Suara.com - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI bekerja sama dengan Ikatan Alumni Universitas Brawijaya (IKA UB) membagikan paket sembako kepada anak yatim piatu melalui Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Shodaqoh NU (Lazisnu).
Acara tersebut digelar untuk memperingati bulan suci Ramadan 1444 Hijriah dan berbagi bersama anak yatim piatu.
Ketua Harian IKA UB, Sis Apik Wijayanto mengatakan, Ramadan merupakan bulan yang penuh berkah bagi umat Islam di seluruh dunia, sehingga perlu diisi dengan ibadah, amal, dan berbagi dengan sesama.
“Acara ini diadakan sebagai bentuk kepedulian kami terhadap sesama, khususnya mereka yang membutuhkan pada bulan yang penuh berkah ini sekaligus dalam rangka sambung rasa alumni,” kata Sis Apik baru-baru ini.
Selain kepada Lazisnu, kata Sis Apik, sembako juga diberikan kepada anak yatim piatu yang ada di sekitar tempat acara.
BNI mengundang Lembaga Zakat Lazisnu untuk membantu membagikan paket sembako sekaligus berbuka puasa bersama dengan sekitar 50 IKA UB dalam rangka Sambung Rasa Alumni.
“Kami yakin, acara ini akan menjadi momen yang berharga untuk saling berbagi dan memberikan kebahagiaan bagi sesama,” pungkasnya.
Sementara itu, Corporate Secretary BNI, Okki Rushartomo mengatakan, selama Ramadan ini BNI berkomiten untuk meningkatkan program BNI Berbagi, yaitu sebuah program tanggung jawab sosial perusahaan untuk masyarakat sekitar sekaligus memperingati HUT ke-77 BNI pada 5 Juli mendatang.
Salah satu kegiatan dalam program BNI Berbagi adalah bagi-bagi santapan buka puasa anak yatim, santunan yatim piatu, dan menyalurkan paket pangan untuk kaum dhuafa seperti beras, gula, minyak goreng dan lain- lain.
Baca Juga: BNI Rilis TapCash Edisi Spesial NCT 127 '2 Baddies', Cek Lokasi Belinya!
"Selama Ramadan tahun ini, kami akan banyak melaksanakan program-program bakti sosial lainnya. Tentunya ini adalah momen yang tepat bagi kami untuk berlomba dalam upaya melompat lebih tinggi dalam melakukan banyak kebaikan,” kata Okki.
Berita Terkait
-
Antisipasi Masalah Sampah di IKN, Kementerian PUPR Ajak BNI Bangun Bank Sampah
-
Kementerian PUPR Bersama BNI Dorong Pekerja Konstruksi IKN Gunakan Kartu Multifungsi
-
Mantap! Balkondes Wanurejo Binaan BNI Mampu Gerakan UMKM dan Ekonomi Warga Sekitar
-
BRI dan BNI Bakal Hengkang dari BSI, Investor Kakap Datang?
-
BNI Rilis TapCash Edisi Spesial NCT 127 '2 Baddies', Cek Lokasi Belinya!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Bunga Acuan Sudah Turun 5 Kali, BI Minta Perbankan Cepat Turunkan Bunga
-
7 Ide Usaha Modal 1 Juta, Anti Gagal dan Auto Cuan
-
Cara Daftar WiFi Internet Rakyat, Surge Buka Akses Biaya Rp100 Ribu per Bulan
-
Operasikan 108 Kapal, PIS Angkut Energi 127,35 juta KL Sepanjang Tahun 2025
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Kilang Minyak Indonesia Tetap Relevan di Tengah Pergeseran ke EBT
-
Blockchain Dianggap Mampu Merevolusi Pengelolaan Data Nasional, Benarkah?
-
Dukung Kemajuan Industri Sawit, BRI Fasilitasi Sindikasi Pembiayaan Rp5,2 Triliun bagi PT SSMS
-
Perlukah BBM Bobibos Lakukan Pengujian Sebelum Dijual, Begini Kata Pakar
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi