Suara.com - PT TSABRI (Persero) merupakan BUMN yang bergerak di bidang asuransi sosial dan pembayaran pensiun yang khusus melayani Prajurit TNI, Anggota Polri, dan ASN di lingkungan Kementerian Pertahanan dan Polri.
"ASABRI lahir pada tanggal 1 Agustus 1971. Dalam rangka memperingati hari jadinya yang ke-51, ASABRI terus berupaya untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi pesertanya," kata Sekretaris Perusahaan PT ASABRI, Edison Sianipar.
Peringatan HUT ke-51 PT ASABRI (Persero) dilaksanakan secara sederhana namun tidak mengurangi makna dalam perayaan hari jadinya, bertemakan Transformasi, Sinergi, dan Inovasi Wujudkan Layanan Prima, ASABRI terus melakukan inovasi-inovasinya dalam hal layanan kepada peserta.
Peringatan HUT kali ini turut dihadiri oleh Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto, Menteri BUMN RI Erick Thohir beserta jajarannya.
Untuk melayani pesertanya saat ini, ASABRI juga telah melakukan berbagai inovasi antara lain Aplikasi ASABRI _Mobile_, ASABRI Link yang tersebar di seluruh Indonesia, ASABRI juga melakukan kerjasama dengan 13 Mitra Bayar ( PT POS Indonesia, Bank BRI, Bank BNI, Bank BTN, Bank BSI, Bank Mandiri Taspen, Bank Woori Saudara, Bank Jabar, Bank Jateng, Bank Jatim, Bank BTPN, Bank Bumi Artha, dan Bank Bukopin).
Saat ini ASABRI melayani peserta sebanyak 1.390.450 dengan rincian peserta aktif sebanyak 934.123 orang dan peserta pensiun sebanyak 456.327 orang.
Dalam usianya yang ke-51, perkembangan penyehatan perusahaan dari 6 (enam) inisiatif straregis penyehatan perusahaan, telah diselesaikan 4 (empat) inisiatif strategis, diantaranya Perbaikan Tata Kelola, Optimalisasi Klaster, Penyesuaian Bunga Aktuaria, dan Pengajuan Unfunded Past Service Liabilities (UPSL).
Pada tahun 2021 dan tahun 2020, Laporan Keuangan Perusahaan disajikan tepat waktu dengan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP)/Wajar Tanpa Modifikasian.
Saat ini ASABRI sedang membangun aplikasi Autentikasi Digital. Autentikasi adalah sistem yang dilakukan oleh ASABRI untuk mendata penerima pensiun yang masih berhak mendapatkan jaminan pensiun. Untuk proses autentikasi saat ini masih dilakukan secara manual melalui mitra bayar. Ke depan autentikasi akan dilakukan oleh penerima pensiun secara digital melalui smartphone masing-masing, sehingga penerima pensiun ASABRI tidak perlu lagi hadir secara fisik untuk melakukan autentikasi di Mitra Bayar.
Baca Juga: Program TJSL ASABRI Raih Penghargaan CSR Award 2022
51 tahun ASABRI diharapkan dapat memberikan pelayanan prima yang terbaik dan memberikan kesejahteraan bagi pesertanya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
Terkini
-
Harga Pangan Nasional 30 Januari Kompak Turun, Beras hingga Cabai Ikut Terkoreksi
-
Tokocrypto Cetak Rekor Transaksi Rp160 Triliun di 2025
-
AXA Mandiri Kenalkan Asuransi Dwiguna Berbasis Dolar AS, Ini Keuntungannya
-
Target Baru Danantara ke Garuda Indonesia: Kinerja Bisa Positif di 2026
-
Bank Jago Catat Pengguna Fitur Kantong Meningkat, Terbanyak dari Gen Z
-
Thomas Djiwandono Masuk BI Tapi Tak Ada Pengalaman Moneter: 1,5 Tahun Saya Wamenkeu, Silakan Lihat
-
Emas Antam Terperosok, Tapi Masih Dibanderol Rp 3,12 Juta/Gram
-
Meski IHSG Rebound, Rupiah Justru Ambles ke Level Rp 16,797 Pagi Ini
-
IHSG Anjlok, Dirut BEI Iman Rachman Mengundurkan Diri
-
Siapkan Dana Rp 5 T, Catat Jadwal BBCA Lakukan Buyback Saham