Suara.com - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi meminta semua pihak antisipasi cuaca di jalur kereta selama perjalanan mudik dan arus balik. Terutama, pada titik-titik rawan longsor di jalur kereta api.
Selain itu, Menhub meminta, manajemen KAI agar memastikan posko-posko yang sudah dibentuk agar dapat berfungsi dengan maksimal untuk mengawal berjalannya mudik.
Dia juga mengimbau para pimpinan, Dirut dan para direktur KAI untuk mengontrol agar posko dapat berfungsi dengan baik.
"Antisipasi cuaca ini penting karena cuaca belakangan mengakibatkan longsor di beberapa tempat. Perlu jadi perhatian terutama dari Garut, Tasikmalaya sampai Purwokerto. Tim lapangan tolong disiapkan dan dicek apakah mereka sudah siap jika menghadapi kondisi cuaca tertentu," ujar Menhub dalam keterangan tertulis, Minggu (7/4/2024).
Menhub mengingatkan, pentingnya melakukan ramp check yang menyeluruh agar perjalanan selamat.
"Ramp check itu bukan hanya berkaitan dengan keretanya saja, tapi juga prasarananya. Prasarana harus dicek juga karena kadang-kadang kita lalai untuk mengeceknya," jelas dia.
Diluar hal itu, Menhub menilai kondisi arus mudik hingga kini masih aman terkendali.
Dirut KAI melaporkan bahwa Sabtu (6/4) ini mencapai jumlah pemudik tertinggi di stasiun selama masa arus mudik, yakni sebanyak 20.800 orang.
Meski tingkat perjalanan tinggi, faktor keselamatan, keamanan dan ketepatan waktu keberangkatan masih terjaga.
Baca Juga: Jumlah Pemudik Bermotor Menurun, Menhub Apresiasi Kementerian Ini
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Jabat Ketua OJK, Friderica Widyasari Dewi Beberkan Jurus Bersihkan BEI
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Jeffrey Hendrik Jadi Pjs Dirut PT BEI, Tugasnya di Hari Pertama Kerja Cukup Seram
-
Airlangga: Presiden Prabowo Pastikan Akan Berantas Praktik Goreng Saham
-
Pusat-Daerah Diminta Berantas Perlintasan Kereta Api Ilegal
-
Sepanjang 2025, BRI Salurkan KUR Rp178 Triliun, Mayoritas ke Sektor Produksi
-
Danantara Berencana Pegang Saham PT BEI, CORE Ingatkan soal Konflik Kepentingan
-
Karier Friderica Widyasari Dewi: Ketua OJK Baru Punya Jejak di KSEI Hingga BEI
-
Profil Friderica Widyasari Dewi, Ketua OJK Baru dengan Latar Belakang Mentereng