Suara.com - Bank Indonesia (BI) buka-bukaan terkait uang rupiah tahun emisi 2022 pecahan Rp 2.000 yang mirip dengan Rp 50.000. Kemiripan itu kekinian tengah dikeluarkan para netizen.
Lewat akun Twitter resminya @bank_indonesia, BI memastikan, desain uang rupiah selalu dilakukan kajian sebelum diterbitkan, termasuk desain uang rupiah tahun emisi 2022.
"Pada dasarnya Bank Indonesia melakukan kajian dalam menetapkan desain uang rupiah tahun emisi 2022," Cuit BI, yang dikutip Senin (29/5/2023).
BI melanjutkan, warna yang dipilih uang rupiah juga melalui rentetan kajian. Pemilihan desain juga tertuang dalam Peraturan Bank Indonesia (PBI) PBI 24/8/PBI/2022.
Menurut BI, sebenarnya membedakan uang rupiah tahun emisi 2022 mudah, salah satunya lewat ukuran uang pecahan.
Semakin nilai uangnya besar, semakin besar ukuran uangnya. Sebaliknya makin kecil nilai uangnya, maka kecil juga ukuran uangnya.
"Selain itu, ciri keaslian rupiah blind code juga dapat digunakan untuk mengidentifikasi jenis pecahan uang rupiah,"tulis BI.
Sebelumnya, Netizen Indonesia membicarakan kemiripan uang Rp 2000 terbaru dengan uang Rp 50.000. Kemiripan di antara keduanya bisa membingungkan. Karena itu dibutuhkan kecermatan untuk melihat ciri-ciri uang Rp 2000 terbaru.
Seorang netizen membagikan pengalamannya dalam merasakan kebingungan terhadap dua lembar uang, Rp2000 dan Rp 50.000. Dengan menggunakan akun twitter bernama belindch, netizen ini mengutarakan:
Baca Juga: Alasan Bank Indonesia Pertahankan Suku Bunga 5,75 Persen
"Duit ini suka bikin deg2an. Siapa si yg ngide warnanya mirip gini,"
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Ignasius Jonan 2 Jam Bertemu Prabowo, Bahas Proyek Kereta Cepat Bareng AHY?
-
Jadwal Pembagian Dividen AVIA, Tembus Rp 600 Miliar untuk Pemegang Saham
-
BRI Peduli dan YBM BRILian Salurkan Bantuan Tanggap Darurat Banjir Sukabumi
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Menkeu Purbaya Sebut Krisis China Tak Mungkin, Singgung Sistem Komunis
-
Menkeu Purbaya Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kuartal IV Tembus 5,5 Persen
-
Produsen Vaksin Global Bakal Gunakan AI Demi Hadapi Pandemi Berikutnya
-
Suara dari Timur: Mengenang Ajoeba Wartabone dan Api Persatuan Indonesia
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi