Suara.com - Ribuan masyarakat di emapt kota menyambut gembira sekaligus meramaikan kegiatan jalan sehat Bersama BUMN yang digelar oleh PT Pupuk Indonesia (Persero). Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kementerian BUMN yang ke-25 pada tahun 2023, Perusahaan menggelar jalan sehat secara serentak di empat kabupaten Jawa Tengah dan Sumatera Selatan.
SVP Sekretaris Perusahaan Pupuk Indonesia, Wijaya Laksana mengatakan bahwa penyelenggaraan jalan sehat Bersama BUMN Pupuk Indonesia ini dikoordinir oleh anak perusahaan seperti PT Pupuk Sriwidjaja Palembang (PSP), PT Pupuk Kujang Cikampek (PKC), dan PT Petrokimia Gresik (PKG).
“Manajemen Pupuk Indonesia mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang terlibat dalam kegiatan jalan sehat Bersama BUMN. Antusias masyarakat sangat tinggi karena kegiatan ini dapat diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat dan berbagai kalangan,” demikian ungkap Wijaya.
Menteri BUMN Erick Thohir menetapkan penyelenggaraan jalan sehat Bersama BUMN dalam rangka memperingati HUT Kementerian BUMN yang ke-25 ini dapat diselenggarakan di 234 kabupaten/kota di Indonesia. Kementerian BUMN bersama BUMN menyelenggarakan kegiatan jalan sehat bagi karyawan, keluarga karyawan BUMN, dan masyarakat dengan konsep "Estafet Obor BUMN" di 234 kabupaten/kota di Indonesia.
Pupuk Indonesia, dikatakan Wijaya melalui anak perusahaan yaitu PSP mengkoordinir kegiatan jalan sehat di Palembang, Sumatera Selatan. Di sana, kegiatan jalan diikuti oleh 1.500 orang. Sementara di Kabupaten Brebes, dikoordinir oleh PKC dan menghadirkan sekitar 2.000 orang. Sementara di Kabupaten Tegal dan Kabupaten Pati masing-masing diikuti oleh sekitar 1.100 orang ini dikoordinir oleh PKG.
Pelaksanaan jalan sehat Bersama BUMN di empat kabupaten ini ditandai dengan penyerahan obor kepada perwakilan BUMN dan dilanjutkan dengan flag off yang menandakan dimulainya kegiatan jalan sehat Bersama BUMN.
Kegiatan ini dimeriahkan oleh pembagian doorprize mulai dari TV LED, sepeda lipat, kulkas, mesin cuci, kompor gas, dan beberapa hadiah menarik lainnya. Dalam setiap acara juga terdapat hiburan seperti zumba dan aerobic dance, penampilan musik band, dan DJ.
Program jalan sehat Bersama BUMN ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah melalui Kementerian BUMN kepada pegawai serta menandakan BUMN berada di tengah-tengah masyarakat. Kegiatan jalan sehat Bersama BUMN ini akan terus dilaksanakan setiap pekannya hingga puncak peringatan HUT Kementerian BUMN pada April 2023.
Baca Juga: Kisah sukses UMKM Mutiara Lombok Ekspor ke Malaysia dan Arab Saudi
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Shio Paling Beruntung Besok 25 November 2025, Cuan Mengalir Deras
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Melihat Lebih Dekat Pembangunan Jembatan Kaca Terpanjang di Indonesia
-
Upah Magang Nasional Tahap 1 Cair, Airlangga: Alhamdulillah Sudah Dibayar!
-
Prabowo Disebut Lagi Bersih-bersih Konglomerat Hitam Migas, Mau Rebut Kendali Sumber Daya
-
WIKA Bicara Keuntungan Jika BUMN Karya Jadi Merger
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Shell Akan Kembali Garap 5 Blok Migas Indonesia
-
Dukung Asta Cita, BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR Senilai Rp147,2 Triliun
-
Impor Pertalite Capai 60 persen dari Kebutuhan 39 Juta kl per Tahun
-
Apindo Nilai Janji 19 Juta Lapangan Kerja dari Prabowo Tidak Realistis
-
CORE: Ekonomi Indonesia 2026 Resilien, Tapi Akselerasi Tertahan