Suara.com - Setelah sempat menyatakan tidak akan tampil dalam acara pembukaan Piala Dunia 2014, penyanyi Jennifer Lopez sepertinya mulai berubah pikiran. Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) memastikan, salah satu pelantun lagu We Are One yang merupakan lagu tema Piala Dunia itu akan tampil di acara pembukaan.
“FIFA dan Panitia Piala Dunia dengan senang hati mengumumkan bahwa tiga penyanyi We Are One akan lengkap tampil di atas panggung. Pitbull, Jenifer Lopez dan Claudia Leitee diiringi kelompok penabuh drum Olodum akan menyanyikan lagu We Are One. Lagu itu akan menjadi klimaks dari acara pembukaan,” kata FIFA dalam keterangan tertulisnya.
Tidak disebutkan alasan Lopez membatalkan rencananya untuk absen dalam acara pembukaan Piala Dunia 2014. Dua hari lalu, FIFA mengumumkan batalnya Lopez hadir dalam acara pembukaan karena masalah produksi.
“Karena masalah produksi, Jenifer Lopez, salah satu artis yang menyayikan lagu We Are One tidak bisa tampil dalam acara pembukaan Piala Dunia,” kata FIFA.
Acara pembukaan yang akan berlangsung selama 25 menit itu akan menampilkan 600 artis termasuk atraksi akrobatik dan capoeira, bela diri khas Brasil. Puncak acara pembukaan Piala Dunia akan menghadirkan lagu We Are One, yang akan diiringi oleh kelompok musik Olodum.
Januari lalu, mantan istri Marc Anthony itu juga tidak bisa hadir saat perkenalan lagu We Are One di Rio de Janeiro. Pembukaan Piala Dunia 2014 pada 12 Juni nanti di Rio de Janeiro diperkirakan akan disaksikan 60 ribu orang di stadion Corinthians Arena. (AFP)
Berita Terkait
-
Jennifer Lopez Blak-blakan: Ini Alasan Perceraian dengan Ben Affleck Jadi 'Berkah' Tersembunyi
-
Aksi Panggungnya Dianggap Vulgar, Jennifer Lopez Dikecam Warganet
-
Jennifer Lopez dan Robert Zemeckis Berkolaborasi dalam Film Netflix Terbaru
-
Mengintip Gaya Non-Biner Anak Jennifer Lopez, Tak Mau Disebut Perempuan atau Laki-laki!
-
Sinopsis Film Kiss of the Spider Woman, Dibintangi J-Lo dan Diego Luna
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
Terkini
-
Patrick Kluivert Ogah Paksakan Ole Romeny Bermain, Ini Penyebabnya
-
Dean James Mendadak Ingin Berhenti Main Bola, Ada Apa?
-
Babak Baru Nasib Mees Hilgers: Tolak Duduk Bareng, Mogok Tanda Tangan
-
14 Pemain Absen Latihan Perdana Timnas Indonesia di Arab Saudi
-
Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Miliano Jonathans: Saya Membuat Keputusan untuk....
-
Dapat Mentor Hebat, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Meledak di Bundesliga
-
Peluang Timnas Indonesia Kalahkan Arab Saudi, Media Inggris: Tekanan Ada Pada....
-
MU Masih Terpuruk, Ruben Amorim Bantah Masalah Strategi
-
Jay Idzes Bawa Kabar Baik Jelang Terbang ke Arab Saudi, Apa Itu?
-
Panggil Singa Tua yang Cedera, Graham Arnold Blunder Jelang Lawan Indonesia?