Suara.com - Piala Dunia 2022 Qatar membawa berkah bagi negara-negara timur tengah. Salah satunya Yordania yang ikut merasakan cuan dari kompetisi sepak bola antar negara itu.
Seperti dilansir Xinhua, kedai kopi hingga toko olahraga di ibu kota Yordania, Amman, dibanjiri pengunjung.
"Pada hari pertama Piala Dunia 2022, kedai kopi kami penuh. Piala Dunia adalah musim ramai bagi kami meskipun biasanya musim dingin adalah musim sepi untuk bisnis kami," kata Mahmoud Subhi, seorang pekerja di kedai kopi di Amman seperti dikutip, Kamis (1/2/2022).
"Penggemar sepak bola membanjiri dan bersiap untuk menonton turnamen tahun ini meskipun skuad nasional kami gagal lolos ke turnamen 32 tim, yang akan membantu kami mengkompensasi kerugian yang terjadi selama penguncian pandemi," kata Subhi.
Para pekerja di kedai kopi mengungkapkan pengunjung meningkat, terutama saat tim populer bermain di Piala Dunia.
"Bahkan hingga sekitar pukul 23.00, Anda masih bisa melihat hunian yang hampir penuh di kafe kami," kata Adel Khaleel, seorang pekerja di sebuah kedai kopi di Amman barat.
Alih-alih berlangganan saluran TV olahraga, Salem Taha, penggemar sepak bola Yordania, mengaku lebih memilih berkumpul bersama keluarga dan teman-temannya di warung kopi untuk menontong pertandingan Piala Dunia.
"Bagi saya, seperti banyak warga Yordania yang sangat antusias dengan Piala Dunia, menonton pertandingan di kedai kopi sambil merokok Shisha akan membuat kita lebih senang berbagi suasana kemeriahan olahraga," jelasnya.
Pedagang kaki lima juga bergabung dalam barisan bisnis Piala Dunia, menjual bendera, kaos, dan aksesoris seperti syal, gelang, cincin, dan hiasan kepala, semuanya dengan warna tim yang berpartisipasi.
Baca Juga: Wojciech Szczesny Kalah Taruhan Rp 1,6 Juta dengan Lionel Messi Gara-gara Tendangan Penalti
Sementara itu, para suporter mengantri panjang untuk mendapatkan kaos tim atau pemain favorit mereka di toko pakaian olahraga.
Ayman Haj Abed, seorang pekerja di sebuah toko olahraga di Amman, mengatakan, penjualan harian naik 50-70%.
"Piala Dunia sangat menarik di Yordania dan ada basis penggemar yang besar untuk banyak tim Eropa dan Amerika Latin, Sebagian besar klien membeli aksesori untuk tim Argentina, Brasil, Spanyol, Jerman, Prancis, dan Portugal," Haj Abed.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
Terkini
-
Marak Penipuan Online, Trading Kripto Kini Makin Ketat lewat Verifikasi Wajah
-
Dampak BI Rate Terhadap Pergerakan Pasar Saham Hari Ini
-
Pertumbuhan Kredit Perbankan Lesu, Ini Biang Keroknya
-
Keponakan Luhut Sebut RI Bakal Dibanjiri Investor Asing pada 2026, China Mendominasi
-
BI Guyur Likuiditas Rp 404 Triliun ke Bank-bank, Siapa Saja yang Dapat?
-
Rupiah Kembali Merosot Sentuh Level Rp 16.748 per Dolar Amerika
-
Ada Perubahan Rencana, Daftar Lengkap Penggunaan Dana Rp 23,67 Triliun Garuda Indonesia
-
Harga Emas Antam Semakin Mahal Hari Ini, Dibanderol Rp 2.364.000 per Gram
-
Investasi Aset Properti Cuma Modal Rp 10 Ribu? Begini Caranya
-
IHSG Masih Betah Nongkrong di Zona Hijau Pagi Ini, Cek Rekomendasi Saham