Suara.com - Amerika Serikat akan memastikan diri lolos ke babak 16 besar apabila berhasil mengalahkan Portugal, Senin (22/6/2014) dalam lanjutan babak penyisihan grup G, Piala Dunia 2014.
Namun, untuk bisa meraih tiga angka, Amerika harus bisa “mematikan” bintang Portugal yaitu Cristiano Ronaldo. Pemain terbaik dunia ini punya banyak kelebihan. Dia bisa mencetak gol dengan kepala, tendangan keras atau dari tendangan bebas. Selain itu, Ronaldo juga mampu berlari cepat yang bisa merepotkan bek lawan.
Bagaimana cara pemain Amerika Serikat menghentikan pergerakan Ronaldo di sepanjang pertandingan? Tidak ada cara lain selain bertahan lebih baik dibandingkan ketika mengalahkan Ghana 2-1 di pertandingan pertama. Ini akan menjadi tugas berat bagi duet lini pertahanan Fabian Johnson dan DaMarcus Beasley.
Namun yang tidak kalah penting adalah, Ronaldo tidak sendirian di lapangan. Masih ada pemain lain yang akan memberi bantuan kepada pemain Real Madrid ini.
“Apabila anda terlalu fokus kepada Ronaldo maka pemain lain yang akan mengalahkan kami. Karena itu, kami sudah mempunyai rencana pertandingan dan tinggal melakukan eksekusi di lapangan,” kata Tim Howard, kiper Amerika Serikat.
Menurut Tim, Ronaldo adalah pemain bintang di turnamen ini. Karena itu, pemain Amerika harus tahu di mana posisi Ronaldo saat bertanding.
“Pemain lain harus ikut membantu dalam mempersempit pergerakan Ronaldo. Namun, bukan hanya Ronaldo yang harus menjadi satu-satunya perhatian,” kata kiper yang membela Everton ini.
Mematikan Ronaldo harus dimulai dari lapangan tengah yaitu memotong aliran bola kepada dirinya. Portugal tidak mempunyai banyak pemain tengah yang kreatif. Hanya Joao Moutinho dan Raul Meireles yang punya kemampuan untuk menciptaka peluang di lini pertahanan lawan.
Pada pertemuan pertama, Portugal dibantai Jerman 4-0. Kekalahan atas Amerika Serikat akan membuat Portugal bernasib sama seperti tim unggulan lain yaitu Spanyol dan Inggris yang harus angkat koper setelah tersingkir di babak penyisihan. (Goal)
Berita Terkait
-
Investor RI Kini Bisa Short Option Saham AS
-
Donald Trump Kembali Bersikeras Akuisisi Greenland di Davos
-
Ingin Jadi Tentara Amerika Seperti Syifa WNI yang Viral? Cek Syarat dan Cara Daftarnya
-
Cetak Brace ke Gawang AS Monaco, Mbappe Kini Sejajar dengan Cristiano Ronaldo
-
Heboh Patung Cristiano Ronaldo Dibakar, Pelaku: Ini Peringatan Terakhir dari Tuhan!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Kejutan! Persib Bandung Resmi Rekrut Dion Markx, Dikontrak 2.5 Tahun
-
Here We Go! Layvin Kurzawa Resmi Gabung Persib Bandung, Ini Durasi Kontraknya
-
10 Fakta Layvin Kurzawa Pemain Anyar Persib: Bek Kiri Termahal, Rekor di Liga Champions
-
Profil Pemain Kesayangan Shin Tae-yong yang Curi Perhatian John Herdman
-
Profil Pemain Gunungkidul Berbandrol Rp3,48 Miliar yang Menarik Perhatian John Herdman
-
Dua Nama Pemain Muda Jadi Sorotan John Herdman Usai Nonton Laga BRI Super League, Siapa Mereka?
-
Cole Palmer Dibidik Manchester United dan Manchester City, Chelsea Ketar-ketir
-
Alasan Deco Ngebet Rekrut Pemain Keturunan Medan Juwensley Onstein, Disebut-sebut Permata Baru
-
Juventus Terasa Hidup Kembali di Tangan Spalletti, Chiellini Punya Masa Depan Cerah
-
Carrick Bongkar Ucapan Solskjaer Usai Dirinya Terpilih Latih Manchester United