Suara.com - PT Bank Sinarmas menargetkan pertumbuhan nasabah prioritas hingga 30-40 persen di tahun ini. Untuk itu, pihaknya gencar membuka dua kantor cabang sekaligus di kawasan elit Jakarta.
Dua kantor cabang tersebut berlokasi di Agora Mall salah satu pusat perbelanjaan terbaru yang berlokasi di Autograph Tower yang merupakan gedung tertinggi di Indonesia, dengan lokasi strategis di tengah kota Jakarta kemudian pada 13 Januari 2025.
Lalu di lokasi selanjutnya pembukaan Kantor Cabang Prioritas Thamrin bertempat di Sinar Mas Land Plaza Menara 1, JL. MH. Thamrin Jakarta Pusat pada 15 Januari 2025.
Sebelumnya, Bank Sinarmas juga meluncurkan kartu kredit Red Diamond untuk nasabah prioritas pada akhir tahun 2024, sebagai upaya melayani nasabah dan masyarakat lebih maksimal.
“Pembukaan kantor cabang ini sebagai pembuka di awal tahun Bank Sinarmas mempersembahkan kantor cabang prioritas bagi nasabah kami,” kata Direktur Utama Bank Sinarmas Frenky Tirtowijoyo dalam keterangan resmi, Kamis (16/1/2025).
Menurut Frenky, upaya ini juga menjadi sebuah lanjutan dari komitmen perusahaan, untuk terus konsisten dalam meningkatkan pelayanan dengan menawarkan berbagai kemudahan dan kenyamanan transaksi, khususnya bagi nasabah prioritas Bank Sinarmas.
“Tidak menutup kemungkinan kami akan membuka lebih banyak lagi kantor cabang prioritas untuk ke depannya, guna memenuhi berbagai kebutuhan para nasabah prioritas kami,” ungkapnya.
Sementara itu, Direktur Bank Sinarmas Miko Andidjaja menuturkan, kantor cabang Agora Mall memberikan layanan lifetime banking untuk nasabah agar tetap dapat menikmati layanan perbankan hingga weekend.
Sementara kantor di Jalan MH Thamrin adalah kantor pusat Bank Sinarmas.
Baca Juga: Bank Sinarmas Luncurkan Kartu Kredit Red Diamond, Incar Nasabah Prioritas
“Resmi beroperasinya kedua kantor cabang prioritas tersebut, diharapkan dapat meningkatkan pertumbuhan nasabah prioritas hingga 30-40 persen di tahun ini,” ujar Miko.
Ia melanjutkan, upaya lebih maksimal melayani nasabah prioritas juga terwujud dalam pemilihan lokasi kantor.
Lokasi tentunya kata Miko, menjadi pertimbangan utama, agar nasabah dapat merasakan pengalaman perbankan yang lebih baik.
“Seperti Agora Mall yang berada pada lokasi prestigious di pusat kota Jakarta, dan menjadi one stop banking solution sehingga memungkinkan kami semakin dekat dengan nasabah prioritas kami,” katanya.
Sementara itu, Managing Director Sinar Mas Ferry Salman mengatakan, kehadiran kantor baru ini menjadi komitmen Bank Sinarmas mendukung pertumbuhan ekonomi nasional dengan memperkuat inklusi keuangan yang sejalan dengan program strategis Pemerintah.
“Kantor Cabang Agora Kantor Cabang Thamrin sekaligus memperluas jangkauan terhadap nasabah prioritas melalui layanan perbankan yang inovatif dan berkualitas,” katanya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Badai MSCI Tumbangkan IHSG, OJK Buka Kantor Darurat di Bursa
-
Program Desa BRILiaN BRI Perkuat BUMDesa dan Ekonomi Lokal Berkelanjutan
-
Di Tengah Pasar Ambyar, Emiten Happy Hapsoro Siap Guyur Rp 250 M Buat Buyback
-
IHSG Masih Terjungkal 5,91 Persen ke Level 7.828 di Sesi I
-
Kemenperin Gandeng ADB Bangun Ekosistem Semikonduktor Nasional, Fokus SDM dan Desain Chip
-
MSCI 'Sentil' BEI, Purbaya: Sudah Saya Ingatkan soal Saham Gorengan
-
Purbaya Tetap Pede IHSG 'To The Moon' 10.000 Meski Ada Trading Halt 2 Hari Berturut-turut
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
Purbaya Akui Iuran Dewan Perdamaian Rp 16,7 Triliun Sebagian Besar Dibiayai APBN
-
Tambang Emas Martabe Diserahkan ke Perminas? Ini Penjelasan Bahlil