Suara.com - Kenaikan harga beras mengancam kocek yang serius di kalangan kaum Ibu-ibu seluruh Indonesia jelang tutup tahun.
Kekhawatiran itu, menggerakkan relawan Sandiaga Uno untuk terus menggalakkan program tebus lima ribu rupiah paket sembako murah yang dinilai sangat berdampak di tengah-tengah masyarakat Kabupaten Subang, Jawa Barat.
Ketua UMKM Sahabat Sandi Kabupaten Subang, Ade Patas mengatakan kegiatan ini menjawab keresahan masyarakat yang mengeluhkan harga sembako cukup mahal, terutama pada beras yang membebani biaya hidup.
Dengan kedatangan UMKM Sahabat Sandi mereka dapat membawa pulang beras 2,5 kg dan minyak 1liter untuk persedian seminggu.
"Kami mengadakan bazar sembako murah disambut antusias bahwa harga beras dan minyak sangat melonjak jelang akhir tahun, namun pada sore hari ini masyarakat Kabupaten Subang merasa terbantu dengan adanya UMKM Sahabat Sandi. Program ini sangat murah, mereka bisa membawa pulang beras 2,5kg dan minyak 1liter hanya menebus Rp 5.000," kata Ade ditulis Sabtu (30/9/2023).
UMKM Sahabat Sandi hadir di Kabupaten Subang sesuai perintah Sandiaga Uno dalam mensejahterakan masyarakat setempat. Program ini juga dinikmati oleh para pelaku usaha.
Ade menyampaikan masyarakat dan pelaku UMKM di Kabupaten Subang membutuhkan pelatihan kewirausahaan untuk mendorong perekonomian keluarga.
"Ini sesuai dengan fokus Pak Sandi yang menginginkan wirausaha baru terbuka seluas-luasnya dalam menciptakan lapangan kerja," ungkap Ade.
Dinilai dapat menopang kebutuhan keluarga selama seminggu, kehadiran program Sandiaga Uno mendapat kesan hangat. Salah seorang pembeli tebus sembako murah, Asriani, (39), mengaku adanya kegiatan ini sangat membantu masyarakat kurang mampu dalam membeli bahan pangan.
Baca Juga: Kendalikan Harga, Pemprov Sumut Gelontorkan 2,5 Ton Beras
"Alhamdulillah sangat terbantu sekali, terutama ibu-ibu. Kami sangat membutuhkan sembako murah, apalagi beras perkilo Rp 12.500 ini cuma tebus murah Rp 5.000 sudah dapat 2.5 kg beras dan minyak juga," tutur Asriani.
Sebagai pengikut program Sandiaga Uno dan juga pelaku UMKM, Asriani berharap dapat diberikan fasilitas dalam pemasaran produk usahanya terhadap khalayak luas.
"Pak Sandi sudah banyak membantu melalui program-program yang dilakukan di Kabupaten Subang, harapan kedepan untuk UMKM bisa difasilitasi pemasarannya," jelasnya.
Perwakilan tebus sembako murah Asriani mengungkapkan ucapan terima kasih kepada Sandiaga Uno, ia pun menuturkan program lainnya kembali hadir di Kabupaten Subang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Harga Emas Antam Makin Mahal, Hari Ini Dibanderol Rp 2.652.000/Gram
-
IHSG Berbalik Menguat di Selasa Pagi, Kembali ke Level 8.900
-
Lebih Rendah, Ekonomi Indonesia Diramal Mentok 5,2 Persen di 2026
-
IHSG di Titik Krusial, Tetap Berpotensi Rebound Meski Waspada Koreksi Lanjutan
-
Terhubung Judol, 5.284 Akun QRIS Ditutup!
-
5 Fakta Kasus Timothy Ronald dan Dugaan Penipuan Kripto MANTA Network
-
Target Lifting Minyak Pertamina di 2025 Terlampaui, Pakar Bilang Begini
-
Harga Saham RMKE Ditarget 10.000, Ini Profil Pemiliknya
-
IBOS EXPO 2026 Siap Digelar Awal Tahun, Buka Peluang Bisnis dan Dorong Pertumbuhan Wirausaha
-
Lowongan Magang Bank BTN Terbaru Januari 2026, Terbuka untuk Semua