Suara.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menjagokan Brasil sebagai pemenang dalam pertandingan pembuka Piala Dunia 2014, Kamis (12/6/2014) malam waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
Menurut Ganjar, para pesepak bola Brasil bukan pemain bola melainkan penari bola. Karena, mereka memperlihatkan seni bermain bola dengan keindahan. Ganjar membandingkan permainan pemain Brasil di lapangan tinju dengan gaya bertinju Muhammad Ali dan Sugar Ray Leonard yang menghibur penonton.
“Sepak bola ini kan sudah masuk dunia hiburan, kita lihat saja sekarang kan kostum pemain bola itu sudah dipakai di mana-mana, jadi sudah jadi gaya hidup. Penampilan mereka kan juga aneh mulai dari rambut, tato hingga istri mereka yang cantik-cantik. Nah, Brasil itu memperlihatkan seni permainan bola di lapangan,” kata Ganjar kepada suara.com melalui sambungan telepon, Kamis (12/6/2014).
Ganjar menambahkan, Brasil akan memenangkan pertandingan pembuka melawan Kroasia dengan skor 2-1. Ketika ditanya tentang siapa yang akan menjadi juara di Piala Dunia 2014, Ganjar tetap menjagokan Brasil.
“Brasil akan melawan Jerman di final. Jerman itu merupakan tim dengan permainan keras. Jadi akan ada pertarungan antara tim yang menampilkan keindahan dengan tim yang menampilkan kekerasan,” jelas Ganjar.
Siapa yang akan menjadi juara? Ganjar menjawab dengan pasti,”Sudah tentu Brasil yang akan juara.”
Berita Terkait
-
Brasil Minta Duit Miliaran Dolar Buat Jaga Hutan, tapi Izin Tambang Jalan Terus
-
Lelah dan Sudah Tak Bergairah, Mantan Gelandang Manchester City Putuskan Pensiun
-
Arsenal Terancam Kehilangan Gabriel Magalhaes Dalam Waktu Lama, Arteta Bakal Lakukan Apa?
-
Pencetak Gol Terbanyak Brasil Estevao Willian Kecewa Hasil Imbang Uji Coba Internasional Terakhir
-
Brasil Sulit Tembus Pertahanan Tunisia, Ancelotti Ungkap Tantangan Serius Laga Persahabatan
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jelang Persebaya vs Arema FC, Jose Gomes: Ini Derbi Terbesar yang Sesungguhnya!
-
Pincang! Liverpool Tanpa Florian Wirtz dan Bradley Lawan Nottingham Forest
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA
-
Tampil Jeblok, Jersijap Jepara Pecat Pelatih Mario Lemos
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini