Suara.com - Maskapai Pelita Air Service berencana menambah armada pesawat untuk pembukaan sejumlah rute domestik baru pada tahun ini. Saat ini, anak usaha PT Pertamina (Persero) itu memiliki tiga pesawat Airbus A320-200.
Direktur Utama Pelita Air Service, Dendy Kurniawan menjelaskan, setidaknya terdapat lima pesawat akan ditambahkan pada tahun ini. Namun dia tidak merinci biaya penambahan pesawat tersebut.
"Sehingga ditargetkan ada 8 pesawat di tahun ini. Kita lagi upayakan. Karena kita ingin mendapatkan pesawat dengan konfigurasi terbaik dengan harga terbaik, kita nggak mau terburu-buru juga," ujarnya saat ditemui di Jakarta, Kamis (20/10/2022).
Menurut Dendy, penambahan armada ini terus dilakukan setiap tahunnya secara bertahap. Pada tahun 2023, direncanakan ada penambahan armada sebanyak 10 pesawat.
Itu sudah kami sampaikan rencana 5 tahun kita setelah tahun ini, setiap tahun kita akan tambah 10 pesawat. 2023 nambah 10, 2014 nambah 10 terus seperti itu," ucap dia.
Terkait penambahan rute, Dendy menyebut maskapai akan fokus pada rute-rute gemuk atau di kota-kota besar. Saat ini, maskapai mengoperasikan rute Jakarta-Bali dan Jakarta-Yogyakarta.
Dia menambahkan, maskapai juga akan fokus dalam mengoperasikan rute-rute domestik.
"Nextnya, pasti sudah ketebak Surabaya, Balikpapan, Pekanbaru, Medan, Padang cuma mana yang duluan tentunya kita lihat marketnya juga," imbuh dia.
Dalam kesempatan ini, maskapai meluncurkan aplikasi mobile untuk memudahkan pelayanan dan komunikasi antara Pelita Air dengan pelanggan. Aplikasi mobile Pelita Air dilengkapi berbagai macam fitur yang memudahkan pelanggan, antara lain membeli tiket penerbangan, membeli tambahan kuota bagasi, memilih tempat duduk, kemudahan pembayaran melalui virtual account, dan melakukan mobile check-in,
"Kami berharap dengan hadirnya aplikasi mobile ini dapat semakin memberikan kenyamanan dan keuntungan bagi pelanggan dalam merencanakan dan melakukan penerbangan bersama Pelita Air," pungkas Dendy.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Harga Beras SPHP Akan Dipatok Sama Rp 12.500/Liter di Seluruh Wilayah RI
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
DJP Kemenkeu Berhentikan Sementara Pegawai Pajak Terjaring OTT KPK
-
Pegawai Pajak Kena OTT KPK, Purbaya: Kami Bantu Dari Sisi Hukum, Tak Akan Ditinggal
-
Kementerian PU Percepat Normalisasi Sungai Batang Kuranji
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
Menuju Kedaulatan Energi, RDMP Balikpapan Jadi Andalan ESDM Stop Impor BBM
-
374.839 Pohon Ditanam PNM, Jejak Nyata Hijaukan Negeri di Hari Gerakan Satu Juta Pohon
-
BEI Bidik Empat Emiten Sekaligus, Status UMA Melekat pada Saham-saham Ini
-
Bisnis Roby Tremonti, Sosok Diduga Terkait dalam Buku Aurelie Moeremans