dari 30 Persen Warga Indonesia Curhat ke AI saat Sedih, Fenomena Baru di Era Digital
-
Bos Instagram Soroti Ledakan Konten AI dan Tantangan Membedakan Media Asli
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 2 Januari 2026: Ada SG2, Bundle HRK, dan Happy 2026
-
Penundaan GTA 6 bak Pedang Bermata Dua: Berefek ke Gamer dan Developer
-
5 Pilihan HP Murah dan Awet Dipakai Lama, Harganya Mulai Rp1 Jutaan
-
Detail Penting Galaxy S26 Terungkap, Ponsel Lipat Samsung Ikut Kebagian Upgrade Besar
-
7 Rekomendasi Smartwatch Murah dengan Fitur Lengkap untuk Pria dan Wanita
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 Januari 2026, Klaim 2.026 Gems dan Pemain Eksklusif
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 1 Januari 2026, Klaim M1014 Demolitionist dan The Hungry Pumpkin