Suara.com - Makanan dan minuman gratis yang dibagikan relawan Ganjar-Mahfud Nusa Tenggara Barat (NTB) diterima oleh para pengemudi ojek online (ojol) di Jl. Sriwijaya, Kelurahan Mataram Timur, Kecamatan Mataram, Kota Mataram, NTB.
Lewat bantuan yang dibagikan oleh Santri Dukung Ganjar (SDG) yang juga bagian dari relawan Ganjar-Mahfud NTB ini, mereka berupaya membantu para pengemudi ojol untuk berhemat karena tidak perlu mengeluarkan uang untuk membeli makan siang.
"Mereka tidak perlu lagi mengeluarkan budget untuk makan siang mereka," kata Haerul Fahri, relawan Ganjar-Mahfud NTB sekaligus koordinator wilayah SDG NTB ditulis Selasa (16/1/2024).
Haerul menjelaskan, berbagi makanan dan minuman dalam Jumat berkah merupakan salah satu program yang sejatinya rutin mereka lakukan.
"Ini kegiatan yang rutin dari kami, mengikuti jejak Pak Ganjar Pranowo yang sangat dekat dengan rakyat. Mendengarkan rakyat di akar rumput menjadi nilai-nilai yang kita bawa," ucapnya.
Bagi-bagi makanan dan minuman dilakukan usai salat Jumat dan memasuki jam makan siang. Meski hanya sekadar makan siang, menurut Haerul bantuan tersebut mendapat antusiasme tinggi dari para pengemudi ojol di Mataram.
"Harapan kami dengan jumat berkah ini, para ojol tidak hanya mengantarkan makanan untuk pemesannya, tapi kita bisa bisa memberikan manfaat sehingga mereka bisa menikmati makan siang bersama di pangkalan mereka," harap Haerul.
Selain kepada pengemudi ojol, relawan ini juga turut memberikan makanan dan minuman gratis tersebut kepada pengguna jalan lainnya di Mataram.
"Mereka sangat senang dan menyambut baik kedatangan kita di jalan ini. Apalagi di waktu ini mereka mungkin belum makan siang usai salat Jumat," jelasnya.
Baca Juga: Kehabisan Bensin, Bapak-Bapak Terpaksa Dorong Sepeda Motor 3 KM Gegara Tak Punya Uang
Dalam kesempatan tersebut, relawan juga mensosialisasikan visi misi dan berbagai program Ganjar-Mahfud kepada para penerima manfaat.
"Tentu kita sebagai relawan juga memperkenalkan sosok Bapak Ganjar Pranowo yang memiliki kekuatan, bagaimana pola-pola kepemimpinan yang beliau bangun," katanya.
Sementara itu, salah satu pengemudi ojol, Mahrozi mengaku bantuan tersebut cukup bermanfaat baginya untuk menghemat pengeluaran. Menurutnya, makanan gratis bisa memberikan semangat tersendiri baginya.
"Bagus, biar kita semangat kerjanya juga. Enggak perlu kita beli (makanan) di luar lagi, biar hemat. Biar semangat dan fokus. Ke depannya tetap begini, biar kita pengeluarannya sedikit," kata Mahrozi.
"Setiap hari kalau bisa, biar kita pengeluarannya sedikit, enggak bengkak. Pengeluaran yang seharusnya buat beli nasi kita kasih ke keluarga," imbuh pria yang telah menjadi pengemudi ojol selama lima tahun terakhir tersebut.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Jabat Ketua OJK, Friderica Widyasari Dewi Beberkan Jurus Bersihkan BEI
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Jeffrey Hendrik Jadi Pjs Dirut PT BEI, Tugasnya di Hari Pertama Kerja Cukup Seram
-
Airlangga: Presiden Prabowo Pastikan Akan Berantas Praktik Goreng Saham
-
Pusat-Daerah Diminta Berantas Perlintasan Kereta Api Ilegal
-
Sepanjang 2025, BRI Salurkan KUR Rp178 Triliun, Mayoritas ke Sektor Produksi
-
Danantara Berencana Pegang Saham PT BEI, CORE Ingatkan soal Konflik Kepentingan
-
Karier Friderica Widyasari Dewi: Ketua OJK Baru Punya Jejak di KSEI Hingga BEI
-
Profil Friderica Widyasari Dewi, Ketua OJK Baru dengan Latar Belakang Mentereng