Suara.com - Bank Sampah ASOKA V yang merupakan bank sampah binaan PT Pegadaian di kota Makassar berhasil menjadi juara Bank Sampah Unit Terbaik 1 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia, Selasa (13/6/2023). Penghargaan tersebut diraih dalam rangka hari Lingkungan Hidup Sedunia (HLH) dengan tema Solusi untuk Polusi Plastik dengan mengusung kampanye #beatplasticpollution.
ASOKA V dinilai berhasil menjalankan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan dan juga memiliki kinerja baik dalam giat edukasi penerapan ekonomi sirkular dan penerapan konversi sampah menjadi emas di lingkungan masyarakat sekitar.
Dalam sambutannya, Menteri LHK, Siti Nurbaya menyampaikan bahwa sampah merupakan masalah lingkungan yang serius dan bisa memberi dampak negatif bagi lingkungan, sosial, ekonomi maupun kesehatan. Oleh karena itu, Siti berharap penanganan sampah dapat menjadi fokus kita bersama agar lingkungan dapat terus lestari dan menciptakan kehidupan yang berkelanjutan.
Direktur Jaringan Operasi dan Penjualan PT Pegadaian, Eka Pebriansyah mengapresiasi kinerja terbaik yang telah dilakukan oleh Bank Sampah ASOKA V Makassar. Melalui penghargaan ini, Eka berharap keberadaan bank sampah di tengah-tengah masyarakat dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan.
“Kami memberikan apresiasi atas kinerja terbaik Bank Sampah ASOKA V Makassar dan seluruh anggota Forsepsi binaan Pegadaian. Semoga keberadaan bank sampah di tengah masyarakat bisa menjadi kunci terciptanya kesadaran untuk lebih mencintai dan menjaga lingkungan dengan cara mengelola sampah yang lebih optimal. Kami terus berkomitmen untuk terus mendukung dan memberikan pendampingan untuk pengembangan bank sampah di Indonesia” jelas Eka.
Sementara itu, sebagai bentuk rasa syukur atas penghargaan yang berhasil diraih, Direktur BSU Asoka V, Faisal Baso pun sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada Pegadaian dan Forum Sahabat Emas Peduli Sampah Indonesia (Forsepsi) atas dukungan dan pendampingan yang telah diberikan kepada Bank Sampah Asoka V Makassar.
“Saya ucapkan terima kasih kepada Pegadaian dan Forsepsi atas support yang luar biasa kepada kami, sehingga kami dipercaya untuk menjadi Juara I Bank Sampah Unit Terbaik 1 di ajang penghargaan yang luar biasa ini. Semoga, penghargaan ini bisa terus dipertahankan dan menjadi inspirasi bagi Bank Sampah dan anggota Forsepsi lainnya,” ungkapnya.
Berita Terkait
-
Pengen Punya Kendaraan Listrik Impian, Bisa ke Pegadaian Lho!
-
KLHK Anugerahkan Penghargaan Kalpataru Dan Selenggarakan Festival Pesona
-
Pegadaian Buka Lowongan Kerja, Simak Detailnya Berikut Ini
-
Pegadaian Edukasi Warga Desa Madani untuk MengEMASkan Sampah
-
KLHK Lakukan Uji Emisi Akbar dan Kenalkan Si Umi
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Rahmad Pribadi Jamin Ketersediaan Pupuk Subsidi hingga Akhir 2025
-
Fundamental Kuat dan Prospektif, BRI Siapkan Buyback Saham
-
LRT Jabodebek Bisa Tap In dengan QRIS NFC Android, iPhone Kapan Nyusul?
-
Harga Emas Dunia Diramal Bertahan di Atas US$ 4.000, Emas Lokal Bakal Terdampak?
-
6.000 Karyawan Kena PHK, CEO Microsoft Lebih Berminat Gunakan AI
-
Tol Padaleunyi Terapkan Contraflow Selama 10 Hari Pemeliharaan Jalan, Cek Jadwalnya
-
4 Bansos Disalurkan Bulan November 2025: Kapan Mulai Cair?
-
Dukung FLOII Expo 2025, BRI Dorong Ekosistem Hortikultura Indonesia ke Pasar Global
-
Cara Cek Status Penerima Bansos PKH dan BPNT via HP, Semua Jadi Transparan
-
Puluhan Ribu Lulusan SMA/SMK Jadi Penggerak Ekonomi Wong Cilik Lewat PNM