Suara.com - Harga cabai merah di daerah masih terus meroket, di Kabupaten Agam, Sumatera Barat, harga komoditas itu mencapai Rp120 ribu per kilogram akibat pasokan yang berkurang.
Disampaikan Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil, dan Menengah Agam Nelfia Fauzana, harga cabai merah naik Rp25 ribu per kilogram hari ini.
"Pada Kamis (9/6/2022), harga cabai merah hanya Rp95 ribu per kilogram dan Kamis ini tembus menjadi Rp120 ribu per kilogram," katanya.
Ia menuturkan, harga cabai merah itu sudah berulang kali naik semenjak Idul Fitri 1443 Hijriyah yang masih sebesar Rp45 ribu per kilogram.
Sebelumnya, harga cabai merah naik menjadi Rp50 ribu per kilogram. Setelah itu, harga cabai merah kembali naik menjadi Rp70 ribu dan akhirnya mencapai Rp120 ribu per kilogram.
Harga cabai merah, kata dia, naik akibat pasokan berkurang dari daerah lain.
"Ini sesuai dengan hukum ekonomi, apabila pasokan menipis, maka harga bakal naik," kata dia, dikutip dari Antara.
Tidak hanya cabai merah, harga cabai rawit juga naik dari Rp40 ribu menjadi Rp60 ribu per kilogram, bawang merah dari Rp50 ribu menjadi Rp55 ribu per kilogram, bawang putih dari Rp23 ribu menjadi Rp24 ribu per kilogram, dan kol dari Rp10 ribu menjadi Rp12 ribu per kilogram.
Sedangkan, harga wortel dari Rp15 ribu menjadi Rp14 ribu per kilogram, tomat dari Rp15 ribu menjadi Rp12 ribu per kilogram dan buncis dari Rp20 ribu menjadi Rp15 ribu per kilogram.
Baca Juga: Operasi Pasar Murah di Padang, 50 Kg Cabai Merah Ludes 2 Jam dan Minyak Goreng Laku Keras
Untuk harga beras sokan Rp12 ribu per kilogram, beras IR 42 Rp12 ribu per kilogram, beras benang pulau Rp11,5 ribu per kilogram, beras kuruik kusuik Rp13,5 ribu per kilogram.
Sementara harga gula lokal Rp14 ribu per kilogram, minyak curah Rp17 ribu per liter, minyak kemasan Rp24 ribu per liter, dan daging ayam broiler Rp65 ribu per ekor.
Harga ayam kampung Rp62 per ekor, daging sapi Rp150 per kilogram, telur ayam kampung Rp2.500 per butir, telur ayam ras Rp2.000 per butir, dan telur bebek Rp2.500 per butir.
Selain itu, harga ikan tongkol Rp35 ribu per kilogram, ikan sarden Rp35 ribu per kilogram, ikan kembung Rp45 ribu per kilogram, ikan tuna Rp35 ribu per kilogram, dan ikan nila Rp25 ribu per kilogram.
Salah seorang warga, Yeti mengaku terpaksa membeli cabai meski harga cukup tinggi, karena merupakan salah satu kebutuhan dasar.
Namun demikian, pihaknya berharap pemerintah melakukan upaya agar harga cabai kembali normal. "Pemerintah melakukan berbagai upaya agar cabai tersedia dan harga menjadi normal," katanya.
Berita Terkait
-
Harga Cabai di Sumbar Makin Menggila, Nomor Dua Termahal se Indonesia
-
Mau Tau Kalian, Kenaikan Harga Cabai Dipicu Hal Ini
-
Dear Emak-emak Pekanbaru, Ini Penyebab Harga Cabai Naik hingga Rp100 Ribu Lebih
-
Makin Pedas, Harga Cabai di Aceh Sentuh Rp 100 Ribu per Kilogram
-
Operasi Pasar Murah di Padang, 50 Kg Cabai Merah Ludes 2 Jam dan Minyak Goreng Laku Keras
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Kerugian Ekologis dan Ancaman Ekonomi: PETI Jadi Pemicu Utama Banjir Bandang di Pohuwato
-
Suara.com Terima Penghargaan di Ajang Indonesia Rising Stars Award 2026
-
Kapasitas Naik Jadi 727 MW, PGE Kejar Target 1,8 GW pada 2033
-
Bitcoin Menguat ke USD97.000, Data Inflasi AS Redam Kekhawatiran Pasar Kripto
-
Kementerian PU Targetkan Pengungsi Aceh Keluar Tenda Sebelum Ramadan
-
Bisnis 2026: Rhenald Kasali Soroti Dominasi AI dan Pergeseran Psikologi Publik
-
Lewat MVP PNM, 1.000 Pelajar SLTA se-Indonesia Angkat Peran Ibu Sebagai Pahlawan Keluarga
-
Banjir Putus Jalur KA PekalonganSragi, Sejumlah Perjalanan Dialihkan dan Dibatalkan
-
Menteri PU Dody Hanggodo: Pemulihan Pascabencana Sumatera Paling Cepat 2 Tahun!
-
Presiden Restui Pembangunan Tol Lembah Anai, Kementerian PU Siapkan Studi Kelayakan!