Suara.com - Bagi umat muslim naik haji merupakan cita-cita yang ingin dicapai di dunia. Umumnya yang melaksanakan haji memanglah orangtua, khususnya di Indonesia. Selain kesiapan hati, untuk naik haji juga membutuhkan finansial yang tidak sedikit. Karena tempatnya sangat jauh dari Indonesia yakni di Timur Tengah, biaya transportasi dan makan serta kebutuhan penunjang lainnya sangatlah mahal.
Lalu jika ingin menabung dari muda apakah bisa? Tentu saja bisa.
1.Pilih Bank Syariah
Bank syariah merupakan lembaga pertama yang bisa membantu untuk naik haji tanpa harus terlambat, terlalu tua atau mungkin tidak bisa menabung. Mungkin jika Anda menabung sendiri akan kesulitan karena selalu diambil atau tidak pernah terkumpul. Bank syariah sering memiliki bonus dan diskon tersendiri untuk naik haji. Bank syariah sekarang ini sudah sangat banyak, seperti bank swasta pun sudah menyediakan berbagai fasilitas untuk naik haji dengan tenor pendek dan tertentu. Sudah jelas memudahkan bukan.
2.Pilih Waktu Keberangkatan
Pilih waktu keberangkatan merupakan satu dari sekian banyak tips yang bisa dilakukan. Putuskan kapan anda ingin berangkat, setelah itu hitung jarak anda mulai menabung dengan keberangkatan, jadi anda tahu berapa banyak uang yang harus ditabung. Selain itu, mengetahui keberangkatan akan membantu untuk menentukan sebanyak apa tabungan yang harus disediakan. Anda juga harus memprediksi bukan berapa biaya yang dibutuhkan ketika tahun berangkat.
3.Tetapkan Jenis Haji
Di Indonesia sendiri ada beberapa jenis haji baik khusus maupun regular. Tentu harganya pun berbeda sehingga anda sudah tentukan dari awal ingin mengambil jenis apa. Umumnya perbedaan antara jenis haji khusus dan reguler dari lamanya seseorang berada di Timur Tengah. Selain itu, biasanya haji memiliki tambahan seperti wisata religi atau berkeliling. Jika dana terbatas, Anda bisa memilih jenis reguler, karena yang terpenting inti ibadahnya yakni berhaji.
4.Pilih Agen Haji dengan Detail
Anda pasti sering mendengar adanya penipuan yang terjadi akibat agen haji. Karena biaya agen haji tidaklah sedikit tentu saja membuat berbagai orang merugi. Jika ingin memilih agen haji, Anda bisa menggunakan informasi dan rekomendasi. Selain itu, anda juga harus jeli memilih agen haji meskipun mereka memberikan promo atau bonus yang mengiming-imingi. Terutama jika menggunakan sistem tabungan untuk mendapatkan kuota haji dan melunasi pembayarannya. Maka jangan sembarangan dalam memilih agen haji.
5.Cari Teman
Mencari teman untuk naik haji bisa menjadi pilihan selanjutnya. Di mana Anda bisa menabung untuk naik haji sehingga tidak terasa berat jika sendiri. Apalagi jika anda perempuan, Anda tidak bisa pergi dan menunaikan ibadah haji sendiri. Anda harus mengikuti rombongan dan pergi bersama orang yang dikenal baik ayah, kakak atau suami. Maka mencari teman untuk menabung bisa menjadi alternatif.
6.Reksadana Atau investasi
Jikasulit untuk menabung, Anda bisa manfaatkan sistem investasi seperti reksadana. Ketika nanti ingin naik haji, maka sudah Anda sediakan investasi khusus untuk naik haji, atau ketikamemiliki saham kemudian ingin dikembangkan. Setelah itu baru anda gunakan keuntungannya untuk naik haji. Banyak para pebisnis yang melakukan hal ini. Memang membutuhkan waktu agak panjang, namun tidak ada salahnya untuk mengikuti jejak mereka.
7.Lakoni Pekerjaan Sampingan
Jika niat sudah tidak bisa dibendung lagi, maka Anda bisa melakukan apa? Jika memang sudah ngebet ingin naik haji dalam waktu dekat, misalnya 2-3 tahun. Maka Anda bisa menggunakan uang dari pekerjaan sampingan atau gaji sampingan. Meskipun sudah memiliki pemasukan inti namun hal tersebut untuk memenuhi kebutuhan kan? Maka manfaatkan keahlian Anda untuk mendapatkan pekerjaan sampingan yang tidak mengganggu.
8.Menabung
Cara yang terakhir mungkin agak sulit namun menabung merupakan cara terakhir untuk bisa naik haji di usia muda. Meskipun tidak akan cepat setidaknya Anda sudah memangkas waktu dan ketidakmungkinan untuk naik haji. Buktinya banyak orang-orang tidak mampu yang layak untuk naik haji dengan cara menabung. Sabar memang kunci untuk bisa pergi ke tanah suci.
Baca juga artikel Cermati lainnya:
Cara Memanjakan Diri dengan Kartu Kredit Pertama
Tak Perlu Pusing, Inilah 7 Tips Mengumpulkan Dana Pernikahan
Bisnis Jual Beli Mobil Bekas? Yuk, Ikuti Panduan Tips Jitu Ini
| Published by Cermati.com |
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Komisaris Utama PHE Lapor LHKPN, Harta Kekayaan Tembus Rp3,08 Triliun
-
BREN Jadi 'Largest Addition' di MSCI, Apa Artinya Bagi Investor Indonesia?
-
Sentimen Positif Pasar Modal Sejak Purbaya Jadi Menkeu: IHSG 6 Kali Cetak Rekor All Time High!
-
3 Rekomendasi Lokasi Rumah di Bogor untuk Kisaran Harga Mulai 400 Jutaan
-
Bukan Sekadar Bantuan, Pemberdayaan Ultra Mikro Jadi Langkah Nyata Entaskan Kemiskinan
-
BEI Rilis Liquidity Provider Saham, Phintraco Sekuritas Jadi AB yang Pertama Dapat Lisensi
-
Ekonomi RI Melambat, Apindo Ingatkan Pemerintah Genjot Belanja dan Daya Beli
-
Pakar: Peningkatan Lifting Minyak Harus Dibarengi Pengembangan Energi Terbarukan
-
Pertamina Tunjuk Muhammad Baron Jadi Juru Bicara
-
Dua Platform E-commerce Raksasa Catat Lonjakan Transaksi di Indonesia Timur, Begini Datanya