Suara.com - Sebuah video yang menyajikan momentum menyedihkan sekaligus menyentuh, memperlihatkan seorang ibu berusia tua berdansa dengan putranya yang tengah menjalani hari pernikahan. Sebuah dansa terakhir, karena sang ibunda yang memang sudah nyaris lumpuh oleh kanker, lantas wafat tiga hari kemudian.
Mary Ann Manning, demikian nama perempuan yang menjelang akhir hayatnya senantiasa dibantu kursi roda itu. Meski sudah kesulitan menghadapi penyakitnya, sebagaimana ditulis News.com.au, tampaknya Manning masih berusaha menyimpan kekuatan terakhir untuk berbagi momen spesial dengan putranya yang bernama Ryan.
Mary Ann yang dalam kondisi lemah, tampak berayun dan bergerak mengikuti irama lagu Somewhere Over the Rainbow versi akustik bersama putranya. Sementara, saat pasangan ibu-anak asal California itu berdansa pelan, keluarga dan para tamu tampak menatap haru, bahkan meneteskan air mata. Hingga ketika dansa berakhir, orang-orang pun segera mendatangi keduanya, memeluk dan menciumi sang ibu beserta putranya.
Diketahui kemudian, Mary Ann memang sudah berada di fase terakhir kanker payudara yang dideritanya. Dia pun akhirnya menghembuskan napas terakhir tiga hari setelah berdansa dengan putranya tersebut.
Video itu sendiri direkam menggunakan kamera telepon oleh Kristie Manning, yang mengunggahnya ke YouTube pada 6 September 2014 lalu, dengan jumlah view saat ini di atas 500.000.
"Dia terus bertahan dengan seluruh kekuatannya untuk memberikan putranya kado terakhir ini. Ini benar-benar merupakan bukti sempurna dari cinta seorang ibu," tulis Kristie pada pengantar videonya.
"Dia kini sudah bersama-sama dengan putranya yang lain, yang meninggal empat tahun lalu, di surga," tutupnya. [News/YouTube]
Berita Terkait
-
BPOM Larang 2 Produk Pinkflash Mengandung Pewarna K10 dan Acid Orange, Ini Bahayanya untuk Kesehatan
-
Wacana Sertifikasi Influencer, Begini Kata YouTube
-
Penghasilan YouTube Nessie Judge, Dikecam Netizen Jepang Buntut Pajang Foto Junko Furuta
-
Waktu Menonton Video Belanja Melonjak 400 Persen, YouTube Shopping Gandeng Lazada
-
YouTube Hipnotis Masyarakat! Waktu Nonton Melonjak 20%, Siapa Sangka Ini Alasannya
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Gubernur Riau Diduga Palak Anak Buah Rp2,25 M, Uangnya Dipakai Pelesiran ke London dan Brasil
-
Muhammadiyah dan Gus Mus Kompak Tolak Soeharto Dapat Gelar Pahlawan Nasional
-
PSTI Desak Erick Thohir Mundur, Nilai Amanah di PSSI Telah Disalahgunakan
-
Lima Kandidat Tolak Latih Timnas, PSSI Kini Lebih Selektif Cari Pelatih Baru
-
Terjaring OTT, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Tiba di KPK
-
Jual Beli Jabatan, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Terjaring OTT KPK
-
Polda Metro Jaya Tetapkan 8 Tersangka dalam Kasus Ijazah Jokowi
-
NGORBIT: Intip Keseruan di Balik Layar 'Pesugihan Sate Gagak' Bareng Para Bintang!
-
Kronologi Ledakan di SMA 72 Jakarta, Terjadi Jelang Salat Jumat
-
Executive Talk: Daftar Haji Kayak Beli Kopi? Ini Cara Bank Danamon Bantu Anak Muda Berangkat Haji