Bisnis / Makro
Jum'at, 02 Januari 2026 | 14:50 WIB
Saham IPO IHSG [Suara.com/Alfian Winanto]
Baca 10 detik
  • Pasar modal Indonesia diprediksi mengalami lonjakan aktivitas pada Kuartal I 2026, dengan enam perusahaan aset besar antre IPO.
  • Dua kandidat utama IPO Lighthouse berasal dari sektor infrastruktur dan pertambangan, yakni ANEM dan TISA.
  • ANEM fokus nikel HPAL, TISA di logistik batu bara Sumatra, serta PRA bergerak di transportasi gas bumi pipa.

Kekuatan utamanya terletak pada jalan angkut (hauling road) sepanjang 118 kilometer serta fasilitas pelabuhan di Sungai Musi yang kapasitasnya ditargetkan melonjak hingga 45 juta ton per tahun.

Dengan proyeksi volume angkutan mencapai 27 juta ton pada 2025 dan kemitraan strategis bersama PT Bukit Asam Tbk (PTBA), TISA menjadi salah satu calon emiten yang paling dinanti oleh investor institusi.

3. PT Panji Raya Alamindo (PRA)

Calon kontestan kuat lainnya adalah PT Panji Raya Alamindo (PRA), yang merupakan anak usaha dari emiten energi milik konglomerat Happy Hapsoro, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA).

Bergerak di bidang transportasi dan perdagangan gas bumi melalui pipa, PRA memegang peran vital dalam rantai pasok energi nasional.

Beroperasi sejak 2007, PRA mengelola jaringan pipa transmisi dan distribusi sepanjang 224,20 kilometer yang menghubungkan hulu ke berbagai sektor industri dan pembangkit listrik milik PLN di Jawa dan Sumatra.

Selain infrastruktur pipa, perusahaan juga mengoperasikan stasiun gas bumi terkompresi (CNG) di Cikarang dan Grobogan.

Ekspansi terbarunya di tahun 2025 mencakup pengembangan gas alam terbarukan (renewable natural gas) serta kontrak jangka panjang dengan perusahaan besar seperti PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP).

Baca Juga: IHSG Melesat di Awal Perdagangan 2026, Tembus Level 8.676

Load More