Suara.com - Untuk memudahkan Institut Teknologi Bandung (ITB) dalam monitoring aktivitas finansial dan pengambilan keputusan di masa pandemi Covid-19, Bank Mandiri menyiapkan layanan perbankan berbasis digital, dalam hal memperkuat pengelolaan keuangan.
Penandatanganan Berita Acara Serah Terima (BAST) Layanan Digital Platform Keuangan dilakukan secara daring oleh SVP Government and Institutional I Bank Mandiri, Dadang Ramadhan P dan Wakil Rektor II ITB, Muhamad Abduh, yang dihadiri jajaran pejabat ITB maupun Bank Mandiri.
“Melalui sinergi ini, kami berharap dapat menjadi mitra finansial utama pilihan nasabah, dengan inovasi layanan dan produk keuangan digital terbaik, agar dapat tumbuh dan bangkit bersama,” kata Dadang, Jakarta, Rabu (4/8/2021).
Dia menambahkan, pihaknya berharap, layanan Digital Platform Keuangan ini akan dapat meningkatkan good corporate governance dan optimalisasi pemanfaatan sumber daya finansial ITB secara efisien dalam mendukung berbagai aktivitas civitas akademika ITB.
Senada dengan Dadang, Wakil Rektor II ITB, Muhamad Abduh menjelaskan, inovasi layanan perbankan berbasis digital yang terintegrasi bertajuk Mandiri Master Campus ini, diharapkan dapat membantu ITB dalam mengeksekusi program-program kerja yang telah ditetapkan.
“Dalam STATUTA ITB, rektor memang memiliki fungsi untuk pengelolaan keuangan secara terintegrasi. Sistem yang berbasis digital diharapkan dapat membantu proses operasional dan investasi di ITB, mulai dari perencanaan sampai dengan monitoring menjadi lebih mudah dan transparan,” katanya.
Abduh menambahkan, layanan yang diberikan dapat terus berkembang sesuai kebutuhan dan memberikan nilai tambah masing-masing pihak.
Sementara itu, SVP Transaction Banking Wholesale Bank Mandiri, Tri Nugroho menjelaskan, sinergi itu juga mencakup kesepakatan terkait pengembangan teknologi, upaya melakukan percepatan, menjaga keamanan dan menciptakan nilai tambah.
“Secara prinsip, kami akan mendukung pengembangan untuk mempermudah rekonsiliasi penerimaan, mempermudah pembayaran yang dilakukan serta pengelolaan liquidity,” kata Tri.
Baca Juga: Gandeng Visa dan Bank Mandiri, EVOS Dukung Pertumbuhan Industri Esports di Indonesia
Fokus terhadap pengembangan teknologi dan digitalisasi juga disampaikan oleh Regional CEO VI / Jawa I Bank Mandiri, Sulaeman selaku Regional CEO VI.
Menurutnya, Bank Mandiri berkomitmen untuk selalu mendukung layanan perbankan di ITB, serta dapat terus meningkatkan kerja sama lainnya terkait pengembangan teknologi.
Dia mengungkapkan, kerja sama ini akan melengkapi beberapa solusi dan layanan yang sudah berjalan di ITB, antara lain Solusi Mandiri Bill Collection (MBC) Host to Host untuk pembayaran biaya pendidikan, Mandiri Cash Management (MCM), ID Card e-money Co Branding, Host to Host Payment, Mandiri Smart Account (MSA), penyediaan EDC serta kantor cabang dan ATM di lingkungan kampus ITB.
Berita Terkait
-
Untuk Capai Herd Immunity, Bank Mandiri Dukung Program Vaksinasi Kolaborasi
-
Bank Mandiri Salurkan Kredit Usaha Rakyat Rp 19,68 Triliun Hingga Juni 2021
-
Membanggakan, Ada Pemuda Indonesia Dibalik Tim Vaksin AstraZeneca
-
Bangga! Ini Indra Rudiansyah, Pemuda Bandung yang Terlibat di Tim Pengembang AstraZeneca
-
Buronan Pembobol Rp 120 Miliar Ditangkap saat Dirawat di RS karena COVID-19
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
RI Targetkan 16 Juta Turis Asing, Ekspansi Hotel Mewah Makin Meriah
-
Pemerintah Akan Tata Ulang Legalitas IKN Setelah MK Batalkan HGU 190 Tahun
-
BI Serap Rp290 Miliar dari Lelang Obligasi PT Sarana Multigriya Finansial, Apa Untungnya?
-
Pemerintah Optimistis Negosiasi Tarif dengan AS Rampung Sebelum 2025 Berakhir
-
Mendag Temukan Harga Cabai Naik Jelang Nataru
-
Bos Djarum Victor Hartono Terseret Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty, Purbaya: Bukan Zaman Sekarang!
-
Intip Gaji dan Tunjangan Ken Dwijugiasteadi, Eks Dirjen Pajak
-
Kejagung Ungkap Status Victor Hartono, Anak Orang Terkaya Indonesia yang Dicekal dalam Kasus Korupsi
-
Mulai Malam Ini Pemerintah Resmi Kasih Diskon Tiket Kereta hingga Pesawat Besar-besaran
-
Pertamina Mulai Bersiap Produksi Massal Avtur dari Minyak Jelantah