Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan Papua memiliki harta karun baru, tepatnya di wilayah Warim. Dia menyebut, harta karyn itu berupa minyak dan gas bumi (migas) dengan jumlah potensi cadangan mencapai 27 miliar barel.
"Kita lihat kemarin kita temukan lagi potensial 27 miliar crude oil potensial di Warim, di Papua," ujar Luhut di Jakarta yang dikutip, Selasa (19/9/2023).
Dengan penemuan itu, bilang Luhut, membuktikan Indonesia adalah negara kaya sumber daya alamnya. Selain di Papua, banyak harta karun yang ditemukan di wilayah Indonesia lainnya.
"Di laut kita sudah temukan di Aceh, Andaman itu 24 TCF kita temukan lama itu. Masela juga sekitar segitu. Apa hanya itu? Kan tidak," imbuh dia.
Atas kondisi ini, Mantan Ketua Menkopolhukam ini menyebut tak ada alasan masyarakat tidak bangga dengan negeri sendiri. Menurut dia, Kalau semua pihak bersatu dan kompak maka bisa mewujudkan cita-cita jadi negara maju.
"Kita jangan pernah goyang bahwa negara kita ini bukan negara hebat, negara hebat. Tapi kita jaga semua bahwa ada kurang lebih, ya itu harus kita perbaiki. Tidak akan selesai juga satu pemerintahan ini, mungkin sampai 3-4 pemerintahan baru kita akan mencapai satu titik negara high income country atau kita menjadi negara maju," jelas dia.
Luhut menambahkan, banyak potensi-potensi sumber daya alam maupun maritim di dalam negeri yang belum digali dan dioptimalkan.
"Di laut kita ada budidaya ikan yang belum kita kerjakan. Ayo kita bikin lebih maju lagi karena budidaya dan tangkap menurut saya belum maksimal," pungkas dia.
Baca Juga: Menko Luhut Sebut Sudah Saatnya Warga RI Pakai Kendaraan Listrik
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
MSCI 'Sentil' BEI, Purbaya: Sudah Saya Ingatkan soal Saham Gorengan
-
Purbaya Tetap Pede IHSG 'To The Moon' 10.000 Meski Ada Trading Halt 2 Hari Berturut-turut
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
Purbaya Akui Iuran Dewan Perdamaian Rp 16,7 Triliun Sebagian Besar Dibiayai APBN
-
Tambang Emas Martabe Diserahkan ke Perminas? Ini Penjelasan Bahlil
-
Tensi AS-Iran dan Cuaca Ekstrem AS Dongkrak Harga Minyak
-
IHSG Trading Halt Lagi, BEI Bekukan Sementara Pasar Modal
-
Harga Pangan Nasional Kompak Turun, Cabai hingga Bawang Merah Terkoreksi Jelang Akhir Januari 2026
-
Rupiah Melemah Tersengat IHSG yang Anjlok, Dolar AS Jadi Kuat ke Level Rp16.788
-
Setelah MSCI, Goldman Sachs Perburuk Kondisi Pasar Modal RI