Suara.com - Kasus penembakan Brigadir J telah masuk vonis terdakwa Ferdy Sambo. Disebut-sebut Ferdy Sambo sebagai aktor utama dalam penembakan tersebut akan menghadapi vonis seumur hidup.
Namun ternyata, Ferdy Sambo tidak hanya terjerat dalam kasus penembakan Brigadir J. Pasalnya Ferdy Sambo dikaitkan dengan bisnis haram judi online konsorsium 303.
Hal ini diketahui, setelah adanya diagram susunan jabatan bisnis judi online konsorsium 303, di mana diduga Ferdy Sambo sebagai sosok yang memberikan beking atau perlindungan terhadap pihak yang menjalankan bisnis tersebut.
Mantan jenderal bintang dua itu pun dinilai bisa meraup miliaran rupiah setiap bulan atas aksi beking aktivitas judi online konsorsium 303.
Namun, Ferdy Sambo menampik isu keterlibatan dirinya dalam Konsorsium 303. "Saya selaku satuan tugas (Merah Putih) ini terlibat narkoba dan judi online nggak ada," ujar Ferdy Sambo beberapa waktu lalu.
Ferdy Sambo mengklaim, justru kebijakan yang ia ambil selama menjabat sebagai Kepala Satgas Merah Putih ialah memberantas judi online
Ferdy Sambo juga mengklaim, tidak mengenal bos judi online Apin BK. Untuk diketahui, Apin BK juga masuk daftar dalam diagram Konsorsium 303 Kaisar Sambo. Apin BK disebut sebagai bos wilayah Sumatera Utara.
Sebelumnya, Apin BK ditangkap di Malaysia oleh Bareskrim Polri pada Jumat, 14 Oktober 2022. Penangkapan ini dilakukan atas kerja sama dengan kepolisian Diraja Malaysia.
Kasus Apin BK kekinian ditangani Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimum) Polda Sumatera Utara. Setidaknya, penyidik mengklaim telah menyita aset bandar judi online kelas kakap itu yang mencapai Rp 151,9 miliar.
Baca Juga: Terancam Vonis Seumur Hidup, Ferdy Sambo Bakal Huni Sel Super Mewah?
"Penyitaan aset tersebut merupakan pro.ses hukum yang dilakukan terhadap Apin BK bos judi terbesar di Sumatera Utara," kata Kabid Humas Polda Sumatera Utara Kombes Hadi Wahyudi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Gara-gara PIK2, Emiten Milik Aguan CBDK Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun di Kuartal III-2025
-
Kementerian ESDM Tetapkan Harga Batubara Acuan untuk Periode Pertama November!
-
Ramalan Menkeu Purbaya Jitu, Ekonomi Kuartal III 2025 Melambat Hanya 5,04 Persen
-
OJK: Generasi Muda Bisa Bantu Tingkatkan Literasi Keuangan
-
Rupiah Terus Amblas Lawan Dolar Amerika
-
IHSG Masih Anjlok di Awal Sesi Rabu, Diproyeksi Bergerak Turun
-
Sowan ke Menkeu Purbaya, Asosiasi Garmen dan Tekstil Curhat Importir Ilegal hingga Thrifting
-
Emas Antam Merosot Tajam Rp 26.000, Harganya Jadi Rp 2.260.000 per Gram
-
BI Pastikan Harga Bahan Pokok Tetap Terjaga di Akhir Tahun
-
Hana Bank Ramal Dinamika Ekonomi Dunia Masih Panas di 2026