- MediaTek Dimensity 7100 resmi hadir pada awal Januari 2026.
- Performa Dimensity 7100 terbukti setara dengan chipset Snapdragon 7s Gen 2.
- Infinix Note Edge menjadi ponsel pertama yang menggunakan chipset kencang ini.
Suara.com - MediaTek mengenalkan chipset Dimensity 7100 pada awal Januari 2026. Tak sedikit penggemar gadget penasaran terkait Dimensity 7100 setara Snapdragon berapa.
Sebagai informasi, MediaTek Dimensity 7100 merupakan chipset bersistem fabrikasi 6 nm dengan CPU octa-core dan GPU Mali-G610 MC2.
Konfigurasi CPU-nya mencapai 4 core Cortex-A78 (2.4 GHz) dan 4 core Cortex-A55 (2.0 GHz).
Smartphone pertama yang memakai Dimensity 7100 adalah Infinix Note Edge. HP midrange murah tersebut hanya dibanderol Rp3,3 juta di Indonesia.
Perusahaan mengklaim bahwa Infinix Note Edge dengan Dimensity 7100 mampu mencetak skor AnTuTu 11 sebesar 810.000 poin.
Menurut pengujian Nanoreview, skor AnTuTu Dimensity 7100 pada platform benchmark lebih lawas (AnTuTu 10) adalah sebesar 584.141 poin.
Skor sebesar itu terhitung cukup tinggi untuk bersaing melawan HP murah di kelasnya.
Infinix Note Edge memadukan chipset Dimensity 7100 dengan RAM LPDDR5X hingga 8 GB, memastikan semua aplikasi berjalan lancar.
Sorotan utamanya tentu saja adalah layar AMOLED lengkung LTPS 6,78 inci dengan resolusi 1.5K yang memanjakan mata.
Baca Juga: Redmi Turbo 5 Max Meluncur Bulan Ini, HP MediaTek Dimensity 9500s dan Baterai 9.000 mAh
Layar ini tidak hanya tajam, tetapi juga responsif dengan refresh rate 120 Hz dan kecerahan puncak mencapai 4.500 nits, serta dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 7i.
Dimensity 7100 Setara Snapdragon Berapa?
Berdasarkan pengujian AnTuTu versi 10, Dimensity 7100 mempunyai performa yang cukup bersaing melawan Snapdragon 7s Gen 2.
Sebagai pembanding, Snapdragon 7s Gen 2 yang meluncur 2023 lalu memiliki skor AnTuTu 609.384 poin.
Kedua SoC diketahui mengemas Cortex-A78 dengan clock speed 2,4 GHz.
Dimensity 7100 nampak setara dengan Snapdragon 7s Gen 2 serta mempunyai performa dua tingkat di atas Snapdragon 695 5G.
Berita Terkait
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
-
Aksi Jual Asing Marak, Saham BBCA Sudah 'Diskon' Hampir 10 Persen
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
Terkini
-
5 Rekomendasi Tablet Huawei Terbaik 2026 Sesuai Budget Kamu
-
Daftar Harga Redmi Note 15 Series, Mulai Rp2 Jutaan dengan Spek Makin Gahar
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
5 Perbedaan Redmi dan Redmi Note Series, Ketahui sebelum Beli
-
Oppo Find N6 Siap Debut, Jadi HP Lipat Pertama 2026?
-
Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: ONIC Tersingkir, Alter Ego Main Jam Berapa?
-
Xiaomi Bongkar Strategi Hadapi Krisis Chipset: Its Only Obstacles
-
37 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Januari: Ada Icon Legendaris 115-117 dan Draf Voucher
-
Daftar Harga HP Tecno dan Itel Januari 2026, Murah Meriah Spek Dewa
-
Data Pribadi Terus Bocor, Seberapa Kuat Keamanan Siber Indonesia?