Suara.com - Salah satu pengembangan AI di Indonesia secara kontinyu dilakukan perusahaan milik negara, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom).
Telkom sedang gencar mengembangkan berbagai solusi AI menggunakan data center milik sendiri, yang bisa dimanfaatkan di berbagai industri di Indonesia melalui BigBox. BigBox merupakan platform digital Big Data dan Artificial On-Premise Telkom.
Secara fungsi, BigBox dapat dikatakan sebagai penyedia implementasi Big Data dengan berbagai fitur/layanan yang dimilikinya.
Seperti solusi full stack, yang menjadikan BigBox sebagai sebuah ekosistem manajemen data end-to-end berupa akuisisi data, penyimpanan, dan analisis.
BigBox juga memiliki Natural Language Processing (NLP) yang berfungsi mengidentifikasi komponen kalimat, termasuk Named Entity Recognity Speech (POS) Tagging dan Sentiment Detection.
Menurut Luca Cada Cora, CEO sebuah digital startup kecerdasan buatan, solusi AI dengan data center di dalam negeri sangat penting mengingat sebagian besar penyedia AI adalah perusahaan tertutup.
Kemudian, ada kemungkinan data yang diinput dapat digunakan untuk training mereka tanpa consent ataupun dengan consent namun kita tidak sadar terhadap terms and condition yang berlaku.
"Dengan adanya data center di dalam negeri, customer B2B akan lebih percaya diri dalam menggunakannya karena data dan privasi lebih terjaga, terutama untuk industri besar seperti perbankan, oil and gas, dan firma hukum," imbuhnya ditulis Kamis (20/2/2025).
Hermawansyah Hidayat, CEO Hidup dan CEO Bandung Initiative Moment (BIM) 2024-2025, menambahkan, akan menarik sekali jika ada elaborasi antara NLP dan pengembangan AI, karena sepengetahuannya, NLP digunakan untuk proses pengembangan pola pikir manusia. Akan tetapi jika bisa diaplikasikan ke AI, maka mungkin bisa meningkatkan kecerdasan AI ke depannya.
Baca Juga: Kiprah Telkomcel dalam Transformasi Digital Timor-Leste
Keamanan data memiliki peran penting dalam pengembangan AI, karena data adalah komponen utama yang digunakan untuk melatih, menguji, dan mengoperasikan model AI.
Data center menjadi infrastruktur kunci yang tidak hanya menyediakan kapasitas penyimpanan dan pemrosesan data dalam skala besar, tetapi juga memastikan keamanan data selama penyimpanan (at rest) dan transfer (in transit).
Dengan fitur seperti enkripsi, perlindungan jaringan, serta kontrol akses yang ketat, data center melindungi data sensitif seperti informasi pribadi atau bisnis dari kebocoran, manipulasi, dan ancaman siber lainnya.
Selain itu, data center juga menyediakan kapasitas pemrosesan tinggi yang dibutuhkan AI dalam menjalankan algoritma kompleks dalam skala besar.
Dengan infrastruktur komputasi modern seperti cloud computing dan GPU, data center memungkinkan AI berkembang secara cepat dan efisien, sambil tetap menjaga operasional yang aman.
Fitur-fitur seperti redundansi data, pemantauan real-time, dan sistem pemulihan bencana memastikan kontinuitas dan keandalan data yang digunakan dalam pengembangan AI.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Prediksi Harga Bitcoin dan Ethereum Tahun 2026 Menurut AI
-
Libur Nataru 2025/2026, Jumlah Penumpang Angkutan Umum Naik 6,57 Persen
-
Chandra Asri Group Tuntaskan Akuisisi Jaringan SPBU Esso di Singapura
-
Pembayaran Digital Meningkat, Gen Z Mulai Pilih untuk Berbisnis
-
Purbaya Tarik Dana SAL Rp 75 T dari Perbankan demi Belanja Pemerintah
-
Wamendag Cek Minyakita di Pasar Jakarta, Harga Dijual di Bawah HET
-
Harga Perak Melemah Tipis Awal Tahun 2026, Aksi China Bisa Picu Kenaikan Lagi?
-
Purbaya: Pertumbuhan Ekonomi RI 2025 5,2 Persen, Optimistis 6 Persen di 2026
-
Harga BBM SPBU Shell, Vivo, BP Serentak Turun, Ini Daftarnya
-
Dirut BSI Komitmen Terus Tingkatkan Pelayanan Nasabah di Tahun 2026