Suara.com - Komunitas Cosplayer Bandung yang kerap berdandan ala hantu di Jalan Asia Afrika dan Dr Ir Sukarno Kota Bandung merasakan berkah dari momentum libur Hari Raya Idul Fitri tahun ini.
Banyak wisatawan yang berlibur di kawasan tersebut menjadi Komunitas Cosplayer Bandung, salah satunya Rahman, seorang Cosplayer Pocong.
"Alhamdulillah, berkah libur lebaran. Banyak banget ini orang yang liburan dan ini jadi berkah lah buat kita," kata Rahman yang ditemui di Bandung, Sabtu (7/5/2022).
Pada hari libur biasa, dirinya bisa meraup rezeki sebesar Rp50-100 ribu namun saat libur lebaran tahun ini, Rahman bisa mengumpulkan uang lebih dari Rp100 ribu.
"Kita mah ngak pernah matok harga ya kalau ada yang mau foto sama kita. Jadi seikhlasnya warga yang ngasih habis foto sama kita," ujarnya.
Cosplayer lainnya yang berkostum hantu luar negeri Valak, Dadi juga menuturkan hal serupa.
"Ini kan momentum setahun sekali ya, libur lebaran. Jadi alhamdulillah ada berkah juga buat kita," kata dia dikutip dari Antara.
Menurut dia, bukan perkara mudah untuk menjadi seorang Cosplayer karena dibutuhkan kesabaran ekstra saat beraksi menghibur warga.
"Tantangnya paling cuaca ya, panas ya. Kita ini pakai bajunya tertutup plus harus make up juga," kata dia.
Baca Juga: Arus Balik di Kelok Sembilan, Banyak Pemudik Arah Pekanbaru Terjebak Macet
Salah seorang warga Febrianti menuturkan kehadiran para Komunitas Cosplay di Jalan Asia Afrika dan Dr Ir Sukarno Kota Bandung menjadi hiburan tersendiri bagi dirinya saat menikmati libur lebaran.
"Seru ya, bisa foto-foto sama pocong, valak, terus ada Bumblebee juga," kata Vina.
Berita Terkait
-
Arus Balik Lebaran 2022, Bus Terguling hingga Menabrak Pembatas di Exit Tol Cikarang Timur
-
Libur Lebaran 2022 Kepadatan Lalu Lintas Menuju Tempat Wisata di Bogor Mulai Menurun
-
Pantauan Arus Balik Lebaran 2022, Tol Japek Arah Jakarta Pagi Ini Sudah Padat
-
Enggak Hanya di Jalan Tol, Kemacetan Juga Sempat Terjadi di Bromo
-
Arus Balik di Kelok Sembilan, Banyak Pemudik Arah Pekanbaru Terjebak Macet
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
ESDM: Tahun Depan SPBU Swasta Bisa Impor BBM Sendiri Tanpa Bantuan Pertamina
-
Pemerintah Tak Perlu Buru-buru soal Tudingan Impor Beras Ilegal di Sabang
-
Dua Program Flagship Prabowo Bayangi Keseimbangan APBN 2026 dan Stabilitas Fiskal
-
10 Ide Jualan Pinggir Jalan Paling Laris dengan Modal Kecil
-
Kunci "3M" dari Bank Indonesia Agar Gen Z Jadi Miliarder Masa Depan
-
Cegah Kejahatan Siber, BRI Terus Edukasi Nasabah untuk Jaga Kerahasiaan Data Transaksi Perbankan
-
Harga Minyak Stabil, Pasar Cermati Sinyal Perdamaian Rusia-Ukraina
-
Dasco Ungkap di Balik Presiden Prabowo Rehabilitasi Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi
-
Rupiah Lanjutkan Tren Penguatan, Bikin Dolar Amerika Tertekan
-
KB Bank Perkokoh Kualitas Aset melalui Kerja Sama Sukuk dengan TBS Energi Utama