Suara.com - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky terus menyampaikan keinginannya untuk menemui perwakilan Rusia atau Presiden Vladimir Putin terkait operasi militer di negaranya. Bahkan, ia kembali menegaskan tidak lagi berminat untuk bergabung dengan NATO.
Dalam pidato yang disiarkan pada Senin (21/3/2022) lalu, Zelensky juga menyampaikan tiga syarat kepada Rusia, yakni gencatan senjata, penarikan seluruh pasukan Rusia, dan jaminan atas keamanan Ukraina.
Meski demikian, ia tetap tidak menutup kemungkinan menerima bantuan militer yang ditawarkan NATO meski Ukraina bukan anggota pakta tersebut.
“Ini adalah kompromi bagi semuanya: bagi Barat, yang tidak tahu apa yang harus dilakukan dengan kami terkait NATO; bagi Ukraina, yang ingin jaminan keamanan, dan bagi Rusia yang tidak menginginkan ekspansi NATO lebih jauh,” kata Zelensky dikutip Associated Press.
“Terdapat negara NATO yang ingin menjamin keamanan kami tetapi tidak bisa memberi kami keanggotaan di aliansi, sayangnya. Namun, mereka siap melakukan apa yang akan dilakukan (NATO) seakan kami adalah anggota aliansi. Saya pikir itu kompromi yang bagus,” ujarnya lagi.
Ia kembali menekankan harapannya untuk segera berunding dengan Presiden Rusia Vladimir Putin. Karena menurutnya, mustahil Rusia mau menghentikan militer mereka tanpa keputusan Putin.
Ia juga memastikan, Ukraina siap membahas status Krimea yang dianeksasi Rusia serta wilayah separatis Luhansk dan Donetsk yang diakui kemerdekaannya oleh Rusia.
Berita Terkait
-
Tak Tahan Diberondong Sanksi, Putin Ancam Balik Negara 'Tak Bersahabat': Beli Gas Rusia Bayar Pakai Rubel!
-
Wall Street dan Dow Jones Melemah, Operasi Militer Diprediksi Terus Berdampak Pada Reli Minyak
-
Di Tengah Sanksi Internasional, Rusia Berminat Jadi Tuan Rumah Euro 2028
-
Joe Biden Lawatan ke Eropa Bakal Bahas Sanksi Baru untuk Rusia
-
Serukan Perdamaian, Paus Fransiskus: Lebih Banyak Senjata Takkan Akhiri Konflik di Ukraina
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Perpanjangan PPN DTP 100 Persen, Rumah Tapak di Kota Penyangga Jadi Primadona
-
Sinergi Strategis Hilirisasi Batu Bara, Wujudkan Kemandirian Energi Nasional
-
OJK Blokir 127 Ribu Rekening Terkait Scam Senilai Rp9 Triliun
-
Bulog Gempur Aceh dengan Tambahan 50.000 Ton Beras: Amankan Pasokan Pasca-Bencana dan Sambut Ramadan
-
Swasembada Beras Sudah Sejak 2018, Apa yang Mau Dirayakan?
-
Kemenperin Adopsi Sistem Pendidikan Vokasi Swiss untuk Kembangkan SDM
-
Dukung Ekonomi Kerakyatan, Bank Mandiri Salurkan KUR Rp 41 Triliun hingga Desember 2025
-
Realisasi Konsumsi Listrik 2025 Tembus 108,2 Persen dari Target
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kementerian PU Percepat Pembangunan Huntara di Aceh Tamiang, 7 Blok Rampung untuk 84 KK