Pada kesempatan berbeda, Direktur Jenderal Perkebunan Kementan, Kasdi Subagyono, mengapresiasi berbagai upaya para pekebun yang tetap konsisten menjaga pasokan maupun produksi dan produktivitas komoditas perkebunan apalagi ditengah pandemik ini. Tentunya dengan tetap memperhatikan kelestarian lingkungan dan tetap berada pada koridor keberlanjutan, baik keberlanjutan usaha secara teknis maupun keberlanjutan lingkungan.
Teh putih ini, menurut Ifa, memiliki pasar tersendiri meski produksinya terbilang langka dan harganya relatif lebih mahal. Kandungan antioksidan dan zat lain yang bermanfaat bagi kesehatan jadi daya tariknya.
Teh putih, lanjutnya, adalah satu-satunya jenis teh yang paling utuh kandungan nutrisi daun tehnya.
“Minum tiap hari untuk menjaga imun tetap tinggi, badan terlindungi dari bakteri, virus dan racun-racun. Selain itu juga bisa memperbaiki sel yang rusak, karena antioksidan tinggi yang ada dalam teh putih. Semua kebaikan nutrisi teh utuh dalam teh putih,” katanya.
Untuk memperoleh teh putih berkualitas, diperlukan perlakuan khusus yang memerlukan ketelitian dan standar tinggi. Saat pagi hari, papar Ifa, para pekebun memetik kuncup-kuncup teh yang belum mekar sebagai bahan baku teh putih.
“Teh putih dipersiapkan natural tanpa proses mesin. Pembuatan teh putih hanya dengan sinar matahari. Pekebun tentunya menjaga kualitas daun teh agar tetap higienis, mulai dari pemetikan daun tehnya mereka menggunakan sarung tangan,” katanya.
Ifa menambahkan, sekitar jam 10.00, daun segar pucuk teh harus sudah sampai di rumah produksi, lalu secepatnya dijemur sinar matahari. Di loyang stainless yang ada sirkulasi udaranya, pucuk-pucuk itu disimpan dan ditata, ditutup kelambu supaya aroma teh tidak terbang.
Pengeringan dengan sinar matahari dilakukan sampai jam 12.00. Selanjutnya teh dipindahkan ke pengeringan kedua, yaitu rak-rak dengan cahaya lampu dengan memakai pengatur waktu. Setiap 3 jam sekali, dibalik.
Rak-rak tersebut diselimuti kelambu untuk mempertahankan aroma dan tetap higienis. Untuk memperoleh daun teh dengan kadar air maksimal 7 persen, perlu waktu hingga dua hari. Kemudian daun teh dimasukkan kemasan kedap cahaya dan disimpan di lemari gudang dengan suhu udara stabil.
Baca Juga: Zodiak Kesehatan 25 Maret 2020: Sagitarius dan Libra Coba Teh Hijau!
“Teh putih yang bagus terlihat putih keperakan dengan bulu-bulu halus yang masih terlihat utuh. Ketika dimakan tehnya terasa renyah dan aroma tehnya seperti harum bunga. Uniknya ketika diseduh, perlahan teh tersebut akan berdiri dan daunnya segar lagi, utuh seperti pertama dipetik, rasanya lembut manis,” tambahnya.
Menurut Ifa, pucuk-pucuk teh sebagai bahan baku teh putih diperoleh dari kebun-kebun teh yang terawat. Rutin dipangkas dan dipetik secara teratur. Karena rutinitas siklus pemetikan yang baik di kebun, maka tinggi tanaman tampak seragam, tampak indah bagai hamparan permadani.
Berita Terkait
-
Menyeduh Green Tea? Ahli Ungkap Rasio Suhu Air dan Teh yang Ideal
-
Bukan Cuma Green Tea, Kenali Ragam Jenis Teh Populer dan Bermanfaat
-
Resep Teh Hijau untuk Perkuat Imunitas Tubuh, Gampang Kok Buatnya!
-
Zodiak Kesehatan 25 Maret 2020: Sagitarius dan Libra Coba Teh Hijau!
-
Konsumsi Secangkir Teh Setiap Hari dapat Tingkatkan Sistem Imunitas Tubuh!
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Optimisis, BCA Targetkan Penyaluran Kredit Tumbuh 10 Persen di 2026
-
2 Jenis Pangan Ini Harganya Bakal Meroket Jelang Ramadan
-
Harga Bawang Putih Naik, Mendagri Bunyikan Alarm Inflasi
-
Kuota BBM Pertalite Turun di 2026 Hanya 29,27 Juta KL
-
Mendagri Wanti-wanti Tingkat Inflasi, Harga yang Diatur Pemerintah Dilarang Naik
-
BPH Migas Klaim Hemat Rp4,98 Triliun Karena Subsidi Lebih Tepat Sasaran
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
BRI Tanggap Bencana Sumatera Pulihkan Sekolah di Aceh Tamiang Lewat Program Ini Sekolahku
-
Danantara Akan Atur Pemanfaatan Lahan yang Dirampas Satgas PKH dari 28 Perusahaan
-
Proyek Internet Rakyat Besutan Emiten Milik Hashim Mulai Uji Coba