Suara.com - Renovasi dapur memang bukan hal yang mudah untuk dilakukan. Apalagi kalau kamu tinggal di apartemen dengan area dapur yang tidak begitu luas.
Pinjaman bunga rendah dari bank bisa jadi pilihan tepat bagi kamu yang ingin merenovasi dapur impian. Kamu bisa mendapatkan modal dana renovasi dengan beban bunga yang masih mudah untuk ditanggung.
Namun sebelum melakukannya, kamu harus paham bagaimana cara memaksimalkan dapur di unit apartemen. Penasaran? Yuk, cari tahu seperti apa cara efektif berikut ini.
Referensi Dapur Apartemen
Meskipun berukuran kecil, tapi dapur apartemen sebenarnya bisa direnovasi jadi estetik dan mewah. Berikut ini beberapa referensi desain dapur yang mungkin bisa kamu terapkan di apartemenmu:
Minimalis
Konsep minimalis akan selalu jadi pilihan tepat jika kamu ingin merenovasi dapur apartemen. Ukuran dapur yang terbatas mungkin akan membuat kamu tidak mudah menerapkan berbagai konsep.
Konsep minimalis akan sangat cocok dengan dapur di apartemenmu karena bisa memberi kesan lebih lapang dan bersih. Apalagi jika kamu menggunakan warna-warna netral dan terang.
Selain itu, minimalis juga tetap bisa memberikan kesan mewah di dalam apartemenmu. Meskipun memiliki sedikit aksen tetap saja kamu bisa mendapatkan nuansa mewah asalkan pemilihan warna dan perabotnya tepat.
Victorian Style
Meskipun ukuran dapur di apartemen tidak begitu luas, tapi kamu masih bisa menggunakan konsep victorian style. Ini merupakan jenis gaya arsitektur yang memiliki aksen interior di akhir abad 19.
Victorian style akan membuat dapur apartemenmu jadi terlihat jauh lebih mewah dan indah. Jika kamu menyukai konsep yang cantik dan sedikit vintage maka desain ini akan menjadi sebuah pilihan yang sangat tepat.
Industrial Style
Kamu juga bisa menggunakan ide desain industrial style di dapur apartemen. Konsep seperti ini justru sangat terlihat cocok untuk diaplikasikan di apartemen yang ukuran luasnya mungkin terbatas.
Gaya industrial saat ini memang sedang naik daun karena dianggap simple dan sangat estetik. Selain itu gaya ini juga cocok sekali bagi kamu yang lebih suka warna-warna gelap seperti hitam, cokelat juga abu-abu.
Dapur Pastel
Warna-warna pastel sebenarnya sangat cocok untuk diaplikasikan di dapur apartemen yang mungil. Apalagi jika kamu menyukai warna-warna cantik seperti ini. Pastinya dapurmu akan terlihat jauh lebih estetik dan manis.
Pemakaian warna pastel juga cenderung direkomendasikan untuk dapur berukuran kecil karena bisa memberi kesan lebih lapang. Warna pastel memiliki kesan cerah dan bisa membuat dapurmu jadi terlihat lebih luas jadi memasak pun lebih nyaman.
Sebaiknya sesuaikan pilihan desain dapur dengan keseluruhan konsep yang ada di apartemenmu. Tujuannya agar nuansa yang ada di dalam apartemen terlihat harmonis dan menyatu dengan baik.
Perencanaan desain ini bisa jadi awal bagimu untuk memperhitungkan bujet yang akan dibutuhkan. Jadi kamu bisa langsung punya gambaran berapa dana pinjaman online yang sekiranya perlu diajukan.
Tips Menata Dapur Apartemen
Banyak orang yang merasa kesulitan untuk menata dapur apartemen mereka karena kendala ukuran yang kurang luas. Berikut ini beberapa tips yang dapat kamu terapkan dalam menata dapur apartemen agar lebih optimal:
Gunakan Rak Terbuka
Tips pertama, kamu bisa menggunakan rak terbuka di bagian atas untuk mengantisipasi ruangan yang terlalu sempit. Jika kamu memakai rak tertutup atau kabinet di bagian atas maka ruangan dapur akan tampak lebih kecil dan sesak.
Lebih baik aplikasikan rak terbuka saja untuk menyimpan beberapa jenis peralatan dapur. Selain bisa memberi kesan lebih lapang, rak seperti ini juga bisa meningkatkan estetika.
Hanya saja kamu harus memastikan bahwa pemilihan jenis rak dan materialnya sudah tepat. Selain itu kamu juga harus rajin membersihkan rak tersebut dan mengatur barang-barang di rak agar tetap terlihat estetik.
Optimalkan Kabinet Bawah
Selanjutnya kamu bisa mengoptimalkan kabinet bawah karena bagian bawah ini bisa dibuat tertutup. Tidak seperti bagian atas yang sebaiknya dibiarkan terbuka untuk memberi kesan lapang.
Jika kamu mempunyai banyak barang atau peralatan memasak, maka sebaiknya kamu menggunakan desain kabinet bawah dengan kapasitas yang besar. Optimalkan ruang penyimpanan di bagian ini dengan sebaik-baiknya.
Dalam hal ini ada beberapa poin yang harus kamu perhatikan. Pertama adalah kualitas dari bahan kabinet lalu desain yang digunakan. Meskipun memakai kabinet tertutup, sebisa mungkin kamu tetap harus membuatnya terlihat estetik.
Cobalah untuk bekerja sama dengan vendor kitchen set yang bisa membuat kabinet dengan kapasitas optimal di ruang terbatas. Kamu bisa memanfaatkan pinjaman bunga rendah jika memang budgetnya cukup besar.
Gunakan Floating Table
Salah satu cara efektif untuk mengoptimalkan ruangan mungil adalah dengan menghindari perabot yang terlalu besar dan tertutup. Jika kamu membutuhkan meja di dalam dapur maka pakailah floating table.
Floating table merupakan jenis meja yang dibuat menempel di satu sisi dan bagian bawahnya dibiarkan terbuka begitu saja. Jenis meja ini bisa memberi kesan lebih lapang dan terlihat sangat estetik.
Pastikan material yang digunakan berkualitas sehingga floating table bisa terpasang dengan kuat dan awet. Selain itu, kamu juga harus berusaha mengatur meja sebaik mungkin agar terlihat selalu rapi dan estetik.
Pasang Kitchen Island
Apakah mungkin menggunakan kitchen island di dapur apartemen yang mungil? Justru kamu sangat direkomendasikan untuk memasang kitchen island karena ini bisa memberi kesan estetik di dalam dapur.
Lebih dari itu, kitchen island juga akan membuat aktivitas di dapur jadi terasa jauh lebih mudah dan efektif. Kamu bahkan bisa memanfaatkan area ini sebagai meja makan jadi ada lebih banyak ruang yang tersisa di apartemenmu.
Jika memang luas dapur sangat terbatas maka kamu bisa menggunakan kitchen island berukuran kecil. Selain itu tidak ada salahnya jika kamu ingin memakai kitchen island yang dilengkapi roda sehingga pergerakan lebih fleksibel.
Pilih Pencahayaan yang Tepat
Sebaiknya kamu memilih tipe pencahayaan yang tepat untuk membuat area dapur jadi terlihat lebih nyaman dan tidak terlalu sempit. Percuma saja membuat desain dapur yang bagus namun pencahayaannya tidak sesuai.
Warna lampu yang dipasang di bagian dapur sebaiknya disesuaikan dengan konsep atau desain dapur itu sendiri. Selain itu, kamu juga bisa menyesuaikan intensitas cahaya untuk memberi kesan lapang di area dapur tersebut.
Pemasangan lampu strip LED juga bisa jadi pilihan. Namun sebaiknya tipe lampu ini hanya dinyalakan saat ada aktivitas memasak di dapur. Lampu ini bisa memberi cahaya lebih terang jadi kamu lebih nyaman saat memasak.
Semakin siap untuk merenovasi dapur apartemenmu? Langsung saja gunakan modal dana dari digibank KTA yang limitnya mencapai Rp200 juta. Proses pengajuannya mudah dan bisa di jangkau secara online.
Jika kamu sedang mencari produk pinjaman bunga rendah dengan sistem yang tidak rumit, maka digibank KTA akan jadi pilihan tepat. Silakan klik di sini untuk mendapatkan informasi lebih lengkap.
Tag
Berita Terkait
-
Atap Rumahnya Banyak yang Bocor, Jessica Iskandar Jual Apartemen
-
Metropolis Land Pasarkan Apartemen Aryaduta Suites Mulai Harga Rp 2,3 Miliar
-
Tidak Hanya sebagai Bumbu Dapur, Berikut 3 Manfaat Lain Bawang Putih
-
Perumnas Tawarkan Ribuan Hunian Apartemen di Jakabaring Palembang, Segini Harganya
-
Lapas Kelas I Medan Resmi Punya Sertifikat Dapur Sehat
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
Terkini
-
Estimasi Biaya Umrah Mandiri Terbaru, Lebih Murah dari Paket Travel?
-
Shopee Tetap Perketat Paylater Meski Pinjaman Warga Tembus Rp 9,97 Triliun
-
Bank Mandiri Raih 8 Penghargaan Internasional, Sinergi Majukan Negeri Lewat Inovasi Digital
-
Pengusaha Vaksin Dunia Kumpul di Bali, Bahas Strategi Jangka Panjang Industri Global
-
BBM Kembali Tersedia di BP-AKR, Cek Lokasi SPBU Terdekat
-
BCA Buka Indonesia Knowledge Forum 2025: Ruang Inspirasi bagi Pemimpin Industri & Kreator Muda
-
Pabrik Ban Michelin Cikarang PHK 280 Pekerja Secara Sepihak
-
BEEF Kantongi Fasilitas Kredit Rp790 Miliar dari Bank Mandiri
-
Ajak Mahasiswa Aktif Soroti Isu Energi, Bahlil: Kritik Kalian, Gizi Bagi Saya!
-
Prabowo Kirim 16 Nama Calon Anggota Dewan Energi Nasional ke DPR