Suara.com - Sinergi bersama Kementerian Lingkungan Hidup & Kehutanan RI, PLN Indonesia Power lakukan gerakan Coastal Clean Up di 25 titik unit PLN Indonesia Power yang tersebar di beberapa wilayah Indonesia. Gerakan Coastal Clean Up ini merupakan salah satu komitmen PLN Indonesia Power dalam menerapkan unsur environmental, social and governance (ESG).
Kegiatan yang merupakan rangkaian peringatan Hari lingkungan Hidup Dunia yang jatuh pada 5 Juni 2023 ini dilakukan secara hybrid dan serentak yang tersebar sebanyak 135 titik diseluruh Indonesia yang dipimpin langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya Bakar.
Hadir dalam pada lokasi utama di Balikpapan Siti Nurbaya mengatakan gerakan Coastal Clean Up ini merupakan suatu bentuk kepedulian terhadap lingkungan khususnya dalam penanggulangan sampah dimana total sampah yang dikumpulkan setiap tahunnya pada kegiatan yang sama sangat memprihatinkan dan perlu menjadi perhatian bersama.
"Dari gerakan ini kita menciptakan sejarah dalam menjaga kelestarian lingkungan dunia khususnya Indonesia, total sampah yang dikumpulkan dari seluruh Indonesia tercatat mencapai 68,5 juta ton per tahun dan sekitar 18,5 persen merupakan sampah plastik, ini merupakan persoalan bagi kita bersama,” ujar Siti Nurbaya ditulis Senin (12/6/2023).
“Kegiatan kali ini dilaksanakan di 135 titik yang tersebar diseluruh Indonesia, ada sekitar 52 industri yang turut berkolaborasi, saya merasa bangga dan sangat mengapresiasi bagi yang sudah turut menjaga lingkungan kita Bersama,” tambah Siti Nurbaya.
Dari 135 titik yang diselenggarakan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, PLN IP diwakili oleh Unit PLTU Jabar 2 Pelabuhan Ratu yang mengadakan Coastal Clean Up di pesisir loji, Sukabumi.
Namun selain itu PLN IP juga mengadakan gerakan Coastal Clean Up di 24 titik lokasi lain dimana di setiap lokasi digawangi oleh Unit Kerja PLN IP terdekat yang juga berkolaborasi dengan berbagai unsur masyarakat.
Mulai dari Unit paling timur wilayah Indonesia sampai dengan paling barat, yaitu Unit PLTU Holtekamp dan PLTU Pangkalan Susu, hal ini merupakan salah satu bentuk kepedulian PLN IP terhadap kelestarian lingkungan.
Direktur Utama PLN Indonesia Power, Edwin Nugraha Putra menyampaikan bahwa PLN IP selalu memegang teguh komitmennya untuk selalu menjaga lingkungan. Menurutnya setiap proses bisnis yang dijalankan kini selalu memperhatikan unsur environmental, social and governance (ESG).
Baca Juga: PLN Turunkan Gangguan Listrik Pelanggan Hingga 25 Persen
“Kami sebagai insan PLN Group selalu berkomitmen untuk turut serta dalam upaya pelestarian lingkungan yang digalakkan Pemerintah dan selalu memperhatikan unsur environmental, social and governance (ESG), terlihat dari beberapa aksi korporasi dimana sebagai contoh upaya kami yang terus meningkatkan pengembangan EBT, inovasi dalam bentuk cofiring PLTU dimana cofiring ini berasal dari sampah yang kini menjadi jalan atau terobosan dalam membantu pemerintah mengatasi permasalahan sampah hingga pengelolaan FABA yang tak kalah besar manfaatnya,” terang Edwin.
Dalam gerakan Coastal Clean Up kali ini, PLN Indonesia Power berhasil mengumpulkan sampah lebih dari 230 ton yang dikumpulkan di seluruh lokasi kegiatan. Disamping itu PLN Indonesia Power juga mengadakan penanaman pohon seperti mangrove, cemara udang dan juga transplantasi terumbu Karang di sekitar lokasi kegiatan Coastal Clean Up.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Peran BUMN Tangani Bencana Diapresiasi
-
XRP Tertekan di Bawah 2 Dolar AS, Harga Bakal Makin Turun?
-
Catat Waktunya! Emas Antam Bisa Tembus Rp 3 Juta/Gram Pekan Ini
-
Kemenperin Akan Guyur Dana Rp 318 Miliar untuk Pulihkan IKM Terdampak Banjir Sumatera
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Kekeringan Landa Padang, Kementerian PU Respon Cepat Krisis Air di Padang
-
PPRO Dorong Transformasi Bisnis Lewat Pendekatan Berbasis Pengalaman Konsumen
-
Jadi Calon Deputi Gubernur BI, Thomas Djiwandono Akui Sentimen Pasar Negatif
-
Jadi Kandidat Deputi Gubernur BI, Dicky Kartikoyono Usung Penguatan Sistem Pembayaran
-
Bawa Oleh-oleh Investasi Rp90 Triliun, Prabowo Disebut Bikin Investor Asing Makin Percaya RI